FEO Tinjau Lokasi Sirkuit Formula E Jakarta, Fraksi Gerindra: Jakarta Utara

Rabu, 24 November 2021 05:41 WIB

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan berbicara saat ikut hadir dalam Jakarta E-PRIX 2020, di Kawasan Silang Monas, Jakarta, Jumat, 20 September 2019. Jakarta akan menjadi arena dari balapan mobil formula khusus berdaya listrik pada Juni 2020 besok. TEMPO/Genta Shadra Ayubi

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Utama PT Jakarta Propertindo Widi Amanasto memastikan pihak Formula E Operation (FEO) sudah tiba di Jakarta untuk meninjau lokasi sirkuit. Namun keputusan lokasi balap mobil listrik itu berada di tangan Federasi Automobil Internasional (FIA).

Keputusan FIA tersebut akan diambil berdasarkan hasil laporan tinjauan venue yang dilakukan oleh FEO. "Mereka masih menunggu dari FIA, karena ada organisasi di atasnya," kata Dirut PT Jakarta Propertindo (Jakpro) Widi Amanasto di Jakarta, Selasa, 23 November 2021.

Widi mengatakan FEO akan mengunjungi semua lokasi alternatif yang diajukan oleh Pemprov DKI Jakarta.
"Iya FEO sudah datang, rencana peninjauan tiga hari," ujarnya.

Menurut bocoran lokasi sirkuit dari anggota DPRD DKI dari Fraksi Gerindra Syarif, balapan Formula E akan digelar di kawasan Jakarta Utara. "Mungkin sekitar Jakarta Utara," ucap Syarif saat ditemui di Gedung DPRD DKI.

Penentuan lokasi Formula E Jakarta itu, kata Direktur Jakpro Gunung Kartiko, akan diputuskan pada Desember 2021. Menurut Gunung, hingga saat ini masih ada lima lokasi alternatif yang disiapkan, salah satunya di Senayan. Nama Pantai Maju Bersama di pantai reklamasi juga disebut-sebut sebagai calon lokasi.

Meski lokasi sirkuit Formula E belum ditentukan, Jakpro telah menyiapkan pekerjaan infrastruktur balap mobil listrik internasional tersebut. "Sebenarnya pekerjaan infrastruktur Formula E sudah kita cicil sejak 2020," kata Gunung pada 15 November lalu.

Baca juga: Wagub DKI Bocorkan Kedatangan FEO untuk Cek Lokasi Alternatif Formula E


Berita terkait

Hammersonic 2024 Malam Ini: Profil Atreyu yang Mengusung Metalcore

5 jam lalu

Hammersonic 2024 Malam Ini: Profil Atreyu yang Mengusung Metalcore

Atreyu merupakan band metal legendaris asal California Selatan. Mereka akan tampil pada hari kedua Festival Hammersonic 2024 malam ini.

Baca Selengkapnya

Taruna STIP Jakarta Tewas Dianiaya Senior, Polisi Ungkap Penyebabnya

15 jam lalu

Taruna STIP Jakarta Tewas Dianiaya Senior, Polisi Ungkap Penyebabnya

Polisi mengungkap penyebab terjadinya penganiyaan di Kampus STIP Jakarta yang menyebabkan seorang taruna tewas.

Baca Selengkapnya

Jenazah Taruna STIP Jakarta Diterbangkan ke Bali Hari Ini

16 jam lalu

Jenazah Taruna STIP Jakarta Diterbangkan ke Bali Hari Ini

Jenazah Taruna STIP Jakarta korban penganiayaan seniornya akan diterbangkan ke kampung halamannya hari ini.

Baca Selengkapnya

Kepala RS Polri Ungkap Hasil Autopsi Jenazah Taruna STIP Korban Penganiayaan Senior

23 jam lalu

Kepala RS Polri Ungkap Hasil Autopsi Jenazah Taruna STIP Korban Penganiayaan Senior

Taruna Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP) Putu Satria Ananta Rustika, 19 tahun, tewas diduga dianiaya seniornya di toilet

Baca Selengkapnya

CCTV Rekam Rangkaian Taruna STIP Dianiaya Senior hingga Tewas

1 hari lalu

CCTV Rekam Rangkaian Taruna STIP Dianiaya Senior hingga Tewas

Polres Jakarta Utara telah menerima laporan polisi tentang tewasnya siswa tingkat satu di Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP)

Baca Selengkapnya

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

2 hari lalu

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

Presiden Joko Widodo alias Jokowi buka suara soal kelanjutan rencana pemerintah memberi insentif untuk mobil hybrid.

Baca Selengkapnya

3 Fakta Tentang Hammersonic 2024 Beserta Band Metal yang Tampil

2 hari lalu

3 Fakta Tentang Hammersonic 2024 Beserta Band Metal yang Tampil

Hammersonic merupakan festival musik rock dan metal terbesar yang mengundang band rock papan atas seperti Lamb of God dan A Day to Remember.

Baca Selengkapnya

Pengangkatan Girder Pertama Proyek Pembangunan LRT Jakarta Fase 1B

8 hari lalu

Pengangkatan Girder Pertama Proyek Pembangunan LRT Jakarta Fase 1B

Light Rail Transit (LRT) Jakarta Fase 1B sebagai salah satu solusi untuk mengatasi masalah transportasi yang kronis di ibu kota.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Bersama Jakpro Siap kembangkan KEK Otomotif Pulomas

11 hari lalu

Bamsoet Bersama Jakpro Siap kembangkan KEK Otomotif Pulomas

Ikatan Motor Indonesia (IMI) bersama JakPro tengah mempersiapkan pemanfaatan kawasan Pulomas, Jakarta untuk dikembangkan menjadi Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) otomotif.

Baca Selengkapnya

Bahas Tantangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, BRIN: Perlu Fokus

11 hari lalu

Bahas Tantangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, BRIN: Perlu Fokus

Implementasi program kendaraan listrik dinilai harus didukung ekosistem yang memadai.

Baca Selengkapnya