IMI Dapat Jatah Pimpin Pelaksanaan Formula E, Anies Baswedan: Kolaborasi

Jumat, 26 November 2021 09:15 WIB

Ketua MPR RI sekaligus Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo saat foto bersama Co-Founder sekaligus Chief Championship Officer Formula E Operations Mr. Alberto Longo di Indonesia, Rabu malam (24/11/21) di Kantor IMI Black Stone, Jakarta Pusat.

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebut penyelenggaraan Formula E adalah bentuk kolaborasi pemerintah DKI dengan Ikatan Motor Indonesia (IMI) dan PT Jakarta Propertindo (Jakpro).

IMI mendapatkan jatah memimpin pelaksanaan ajang balap mobil listrik internasional itu.

"Kami percaya dengan penyelenggaraan sebagai sebuah kolaborasi, InsyaAllah event ini akan berjalan dengan baik," kata dia dalam rekaman video yang dikirim humas PT Jakpro, Kamis malam, 25 November 2021.

Anies Baswedan membeberkan, Formula E seluruhnya akan berada dalam pimpinan IMI. Ketua Umum IMI Bambang Soesatyo alias Bamsoet memimpin Steering Committee (pengarah), Sekretaris Jenderal IMI Ahmad Sahroni memimpin Organizing Committee (pelaksana), dan operasional pelaksanaan Formula E menjadi tanggung jawab PT Jakpro.

"Kami semua akan ikut pada arahan yang nanti disiapkan oleh Pak Bambang Soesatyo dan tim," ujar dia.

Jakarta tercatat bakal menjadi tuan rumah Formula E pada 4 Juni 2022. Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) DKI telah membayar uang komitmen alias commitment fee senilai Rp 560,3 miliar. Uang komitmen bersumber dari APBD DKI.

Nilai ini turun dari kesepakatan awal pemerintah DKI dengan Formula E Operation (FEO) bahwa uang komitmen harus dibayar setiap tahun. Besaran uang komitmen setiap tahun juga naik 10 persen dari tahun sebelumnya.

Namun, kesepakatan ini diganti dan pemerintah DKI cukup hanya membayar Rp 560,3 miliar lantaran keuangan daerah tergerus akibat pandemi Covid-19. Biaya-biaya lainnya disebut akan menggunakan dana sponsor dari pihak ketiga.

Baca juga: Jalur Balapan Formula E Bakal Ditetapkan Sebelum Libur Natal 2021

Berita terkait

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

2 hari lalu

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

Anies Baswedan akan tetap berkegiatan mengunjungi masyarakat meski Pilpres telah usai.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Tegaskan SOKSI Siap Dukung Pemerintahan Prabowo - Gibran

3 hari lalu

Bamsoet Tegaskan SOKSI Siap Dukung Pemerintahan Prabowo - Gibran

Kader SOKSI siap membantu menyukseskan jalannya pemerintahan Prabowo - Gibran agar bisa mewujudkan amanah konstitusi.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Ajak Seluruh Elemen Bangsa Perkuat Persatuan Indonesia

3 hari lalu

Bamsoet Ajak Seluruh Elemen Bangsa Perkuat Persatuan Indonesia

Bambang Soesatyo mengingatkan dalam waktu sekitar lima bulan ke depan, bangsa Indonesia akan dihadapkan pada rangkaian momentum konstitusional.

Baca Selengkapnya

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

3 hari lalu

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

Bahlil menyebut calon presiden yang menolak IKN sama dengan tidak setuju upaya mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia timur. Sindir Anies Baswedan?

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dorong Optimalisasi Peran Masjid Sebagai Pemberdaya Umat

3 hari lalu

Bamsoet Dorong Optimalisasi Peran Masjid Sebagai Pemberdaya Umat

Bambang Soesatyo mengapresiasi peran Dewan Pengurus Masjid Agung Sunda Kelapa yang telah mengoptimalkan peran masjid sebagai pemberdaya umat.

Baca Selengkapnya

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

3 hari lalu

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

Timnas Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) dibubarkan pada 30 April 2024. Kilas balik pembentukan dan siapa tokoh-tokohnya?

Baca Selengkapnya

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

4 hari lalu

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

Ahmad Syaikhu mengatakan PKS telah menyiapkan kader-kader terbaik untuk Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

4 hari lalu

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh absen dalam acara pembubaran Timnas AMIN. Anies dan Sekjen Partai NasDem respons begini.

Baca Selengkapnya

Pilres 2024 Usai, Anies: Belum Ada Rencana Buat Ormas, Apalagi Partai Politik

5 hari lalu

Pilres 2024 Usai, Anies: Belum Ada Rencana Buat Ormas, Apalagi Partai Politik

Anies Baswedan mengatakan belum ada rencana untuk membuat ormas, apalagi partai politik pasca kalah di pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Begini Jawaban Anies saat Ditanya Kemungkinan Merapat ke Kubu Prabowo

5 hari lalu

Begini Jawaban Anies saat Ditanya Kemungkinan Merapat ke Kubu Prabowo

Anies Baswedan menanggapi soal kemungkinan dirinya bergabung dengan kubu Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya