Pemakaman Protokol Covid-19 di Jakarta Naik, Hingga 180 Jenazah Dalam Sehari

Jumat, 25 Juni 2021 10:48 WIB

Sebuah papan nisan diberi kain penanda di TPU Srengseng Sawah, Jakarta Selatan, Jumat, 18 Juni 2021. Pihak keluarga mengikat kain pada papan nisan sebagai penanda karena banyaknya makam yang serupa di kompleks pemakaman Covid-19 tersebut. TEMPO/M Taufan Rengganis

TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan DKI Jakarta Dwi Oktavia menyampaikan terjadi lonjakan pemakaman dengan protokol Covid-19.

Data pemerintah DKI memperlihatkan, lebih dari 130 jenazah dimakamkan dengan protokol Covid-19 dalam tiga hari berturut-turut.

"Lonjakan bukan hanya terjadi pada angka kasus positif saja, tetapi juga pada jumlah pemakaman dengan protap Covid-19 di Jakarta," kata dia dalam keterangan tertulisnya, Kamis, 24 Juni 2021.

Dwi memaparkan terdapat 150 jenazah Covid-19 pada 22 Juni 2021. Angka ini naik menjadi 180 jenazah pada hari berikutnya.

Pada hari Kamis, hingga pukul 12.00 tercatat sudah ada 132 jenazah yang harus dikubur dengan pemakaman Covid-19.

Lonjakan jumlah pemakaman ini, tutur dia, sejalan dengan kasus Covid-19 di Ibu Kota yang meningkat drastis.

"Situasi ini tidak bisa dibiarkan, kita harus waspada dan mencegah penyebaran Covid-19 ini bersama-sama," kata Dwi.

Pasien Covid-19 Jakarta kembali menembus rekor tertinggi, yaitu 7.505 orang pada hari Kamis. Angka ini adalah yang tertinggi selama pandemi Covid-19 melanda Tanah Air.

Kasus Covid-19 Jakarta secara total kini mencapai 494.462. Dwi menuturkan kasus aktif hari ini bertambah 5.195. Dengan begitu, total pasien yang masih dirawat atau menjalani isolasi sebanyak 40.900 orang.

Kemudian pasien Covid-19 yang dinyatakan telah sembuh mencapai 445.450 orang. Sebanyak 8.112 orang meninggal dan harus dikuburkan dengan pemakaman protokol Covid-19. Pemerintah DKI mencatat persentase kematian 1,7 persen.

#Cucitangan
#Pakaimasker
#Jagajarak

Baca juga: Dinas Pertamanan DKI: Ada 19 Ribu Pemakaman dengan Protokol Covid-19 per 21 Juni


Berita terkait

Joko Pinurbo Sematkan 3 Puisi di Instagram, Ingatkan Tentang Kepergian?

10 hari lalu

Joko Pinurbo Sematkan 3 Puisi di Instagram, Ingatkan Tentang Kepergian?

Joko Pinurbo juga meninggalkan karya-karyanya yang sangat lekat dengan pembaca

Baca Selengkapnya

Sastrawan Joko Pinurbo Wafat, Istri : Saya Belum Siap

10 hari lalu

Sastrawan Joko Pinurbo Wafat, Istri : Saya Belum Siap

Keluarga sastrawan Joko Pinurbo alias Jokpin tampak begitu terpukul atas berpulangnya sang penyair pada usia 61 tahun, Sabtu pagi 27 April 2024 di Rumah Sakit Panti Rapih Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

Pengeluaran Militer Global Capai Rekor Tertinggi pada 2023, Israel Naik 24 Persen

15 hari lalu

Pengeluaran Militer Global Capai Rekor Tertinggi pada 2023, Israel Naik 24 Persen

Pengeluaran militer global pada 2023 mencapai rekor tertinggi dengan angka US$2.443 miliar atau sekitar Rp39,66 kuadriliun.

Baca Selengkapnya

Ribuan Jemaah Antar Pemakaman Habib Hasan bin Jafar Assegaf di Depok

54 hari lalu

Ribuan Jemaah Antar Pemakaman Habib Hasan bin Jafar Assegaf di Depok

Ribuan orang takziah dan mengantarkan pemakaman Habib Hasan bin Jafar Assegaf di Masjid Majelis Nurul Musthofa Center di Depok, Kamis, 14 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

4 Tahun Pandemi Covid-19, TPU di Jakarta sempat Kehabisan Tempat Penguburan Korban Virus Corona

55 hari lalu

4 Tahun Pandemi Covid-19, TPU di Jakarta sempat Kehabisan Tempat Penguburan Korban Virus Corona

Di Jakarta, setidaknya ada dua TPU yang jadi tempat permakaman korban saat pandemi Covid-19, yakni TPU Tegal Alur dan Pondok Ranggon.

Baca Selengkapnya

4 Tahun Pasca Kasus Pertama Covid-19 di Indonesia, Berikut Kilas Baliknya

6 Maret 2024

4 Tahun Pasca Kasus Pertama Covid-19 di Indonesia, Berikut Kilas Baliknya

Genap 4 tahun pasca kasus Covid-19 teridentifikasi pertama kali di Indonesia pada 2 Maret 2020 diikuti sebaran virus yang terus meluas.

Baca Selengkapnya

Ribuan Orang Hadiri Pemakaman Navalny Meski Diperingatkan Kremlin

1 Maret 2024

Ribuan Orang Hadiri Pemakaman Navalny Meski Diperingatkan Kremlin

Lebih dari 1.000 orang berkumpul untuk mengucapkan selamat tinggal kepada politisi oposisi Rusia Alexei Navalny

Baca Selengkapnya

Utang Pemerintah Cetak Rekor Tertinggi di Era Jokowi

1 Maret 2024

Utang Pemerintah Cetak Rekor Tertinggi di Era Jokowi

Utang pemerintah di era Jokowi menembus rekor tertinggi, mencapai Rp 8.253,09 triliun per Januari 2024.

Baca Selengkapnya

Tembus Rekor Impor Beras, Bos Bapanas Ungkap Alasan RI Tambah Kuota Impor Jadi 3,6 Juta Ton

28 Februari 2024

Tembus Rekor Impor Beras, Bos Bapanas Ungkap Alasan RI Tambah Kuota Impor Jadi 3,6 Juta Ton

Kepala Bapanas menyebut, pemerintah menambah kuota impor beras sebanyak 1,6 juta ton untuk berjaga-jaga agar stok Cadangan Beras Pemerintah (CBP) tetap aman.

Baca Selengkapnya

Setelah Pecahkan Rekor, Pan Zhanle Rebut Medali Emas Nomor 100 Meter Gaya Bebas Putra di Kejuaraan Dunia

16 Februari 2024

Setelah Pecahkan Rekor, Pan Zhanle Rebut Medali Emas Nomor 100 Meter Gaya Bebas Putra di Kejuaraan Dunia

Perenang asal Cina, Pan Zhanle, merebut medali emas di nomor 100 meter gaya bebas putra dalam Kejuaraan Akuatik Dunia.

Baca Selengkapnya