Anies Baswedan Klaim Tunaikan Kontrak Politik dengan Warga Kampung Guji Baru

Rabu, 12 Januari 2022 17:37 WIB

Gubernur DKI Anies Baswedan berkunjung ke Kampung Muka, Ancol Jakarta Utara, Senin 3 Januari 2022. Foto Facebook Anies Baswedan

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyatakan telah menunaikan janji kampanyenya terhadap warga Kampung Guji Baru, Jakarta Barat. Kontrak politik saat kampanye Anies lima tahun lalu itu diunggahkan di akun Instagram pribadinya, hari ini.

Dalam keterangan di unggahan video itu, Anies mengatakan ia membuat kontrak politik dengan warga Kampung Guji Baru dalam menata kepemilikan dan sarana-prasarana Kampung tersebut. Kontrak politik itu ditekennya lima tahun lalu saat kampanye Pilgub DKI 2017.

Tepat empat tahun kami bertugas, Alhamdulillah janji itu kita tunaikan di Kampung Guji. Oktober tahun lalu terbit IMB Kolektif bagi Kampung Guji Baru, bersamaan dengan 14 kampung prioritas lainnya. IMB kolektif ini menandakan rumahnva menjadi bagian dari Jakarta sehingga bisa mendapatkan layanan dasar dari Pemerintah Provinsi DKI Jakarta,” tulis Anies dalam unggahannya, Rabu, 12 Januari 2022.

Anies mengatakan, Kampung Guji Baru juga masuk dalam program Collaborative Implementation Program (CIP), sebuah program untuk perbaikan jalan lingkungan dan drainase pada 2020. Video itu disebut Anies diambil pada Jumat, 7 Januari lalu, ketika ia berkunjung ke sana.

Menurut Anies, janji politik itu terjadi saat dirinya masih menjadi bakal calon gubernur DKI Jakarta pada Oktober 2016. Saat itu, poin utama kontrak politik adalah membantu warga mendapat hak kepemilikan tanah. Koran Tempo edisi 10 Oktober 2016 melaporkan, sebagian tanah yang ditempati penduduk adalah tanah pemerintah dan sebagian lagi milik perorangan.

Masa jabatan Anies Baswedan akan berakhir pada Oktober 2022. Setelah itu pemilihan gubernur atau Pilgub DKI baru akan digelar pada 2024. Pada masa akhir 2022 hingga 2024 kursi gubernur bakal diisi oleh penjabat gubernur DKI yang ditunjuk Kementerian Dalam Negeri.

Advertising
Advertising

Baca juga: Anies Baswedan Naikkan Tunjangan Perumahan Pimpinan DPRD DKI Jadi Rp 78,8 Juta

Berita terkait

PKS Buka Peluang Usung Ahmad Syaikhu di Pilkada Jakarta, Ini Alasannya

4 jam lalu

PKS Buka Peluang Usung Ahmad Syaikhu di Pilkada Jakarta, Ini Alasannya

Partai Golkar DKI menyatakan Ridwan Kamil akan maju di Pilkada Jawa Barat, bukan di Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Rencana Anies Usai MK Tolak Gugatan: Istirahat Sejenak, Lalu Perjalanan Baru

7 jam lalu

Rencana Anies Usai MK Tolak Gugatan: Istirahat Sejenak, Lalu Perjalanan Baru

Anies Baswedan membeberkan rencananya setelah gugatan kubunya ditolak Mahkamah Konstitusi.

Baca Selengkapnya

Joko Pinurbo Sematkan 3 Puisi di Instagram, Ingatkan Tentang Kepergian?

1 hari lalu

Joko Pinurbo Sematkan 3 Puisi di Instagram, Ingatkan Tentang Kepergian?

Joko Pinurbo juga meninggalkan karya-karyanya yang sangat lekat dengan pembaca

Baca Selengkapnya

Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

1 hari lalu

Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

Anies Baswedan mengomentari peluang bergabung dalam pemerintahan Prabowo-Gibran sebagai menteri.

Baca Selengkapnya

NasDem Prioritaskan Anies Baswedan Maju Pilgub Jakarta

1 hari lalu

NasDem Prioritaskan Anies Baswedan Maju Pilgub Jakarta

Ketua Umum partai NasDem, Surya Paloh mengatakan, pencalonan Anies Baswedan di Pilkada DKI masih perlu pengkajian.

Baca Selengkapnya

Threads Menguji Fitur Mengarsipkan Unggahan Otomatis

1 hari lalu

Threads Menguji Fitur Mengarsipkan Unggahan Otomatis

Threads menguji fitur baru yang memungkinkan pengguna mengarsipkan unggahan secara manual maupun otomatis ketika diatur dalam jangka waktu tertentu

Baca Selengkapnya

Deretan Aktivitas dan Pesan Anies setelah Pilpres 2024

1 hari lalu

Deretan Aktivitas dan Pesan Anies setelah Pilpres 2024

Setelah berakhir Pilpres 2024 dan putusan MK, Anies Baswedan telah melakukan berbagai aktivitas. Ia juga menyampaikan beberapa pesan dan pandangannya

Baca Selengkapnya

Seo Ye Ji Buka Akun Instagram, Penggemar Tidak Sabar Melihat Aktingnya Lagi

1 hari lalu

Seo Ye Ji Buka Akun Instagram, Penggemar Tidak Sabar Melihat Aktingnya Lagi

Ada tiga foto yang dibagikan Seo Ye Ji dalam akun Instagram barunya

Baca Selengkapnya

DPR Sebut Lembaga Kepresidenan Masuk Kajian Revisi UU Pemilu, Apa Alasannya?

2 hari lalu

DPR Sebut Lembaga Kepresidenan Masuk Kajian Revisi UU Pemilu, Apa Alasannya?

Komisi II DPR telah mengusulkan revisi UU Pemilu dan UU Pilkada sejak awal masa bakti 2019.

Baca Selengkapnya

Rekam Jejak NasDem di Pilpres 2024, Nyatakan Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

2 hari lalu

Rekam Jejak NasDem di Pilpres 2024, Nyatakan Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Partai NasDem menyatakan bakal menjadi bagian dari koalisi pemerintahan Prabowo dan Gibran. Begini jejak politik NasDem dalam Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya