Hari Ini, 25 Ribu Warga Bekasi Ikut Vaksinasi Covid-19 di Stadion Patriot

Kamis, 1 Juli 2021 07:36 WIB

Sejumlah pasien positif Covid-19 melakukan senam pagi di halaman depan Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Senin, 21 Juni 2021. Stadion ini difungsikan untuk merawat 38 pasien Covid-19 berstatus OTG (Orang tanpa Gejala). ANTARA/Fakhri Hermansyah

TEMPO.CO, Bekasi - Pemerintah Kota Bekasi, Jawa Barat menjadwalkan vaksinasi Covid-19 massal kepada 25 ribu orang di Stadion Patriot Chandrabaga hari ini, 1 Juli 2021. Vaksinasi ini dibagi menjadi dua sesi untuk menghindari penumpukan peserta.

Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi mengatakan, sesi pertama mulai pukul 07.00-11.00 WIB, sedangkan sesi kedua mulai pukul 13.00-15.00 WIB. Adapun setiap sesi dibagi menjadi dua jalur, satu jalur untuk warga tiga kecamatan.

"Proses skrining sudah dilaksanakan H-1 di puskesmas masing-masing domisili," kata Rahmat Effendi di Bekasi, Rabu, 30 Juni 2021.

Rahmat menuturkan, pihaknya menerjunkan ratusan vaksinator. Berkaca pada vaksinasi massal 8000 orang pada pekan lalu, kata dia, hanya butuh waktu selama dua jam. Karena itu, diprediksi kali ini tak lebih dalam empat jam.

"Sekarang kita bagi dua sesi, pagi dan siang," kata dia.

Advertising
Advertising

Selain menurunkan tenaga kesehatan, kata dia, ratusan personil gabungan diturunkan untuk mengamankan jalannya vaksinasi Covid-19 tersebut. Mereka bertugas mulai pengaturan parkir, antrean masuk ke stadion, dan jalannya vaksinasi di dalam hingga pasien keluar lagi.

"Semua dilaksanakan dengan protokol kesehatan yang ketat," kata Rahmat Effendi.

Rahmat mengatakan, antusiasme pendaftar vaksin di wilayahnya cukup tinggi. Setiap kelurahan yang diberikan kuota sebanyak 460 orang, tapi pendaftar bisa mencapai 600 orang lebih.

"Tidak apa-apa, nanti ada tahap berikutnya. Masih ada 100 ribu dosis lagi," ucap Wali Kota Bekasi.

#jagajarak

#cucitangan

#pakaimasker

Baca juga: Kapolda Metro Jaya Nyatakan Siap Laksanakan PPKM Darurat di Jakarta

ADI WARSONO

Berita terkait

Korban Pembunuhan Mayat dalam Koper Telah Dimakamkan di Bandung

8 jam lalu

Korban Pembunuhan Mayat dalam Koper Telah Dimakamkan di Bandung

RM, 49 tahun, korban pembunuhan pada kasus mayat dalam koper telah dimakamkan di kampung halamannya di Bandung

Baca Selengkapnya

Truk Tak Kuat Nanjak, Kontainer Terguling Timpa Mobil di Bekasi

8 jam lalu

Truk Tak Kuat Nanjak, Kontainer Terguling Timpa Mobil di Bekasi

Truk trailer bermuatan peti kemas Mitsubishi Fuso dengan nomor polisi B 9789 BEH terguling di Jalan Ahmad Yani, Kota Bekasi

Baca Selengkapnya

Terkuak, Alasan Ayah di Bekasi Hantam Anak Kandung dengan Linggis Hingga Tewas

11 jam lalu

Terkuak, Alasan Ayah di Bekasi Hantam Anak Kandung dengan Linggis Hingga Tewas

Seorang ayah di Bekasi berinsial N, 61 tahun, menghantam anak kandungnya sendiri berinisial C, 35 tahun menggunakan linggis hingga tewas.

Baca Selengkapnya

Ayah di Bekasi Hantam Anak dengan Linggis Hingga Tewas Gara-gara Cekcok Urusan Menantu

16 jam lalu

Ayah di Bekasi Hantam Anak dengan Linggis Hingga Tewas Gara-gara Cekcok Urusan Menantu

Keributan antara bapak dan anak di Bekasi ini dipicu urusan menantu, atau istri dari korban. Si anak minta ayannya mencari keberadaan sang istri.

Baca Selengkapnya

Respons Isu Efek Langka Vaksin AstraZeneca, Budi Gunadi: Benefitnya Jauh Lebih Besar

1 hari lalu

Respons Isu Efek Langka Vaksin AstraZeneca, Budi Gunadi: Benefitnya Jauh Lebih Besar

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin buka suara soal efek samping langka dari vaksin AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

1 hari lalu

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

Selain AstraZeneca, ini deretan vaksin Covid-19 yang pernah digunakan di Indonesia

Baca Selengkapnya

Pembunuhan Wanita Mayat dalam Koper di Bekasi, Polisi Ungkap Peran Adik Kandung Pelaku

1 hari lalu

Pembunuhan Wanita Mayat dalam Koper di Bekasi, Polisi Ungkap Peran Adik Kandung Pelaku

Adik tersangka pembunuhan wanita di kasus mayat dalam koper itu sempat melarikan diri usai membantu kakaknya.

Baca Selengkapnya

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

1 hari lalu

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

Sebanyak 453 juta dosis vaksin telah disuntikkan ke masyarakat Indonesia, dan 70 juta dosis di antaranya adalah vaksin AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Pembekuan Darah Usai Vaksinasi AstraZeneca, Epidemiolog: Kasusnya Langka dan Risiko Terkena Minim

1 hari lalu

Pembekuan Darah Usai Vaksinasi AstraZeneca, Epidemiolog: Kasusnya Langka dan Risiko Terkena Minim

Pasien pembekuan darah pertama yang disebabkan oleh vaksin AstraZeneca adalah Jamie Scott.

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

2 hari lalu

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

Astrazeneca pertama kalinya mengakui efek samping vaksin Covid-19 yang diproduksi perusahaan. Apa saja fakta-fakta seputar kasus ini?

Baca Selengkapnya