Klaim Alarm Kebakaran Bunyi, Pengelola Gedung Cyber 1 Bingung Dua Teknisi Tewas

Jumat, 3 Desember 2021 12:01 WIB

Petugas pemadam kebakaran saat berusaha memadamkan api yang membakar Gedung Cyber 1 di Mampang, Jakarta, Kamis, 2 Desember 2021. Kebakaran yang diduga akibat korsleting listrik mengakibatkan satu orang tewas dalam kejadian tersebut. TEMPO / Hilman Fathurrahman W

TEMPO.CO, Jakarta - Manajer Pengelola Gedung Cyber 1 Dwi Anggodo heran karena ada dua teknisi tewas terjebak dalam kebakaran di gedung tersebut pada Kamis siang. Sebab, menurut Dwi, sistem peringatan kebakaran Gedung Cyber 1 berfungsi normal saat kejadian.

"Kami kemarin keluar karena alarm. Terutama gedung pengelola data seperti ini, itu safety-nya lebih ketat lagi keamanannya," ujar Dwi saat dihubungi, Jumat, 3 Desember 2021.

Dwi menjelaskan seluruh penghuni gedung keluar saat alarm berbunyi, kecuali dua teknisi tersebut yang pada saat kejadian berada di lantai dua, tempat terjadinya kebakaran. Dwi menduga keduanya seharusnya paling mengetahui penyebab kebakaran itu.

"Mereka di lantai dua, di lokasi kebakaran, berarti dia yang paling mengetahui terjadinya insiden itu," kata Dwi. "Mungkin mereka bingung mereka gak sadar ada alarm atau apa. Mungkin seperti itu."

Kebakaran Gedung Cyber 1 terjadi Kamis siang sekitar pukul 12.34. Saat itu gedung sedang ramai oleh pegawai dan pengunjung.

Petugas pemadam kebakaran saat berusaha memadamkan api yang membakar Gedung Cyber 1 di Mampang, Jakarta, Kamis, 2 Desember 2021. Kebakaran yang diduga akibat korsleting listrik mengakibatkan satu orang tewas dalam kejadian tersebut. TEMPO / Hilman Fathurrahman W

Advertising
Advertising

Kedua korban tewas akibat kebakaran Gedung Cyber 1, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan merupakan dua siswa SMK Taruna Bhakti, Kota Depok. Keduanya sedang menjalani praktik kerja lapangan (PKL) di sana sebagai salah satu syarat lulus dari sekolah tersebut.

Melalui akun Instagramnya, @smktarunabhakti.depok, pihak sekolah menyampaikan ucapan belasungkawa untuk kedua korban. "Innalillahi wa Inna ilaihi roji'un, telah berpulang ke Rahmatullah sahabat, saudara kita semua Seto Fachrudin dan M Redzuan Khadafi Kelas XII TKJ 2," tulis postingan tersebut seperti dilihat Tempo, Jumat, 3 Desember 2021.

Seto merupakan warga Depok yang tinggal di Kelurahan Curug, Kecamatan Cimanggis. Sementara Redzuan tinggal di Kelurahan Mekarsari, Kecamatan Cimanggis. Keduanya tewas diduga karena menghirup banyak asap.

Seto meninggal lebih dulu di lokasi kebakaran Gedung Cyber 1, sedangkan Redzuan sempat dilarikan ke RSUD Mampang Prapatan tapi nyawanya tidak tertolong.

Baca juga: 4 Fakta Kebakaran Gedung Cyber 1: Siswa PKL jadi Korban, Layanan 112 Lumpuh

Berita terkait

Pihak Kampus Akui Pengemudi HR-V yang Tabrak Bis Kuning Mahasiswa Universitas indonesia

13 jam lalu

Pihak Kampus Akui Pengemudi HR-V yang Tabrak Bis Kuning Mahasiswa Universitas indonesia

Kepala Biro Humas Universitas Indonesia membenarkan pengemudi Honda HR-V yang menabrak bis kuning atau Bikun merupakan mahasiswa UI.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan di Universitas Indonesia Honda HR-V vs Bikun, Satu Korban Patah Kaki

1 hari lalu

Kecelakaan di Universitas Indonesia Honda HR-V vs Bikun, Satu Korban Patah Kaki

Kecelakaan terjadi di lingkungan Universitas Indonesia. Mobil Honda HR-V milik mahasiswa kampus itu menabrak bis kuning.

Baca Selengkapnya

Analis Politik Sebut Depok Krisis Tokoh Hadapi Dominasi PKS

1 hari lalu

Analis Politik Sebut Depok Krisis Tokoh Hadapi Dominasi PKS

Kota Depok sampai saat ini dinilai masih krisis calon pemimpin. Apalagi untuk melawan dominasi PKS dalam Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Penemuan Mayat di Kosan Depok, Kepala Tertutup Bantal di Atas Kloset

1 hari lalu

Penemuan Mayat di Kosan Depok, Kepala Tertutup Bantal di Atas Kloset

Polisi telah mengamankan TKP, mencari dan menggali informasi penemuan mayat tersebut.

Baca Selengkapnya

Altaf Pembunuh Mahasiswa UI Divonis Penjara Seumur Hidup, Jaksa Ajukan Banding

2 hari lalu

Altaf Pembunuh Mahasiswa UI Divonis Penjara Seumur Hidup, Jaksa Ajukan Banding

JPU akan banding setelah majelis hakim menjatuhkan vonis seumur hidup terhadap Altaf terdakwa pembunuhan mahasiswa UI Muhammad Naufal Zidan.

Baca Selengkapnya

3 Tips agar Rumah Terhidar dari Kebakaran saat Musim Kemarau

2 hari lalu

3 Tips agar Rumah Terhidar dari Kebakaran saat Musim Kemarau

Berikut tiga tips yang dapat membantu mengurangi risiko kebakaran rumah dari dampak musim kemarau.

Baca Selengkapnya

Pencurian Kambing Modus Sisakan Jeroan di Kandang Terjadi Lagi di Depok, 17 Ekor Kambing Hilang Sekaligus

2 hari lalu

Pencurian Kambing Modus Sisakan Jeroan di Kandang Terjadi Lagi di Depok, 17 Ekor Kambing Hilang Sekaligus

Pemilik heran karena tidak mendengar pencurian kambing itu terjadi, padahal dia dan warga lain nongkrong usai nobar timnas U-23 hingga pukul 02.00.

Baca Selengkapnya

Begal Ponsel Siswi di Depok Berdalih Butuh HP untuk Anak Nonton YouTube

2 hari lalu

Begal Ponsel Siswi di Depok Berdalih Butuh HP untuk Anak Nonton YouTube

Bapak satu anak itu nekat merampas ponsel siswi SMP di Depok itu hingga korban jatuh dan terseret, setelah gagal transaksi HP secara COD.

Baca Selengkapnya

Polres Metro Depok Tangkap Begal Ponsel yang Menyebabkan Siswi SMP Terseret

3 hari lalu

Polres Metro Depok Tangkap Begal Ponsel yang Menyebabkan Siswi SMP Terseret

Siswi SMP di Depok itu terjatuh dan terseret beberapa meter hingga luka di lengan dan lutut saat berusaha mempertahankan HP yang dirampas begal.

Baca Selengkapnya

Polres Metro Depok Tangkap 2 Kurir Narkoba Modus Tempel dan Bungkus Permen

4 hari lalu

Polres Metro Depok Tangkap 2 Kurir Narkoba Modus Tempel dan Bungkus Permen

Dari kedua kurir narkoba itu, polisi juga mengamankan 6 botol liquid ganja cair dan alat hisap.

Baca Selengkapnya