RSA: Keselamatan Pesepeda dan Pejalan Kaki adalah Amanat Internasional

Reporter

M Yusuf Manurung

Editor

Juli Hantoro

Sabtu, 20 November 2021 20:45 WIB

Ghost bicycle, simbol untuk mengenang pesepeda yang tewas di jalan. Foto: Purwanto Setiadi

TEMPO.CO, Jakarta - Badan Kehormatan Road Safety Association atau RSA, Rio Octaviano mengatakan bahwa keselamatan pengguna jalan sudah menjadi isu global. Pada Februari 2020, keselamatan pengguna jalan, termasuk pesepeda dan pejalan kaki dimasukkan dalam salah satu poin Deklarasi Stockholm.

"Deklarasi ini diharapkan menjadi panduan untuk menyusun sebuah global plan dan untuk mendesak pemerintah masing-masing negara," kata Rio dalam diskusi di Youtube Tempo, Sabtu, 20 November 2021.

Rio lantas menyoroti salah satu poin di Deklarasi Stockholm. Isinya berupa tuntutan mempercepat laju pergeseran moda transportasi yang lebih aman, bersih, dan efisien dalam penggunaan energi dan lebih terjangkau dan mempromosikan lebih banyak kegiatan fisik seperti berjalan kaki dan bersepeda, dan juga mengintegrasikan berbagai moda transportasi dengan penggunaan transportasi publik untuk mencapai kondisi berkelanjutan.

Dalam dokumen berjudul "Stockholm Declaration. Third Global Ministerial Conference on Road Safety: Achieving Global Goals 2030, Stockholm, 19–20 February 2020" poin yang diucapkan Rio ada di butir kedelapan deklarasi.

Deklarasi Stockholm juga membahas tentang manajemen kecepatan, tepatnya di poin ke-11. Di dalamnya diusulkan kecepatan maksimal kendaraan adalah 30 km/jam untuk mencegah kebut-kebutan, mengurangi kematian akibat kecelakaan lalu lintas serta meningkatkan kualitas udara.

Advertising
Advertising

Menurut Rio, kecepatan 30 km/jam itu diharapkan diterapkan di area mixed traffic vehicle. Rio mengatakan negara-negara di dunia sudah mendukung program ini.

"Jadi kayak Kota Tua gitu, mobil lewat, pejalan kaki lewat, sepeda lewat, tapi yang motorized vehicle ini wajib memperlambat kendaraannya," ucap Rio menggambarkan.

Rio melanjutkan, Deklarasi Stockholm juga membahas soal penanganan darurat seperti di poin ke-10. Isinya adalah memastikan akses yang tepat waktu untuk pelayanan kesehatan darurat dan berjangka panjang bagi para korban luka-luka dan menyadari bahwa respons pascatabrakan yang efektif mencakup bantuan mental, sosial, hukum bagi para korban tewas, korban selamat, dan keluarga korban.

"Jadi yang diharapkan dari teman-teman pesepeda dan pejalan kaki sebetulnya sudah menjadi amanat internasional, yang digelontorkan di Deklarasi Stockholm."

Sementara itu, Ketua Umum Bike to Work atau B2W Indonesia, Fahmi Saimima, menilai jaminan keselamatan bagi pengguna jalan di wilayah DKI Jakarta masih jauh dari harapan. Pengguna jalan yang dimaksud adalah pesepeda, pejalan kaki dan disabilitas.

Jika dilihat dari fasilitas, Fahmi mengakui memang sudah ada jalur proteksi untuk pesepeda di beberapa titik Ibu Kota. Namun, fasilitas tidak dibangun secara menyeluruh.

"Jakarta bukan hanya Sudirman-Thamrin, Jakarta bukan hanya di level arteri atau level jalan protokol, kita bicara keseluruhan fasilitas yang ada di Jakarta," ujar Fahmi dalam diskusi Tempo, Sabtu, 20 November 2021.

Anggota B2W Indonesia lainnya, Purwanto Setiadi, menyebut komunitasnya mencatat ada 34 kecelakaan yang menimpa pesepeda sepanjang 2021. Dari angka kecelakaan itu, korban meninggal berjumlah 13 orang.

