Berita Terpopuler: Tersangka Pembunuhan Berencana Murung hingga Syarat Masuk Mal

Reporter

Tempo.co

Kamis, 12 Agustus 2021 07:00 WIB

Modifikasi unit pada jok kursi pengemudi mobil Ucok Baba. (Youtube/Atta Halilintar)

TEMPO.CO, Jakarta - Berita terpopuler kanal Metro hari ini, Kamis, 12 Agustus 2021 adalah tentang MM alias MA, seorang dokter yang menjadi tersangka pembunuhan berencana kekasih dan keluarganya dikirim ke RS Polri. MM membakar bengkel keluarga kekasihnya dengan melemparkan bahan bakar Pertamax.

Berita keduanya adalah komedian Ucok Baba yang dipalak di Depok oleh anggota sebuah organisasi massa. Sedangkan berita ketiga yang paling banyak dibaca adalah Mal Grand Indonesia hanya menerima sertifikat vaksin digital bukan yang dicetak.

Berikut kilasan berita terpopuler:
1. Dokter tersangka pembunuhan berencana di Tangerang masih dalam kondisi murung dan belum bisa menjawab pertanyaan penyidik kepolisian. "Kami sudah lakukan pemeriksaan, kondisinya murung dan sulit menjawab pertanyaan-pertanyaan penyidik," kata Kapolsek Jatiuwung Komisaris Zazali Haryono kepada wartawan, Rabu, 11 Agustus 2021.

Karena itu, Zazali mengatakan dokter berinisial MA alias MM itu dikirim ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati untuk dilakukan pemeriksaan kejiwaan.

Perempuan berusia 30 tahun itu ditangkap setelah polisi melakukan penyelidikan atas kebakaran di bengkel motor Intan Jaya di Jalan Cemara Kelurahan Cibodasari, Kecamatan Cibodas, Kota Tangerang.

Dokter MA diduga telah membakar bengkel motor milik keluarga kekasihnya yang bernama Leonardi pada Jumat, 6 Agustus 2021 pukul 23.45 WIB.

Akibatnya, bengkel sekaligus tempat tinggal itu terbakar hebat. Kebakaran itu menewaskan tiga orang yaitu Edi Syahputra, 63 tahun, Lilys Tasim (54) dan kekasih dokter M yaitu Leonardi Syahputra (35). Sedangkan dua orang lainnya yang merupakan adik dari Leonardi selamat.

Advertising
Advertising

2. Komedian Usnan Batubara atau karib disapa Ucok Baba mendapatkan perlakuan tidak menyenangkan saat berada di kafe miliknya yang terletak di Kelurahan Bojong Pondok Terong, Kecamatan Cipayung, Depok.

Kafe milik Ucok tiba-tiba didatangi seorang pria tidak dikenal, sambil memaki dan meminta sejumlah uang kepadanya.
Pemalakan itu terjadi pada Senin 9 Agustus 2021 lalu dan viral di media sosial.

Dalam video berdurasi 55 detik, terlihat seorang pria meneriaki Ucok Baba karena diduga tidak kunjung memberi uang keamanan yang dimintanya.

Cok, maap-maap ya gue anak orang kaya di Rawa Geni, gue bukannya ngemis sama lu cok (mentang-mentang) elu artis,” kata sang pria, yang tidak diladeni sama sekali oleh Ucok Baba dalam video itu.

Pria itu meminta uang Rp 500 ribu kepada Ucok Baba sebagai uang keamanan karena telah mendirikan usaha di sana. Tak ingin ribut, Ucok pun memberikan uang tersebut.

Kasus ini telah ditangani oleh Polres Metro Depok. Kepala Tim Jaguar Polres Metro Depok, Inspektur Satu Winam Agus mengaku telah meringkus pria yang meresahkan tersebut.

3. Mal Grand Indonesia mewajibkan setiap pengunjung untuk membawa sertifikat digital dan menggunakan aplikasi PeduliLindungi.

Corporate Communications Manager PT Grand Indonesia, Dinia Widodo membenarkan hal tersebut, “Betul, saat ini memang penunjukan sertifikat vaksin harus melalui app PeduliLindungi,” katanya kepada Tempo saat dihubungi Rabu, 11 Agustus 2021.

Selain untuk menunjukkan sertifikat vaksin, Dinia mengatakan bahwa aplikasi tersebut juga digunakan untuk check in dan check out. Ia mengatakan bahwa aturan ini sesuai dengan arahan pemerintah. Lantas pengunjung tidak bisa masuk hanya dengan sertifikat vaksin cetak.

“Dengan sangat menyesal belum bisa masuk ke area [Grand Indonesia]. Atau kalau kendalanya sinyal, bisa disarankan ke lokasi pintu lain untuk mengunduh aplikasi terlebih dahulu,” kata Dinia.

Berita terpopuler itu bisa dibaca selengkapnya di sini.

