Damkar Evakuasi Lansia Korban Banjir di Makasar Jakarta Timur

Minggu, 14 November 2021 09:57 WIB

Ilustrasi Banjir/TEMPO / Hilman Fathurrahman W

TEMPO.CO, Jakarta - Sebanyak dua personel Sudin Damkar Jakarta Timur dikerahkan untuk mengevakuasi seorang pria lanjut usia yang terjebak banjir di kawasan Kampung Makasar, Jakarta Timur. Kejadian ini terjadi pada Sabtu malam kemarin sekitar pukul 23.30 WIB.

"Kami menerima info bahwa adanya masyarakat yang butuh bantuan untuk mengevakuasi seorang lansia yang berada di RT 03/10 Kebon Pala, Makasar," ujar Kasie Operasional Sudin Damkar Jakarta Timur Gatot Sulaiman dalam keterangannya, Ahad, 14 November 2021.

Gatot menjelaskan, petugas dibantu dengan warga kemudian membantu mengevakuasi lansia tersebut menggunakan tandu. Petugas menerobos banjir setinggi 45 sentimeter untuk membawa lansia tersebut ke tempat aman.

"Petugas mengevakuasi beliau dari rumah menuju kendaraan, yang selanjutnya beliau dibawa ke tempat saudara yang berada di daerah Pulogadung dengan menggunakan taxi online," ujar Gatot.

Masyarakat diimbau untuk melapor ke Damkar jika membutuhkan pertolongan segera, khususnya di tengah musibah banjir. Masyarakat dapat meminta bantuan dengan menghubungi nomor 112 atau 021 85 904904 atau 021 858 2150 atau 0811 9197 113. Masyarakat juga bisa melapor melalui aplikasi GO DAMKAR.

Advertising
Advertising

Seperti diketahui, hujan lebat yang melanda Jakarta kemarin membuat sejumlah lokasi terendam banjir. Selain kawasan Makasar, banjir juga merendam kawasan Mampang, Jakarta Selatan. Banjir yang disebabkan luapan Kali Mampang itu merendam hingga ketinggian 45 - 60 sentimeter.

Baca juga: Pakai Pergub yang Diteken Jokowi, Anies Baswedan Jalankan Program Sumur Resapan

M JULNIS FIRMANSYAH

Berita terkait

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

2 hari lalu

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

Topik tentang BMKG mengimbau warga Jawa Tengah waspada potensi banjir dan tanah longsor menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya

Tanggapan Walhi Jatim Terhadap Banjir di Kota Surabaya Sepanjang 2024

2 hari lalu

Tanggapan Walhi Jatim Terhadap Banjir di Kota Surabaya Sepanjang 2024

Pada 2024, Kota Surabaya menjadi salah satu wilayah di Jawa Timur yang merasakan langsung dampak banjir. Walhi Jatim beri tanggapan.

Baca Selengkapnya

BMKG Imbau Masyarakat Jawa Tengah Waspadai Banjir Meski Jelang Kemarau

3 hari lalu

BMKG Imbau Masyarakat Jawa Tengah Waspadai Banjir Meski Jelang Kemarau

BMKG imbau masyarakat Jawa Tengah mewaspadai potensi banjir dan longsor. Jawa Tengah diperkirakan mulai masuk kemarau bulan April ini.

Baca Selengkapnya

Lifecare Taxi Terbaru dari Bluebird untuk Layani Difabel dan Lansia, Pakai Toyota Voxy

3 hari lalu

Lifecare Taxi Terbaru dari Bluebird untuk Layani Difabel dan Lansia, Pakai Toyota Voxy

Bluebird meluncurkan layanan Lifecare Taxi untuk menunjang kebutuhan penyandang disabilitas dan lansia.

Baca Selengkapnya

Ratusan Rumah di Luwu Sulawesi Selatan Terendam Banjir setelah Hujan 10 Jam

3 hari lalu

Ratusan Rumah di Luwu Sulawesi Selatan Terendam Banjir setelah Hujan 10 Jam

Kendati mulai surut, BNPB mengantisipai banjir susulan.

Baca Selengkapnya

BNPB: Hujan Lebat 10 Jam, Lebih dari 100 Rumah Terendam Banjir di Kabupaten Luwu

3 hari lalu

BNPB: Hujan Lebat 10 Jam, Lebih dari 100 Rumah Terendam Banjir di Kabupaten Luwu

BNPB menyatakan, hujan lebat selama 10 jam menyebabkan banjir di Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan.

Baca Selengkapnya

KPK Sebut Kasus Dugaan Penerimaan Gratifikasi oleh Kepala Kantor Pajak Jakarta Timur Masih Penyelidikan

4 hari lalu

KPK Sebut Kasus Dugaan Penerimaan Gratifikasi oleh Kepala Kantor Pajak Jakarta Timur Masih Penyelidikan

KPK masih melakukan penyelidikan terhadap KPP Madya Jakarta Timur Wahono Saputro untuk kasus dugaan penerimaan gratifikasi dan TPPU.

Baca Selengkapnya

Ketua DPRD DKI Singgung Pemprov dalam Atasi Masalah Jakarta: Program Kurang Maksimal akan Saya Coret

4 hari lalu

Ketua DPRD DKI Singgung Pemprov dalam Atasi Masalah Jakarta: Program Kurang Maksimal akan Saya Coret

DPRD DKI menyinggung program Pemprov DKI untuk mengatasi banjir dan kemacetan, salah satunya sumur resapan.

Baca Selengkapnya

BNPB: Banjir Tiga dari Lima Kecamatan di Musi Rawas Utara Surut

5 hari lalu

BNPB: Banjir Tiga dari Lima Kecamatan di Musi Rawas Utara Surut

Sebelumnya banjir merendam lima daerah di Kabupaten Musi Rawas Utara sejak 16 April lalu.

Baca Selengkapnya

Cegah Krisis Pangan ala Gang 8 Malaka Jaya, Duren Sawit, Jakarta Timur

5 hari lalu

Cegah Krisis Pangan ala Gang 8 Malaka Jaya, Duren Sawit, Jakarta Timur

Inisiatif lokal untuk mitigasi krisis pangan lahir di jalan gang di Kelurahan Malaka Jaya, Duren Sawit, Jakarta Timur. Berbekal dana operasional RT.

Baca Selengkapnya