Setiap tahun, kata Purwanto, kecelakaan yang menimpa pengguna sepeda tak pernah berkurang secara signifikan. Trennya justru naik. Antara 2017-2020 jumlah orang yang meninggal karena ditabrak kendaraan bermotor 88. Data ini disampaikan Purwanto di Kolom Tempo dengan tulisan berjudul 'Stop Tewaskan Pesepeda'.

Baca juga: Penataan Kota Tua, Jalan Lada Bakal Diubah Jadi Area Pejalan Kaki

M YUSUF MANURUNG

Berita terkait

MTI Dorong Penyesuaian Tarif KRL

1 hari lalu

MTI Dorong Penyesuaian Tarif KRL

Masyarakat Transportasi Indonesia (MTI) mendorong adanya penyesuaian tarif KRL.

Baca Selengkapnya

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

2 hari lalu

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

Badan Pusat Statistik mencatat tingkat inflasi pada momen Lebaran atau April 2024 sebesar 3 persen secara tahunan.

Baca Selengkapnya

Jumlah Kendaraan Listrik Mencapai 133 Ribu

3 hari lalu

Jumlah Kendaraan Listrik Mencapai 133 Ribu

Menteri Perhubungan atau Menhub Budi Karya Sumadi mengatakan jumlah kendaraan listrik saat ini mencapai 133 ribu.

Baca Selengkapnya

Didesain sebagai Kota Cerdas, IKN Bakal Hadirkan Smart Transportation and Mobility

6 hari lalu

Didesain sebagai Kota Cerdas, IKN Bakal Hadirkan Smart Transportation and Mobility

OIKN bakal mengembangkan sistem transportasi cerdas di IKN.

Baca Selengkapnya

Menhub Budi Karya Minta Jepang Berkoordinasi dengan BUMN soal Pengembangan Konektivitas Transportasi IKN

9 hari lalu

Menhub Budi Karya Minta Jepang Berkoordinasi dengan BUMN soal Pengembangan Konektivitas Transportasi IKN

Menhub Budi Karya membahas rencana pengembangan jaringan transportasi di Ibu Kota Negara atau IKN Nusantara dengan Jepang.

Baca Selengkapnya

Mudik Lebaran Dibayangi Masalah Kemacetan dan Infrastruktur, Dosen ITS Jelaskan Perspektif Perencana Transportasi

16 hari lalu

Mudik Lebaran Dibayangi Masalah Kemacetan dan Infrastruktur, Dosen ITS Jelaskan Perspektif Perencana Transportasi

Momentum mudik kali ini kembali diiringi oleh permasalahan yang terjadi dari tahun ke tahun.

Baca Selengkapnya

PLN Jamin Pasokan Listrik di Sejumlah Titik Transportasi Publik di Jakarta Selama Arus Balik Lebaran

19 hari lalu

PLN Jamin Pasokan Listrik di Sejumlah Titik Transportasi Publik di Jakarta Selama Arus Balik Lebaran

PLN menjamin ketersediaan listrik di sejumlah titik transportasi umum.

Baca Selengkapnya

Hingga H+2 Lebaran, Airnav Indonesia Telah Layani Hampir 37 Ribu Penerbangan

21 hari lalu

Hingga H+2 Lebaran, Airnav Indonesia Telah Layani Hampir 37 Ribu Penerbangan

AirNav Indonesia telah melayani 36.994 penerbangan sejak tanggal 3 April sampai dengan 11 April 2024 atau H+2 Lebaran.

Baca Selengkapnya

Wakapolda Metro Jaya Pantau Pengamanan Malam Takbiran di Kota Tua dan Bundaran HI

25 hari lalu

Wakapolda Metro Jaya Pantau Pengamanan Malam Takbiran di Kota Tua dan Bundaran HI

Wakil Kepala Polda Metro Jaya Brigadir Jenderal Suyudi Ario Seto memantau situasi pengamanan di malam takbiran Idulfitri.

Baca Selengkapnya

8 Cara Mengatasi Kesemutan pada Kaki Saat Mudik

25 hari lalu

8 Cara Mengatasi Kesemutan pada Kaki Saat Mudik

Saat mudik, risiko mengalami kesemutan bisa terjadi. Perjalaan jauh dan duduk berjam-jam bisa menjadi pemicunya.

Baca Selengkapnya