Baca: Berita Terpopuler: Fakta-fakta Sebelum PPKM hingga Pendapat Warga yang Terbelah

Berita terkait

Kebakaran Tiga Kapal di Muara Baru, Tiga ABK Tewas

14 jam lalu

Kebakaran Tiga Kapal di Muara Baru, Tiga ABK Tewas

Tiga kapal di Pelabuhan Muara Baru, Jakarta Utara mengalami kebakaran dan menewaskan tiga anak buah kapal yang tak sempat menyelamatkan diri

Baca Selengkapnya

Top 3 Hukum: Penjelasan Ketua RW Soal Pengeroyokan Mahasiswa Universitas Pamulang, TPNPB-OPM Rampas Ponsel dan Laptop

18 jam lalu

Top 3 Hukum: Penjelasan Ketua RW Soal Pengeroyokan Mahasiswa Universitas Pamulang, TPNPB-OPM Rampas Ponsel dan Laptop

Pengeroyokan terhadap sekelompok mahasiswa Universitas Pamulang itu terjadi ketika mereka beribadah doa rosario.

Baca Selengkapnya

PKS Sebut NasDem Bakal Bergabung Usung Imam Budi Hartono-Ririn A Rafiq di Pilkada Depok

1 hari lalu

PKS Sebut NasDem Bakal Bergabung Usung Imam Budi Hartono-Ririn A Rafiq di Pilkada Depok

PKS dan Golkar akan berkoalisi di Pilkada Depok dengan mengusung pasangan Imam Budi Hartono - Ririn Farabi A Rafiq. NasDem dikabarkan akan bergabung.

Baca Selengkapnya

Hilangkan Praktik Calo SIM, Satlantas Polres Metro Depok Imbau Masyarakat Ikuti Prosedur

1 hari lalu

Hilangkan Praktik Calo SIM, Satlantas Polres Metro Depok Imbau Masyarakat Ikuti Prosedur

Kasatlantas Polres Metro Depok mengimbau masyarakat percaya kemampuan sendiri dan ikut prosedur dan tidak meminta bantuan ke calo SIM.

Baca Selengkapnya

Pihak Kampus Akui Pengemudi HR-V yang Tabrak Bis Kuning Mahasiswa Universitas indonesia

3 hari lalu

Pihak Kampus Akui Pengemudi HR-V yang Tabrak Bis Kuning Mahasiswa Universitas indonesia

Kepala Biro Humas Universitas Indonesia membenarkan pengemudi Honda HR-V yang menabrak bis kuning atau Bikun merupakan mahasiswa UI.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Harta Kekayaan Dirjen Bea Cukai Askolani, Investigasi Tempo soal Produk Spyware Israel Dijual ke RI

3 hari lalu

Terpopuler: Harta Kekayaan Dirjen Bea Cukai Askolani, Investigasi Tempo soal Produk Spyware Israel Dijual ke RI

Berita terpopuler ekonomi dan bisnis pada Jumat, 3 Mei 2024, dimulai dari harta kekayaan Dirjen Bea Cukai Askolani yang belakangan jadi sorotan.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan di Universitas Indonesia Honda HR-V vs Bikun, Satu Korban Patah Kaki

4 hari lalu

Kecelakaan di Universitas Indonesia Honda HR-V vs Bikun, Satu Korban Patah Kaki

Kecelakaan terjadi di lingkungan Universitas Indonesia. Mobil Honda HR-V milik mahasiswa kampus itu menabrak bis kuning.

Baca Selengkapnya

Analis Politik Sebut Depok Krisis Tokoh Hadapi Dominasi PKS

4 hari lalu

Analis Politik Sebut Depok Krisis Tokoh Hadapi Dominasi PKS

Kota Depok sampai saat ini dinilai masih krisis calon pemimpin. Apalagi untuk melawan dominasi PKS dalam Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Top 3 Hukum: Warga Tolak Permintaan TPNPB-OPM Tinggalkan Intan Jaya, Kata Pakar Hukum Soal Modus Pinjol Ilegal Salah Transfer

4 hari lalu

Top 3 Hukum: Warga Tolak Permintaan TPNPB-OPM Tinggalkan Intan Jaya, Kata Pakar Hukum Soal Modus Pinjol Ilegal Salah Transfer

Kelompok bersenjata TPNPB-OPM menyerang Polsek Homeyo dan membakar gedung SD di Kampung Pogapa, Distrik Homeyo, Intan Jaya.

Baca Selengkapnya

Penemuan Mayat di Kosan Depok, Kepala Tertutup Bantal di Atas Kloset

4 hari lalu

Penemuan Mayat di Kosan Depok, Kepala Tertutup Bantal di Atas Kloset

Polisi telah mengamankan TKP, mencari dan menggali informasi penemuan mayat tersebut.

Baca Selengkapnya