BPBD DKI Minta Warga Waspadai Potensi Banjir Rob di 4 Wilayah Ini

Sabtu, 11 Juni 2022 12:52 WIB

Warga melintasi genangan banjir air pasang laut di pelabuahan Muara Angke di Pejaringan, Jakarta Utara, Rabu 25 Mei 2022. Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika atau BMKG memprediksi 17 provinsi di Indonesia berpotensi mengalami banjir pesisir atau rob hingga 25 Mei 2022 salah satunya provinsi DKI Jakarta. TEMPO/ Faisal Ramadhan

TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta Isnawa Adji meminta masyarakat mewaspadai potensi banjir rob di wilayah pesisir Ibu Kota. Lokasi yang perlu diwaspadai adalah Pademangan, Penjaringan, Pelabuhan Sunda Kelapa, dan Kepulauan Seribu.

"Masyarakat di wilayah pesisir DKI Jakarta diimbau untuk waspada terhadap peningkatan ketinggian pasang air laut maksimum yang berpotensi menyebabkan terjadinya banjir pesisir," kata dia dalam keterangan tertulisnya, Sabtu, 11 Juni 2022.

Menurut Isnawa, bumi memasuki fase bulan purnama pada 11-17 Juni 2022. Kejadian ini berbarengan dengan jarak terdekat bulan ke bumi atau disebut Perigee.

Advertising
Advertising

Akibatnya, meningkatnya ketinggian pasang air laut maksimum berpotensi terjadi di wilayah pesisir Jakarta. Informasi ini Isnawa peroleh dari siaran pers Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Tanjung Priok tentang Peringatan Potensi Banjir Pesisir (ROB).

Isnawa mengimbau masyarakat untuk selalu waspada dan siaga mengantisipasi dampak pasang maksimum air laut. Dia berujar, warga dapat memantau informasi terkini ihwal gelombang air laut melalui situs bpbd.jakarta.go.id/gelombanglaut.

"Apabila menemukan keadaan darurat yang membutuhkan pertolongan, segera hubungi Call Center Jakarta Siaga 112," ucap dia.

<!--more-->

Sistem Pengendalian Banjir Pemprov DKI Juara di WSIS Prize 2022

Inovasi sistem pengendalian banjir (Flood Control System) milik Pemerintah Provinsi DKI Jakarta berhasil menjadi juara dalam ajang tingkat dunia, The 2022 WSIS (World Summit on the Information Society) Prizes pada kategori ICT Applications: e-Science.

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, dan Statistik Provinsi DKI Jakarta Atika Nur Rahmania mengatakan inovasi Flood Control System DKI Jakarta menjadi juara pertama pada kategori AL C7. ICT applications: E-science di ajang WSIS Prizes 2022.

Dengan kemenangan ini, Jakarta berhasil mengunggulli negara lain, seperti Arab Saudi, Italia, Chili, dan Cina di dalam kategori E-Science. Jakarta menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang mampu mencapai penghargaan tertinggi pada tahun ini sebagai juara.

"Sistem pengendalian banjir yang dibangun untuk memprediksi potensi bencana sebelum terjadi dan mengoptimalkan penanganan saat bencana," kata Atika dalam pidatonya setelah menerima penghargaan di Swiss seperti dikutip dari Siaran Pers PPID DKI Jakarta, Kamis, 2 Juni 2022.

Atika menjelaskan sistem tersebut dibangun untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap situasi bencana. "Ini juga untuk merespons penanggulangan bencana berbasis sistem, mempersiapkan kondisi darurat banjir, dan melakukan pemantauan secara real-time," ungkapnya

Baca juga:

Surat Peringatan untuk Anies Baswedan di Akhir Masa Jabatan

Berita terkait

Jakarta Peringkat 10 Kota dengan Udara Terburuk pada Sabtu Pagi

1 hari lalu

Jakarta Peringkat 10 Kota dengan Udara Terburuk pada Sabtu Pagi

Pada Sabtu pagi pukul 07.02 WIB Indeks Kualitas Udara (AQI) di Jakarta berada di angka 122 atau masuk dalam kategori tidak sehat.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

1 hari lalu

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

Topik tentang BMKG mengimbau warga Jawa Tengah waspada potensi banjir dan tanah longsor menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya

BMKG Prakirakan Sebagian Jakarta Diguyur Hujan Sabtu Pagi hingga Malam

1 hari lalu

BMKG Prakirakan Sebagian Jakarta Diguyur Hujan Sabtu Pagi hingga Malam

Pada siang hari seluruh wilayah Jakarta dan Kepulauan Seribu diguyur hujan dengan intensitas ringan dan sedang.

Baca Selengkapnya

Tanggapan Walhi Jatim Terhadap Banjir di Kota Surabaya Sepanjang 2024

2 hari lalu

Tanggapan Walhi Jatim Terhadap Banjir di Kota Surabaya Sepanjang 2024

Pada 2024, Kota Surabaya menjadi salah satu wilayah di Jawa Timur yang merasakan langsung dampak banjir. Walhi Jatim beri tanggapan.

Baca Selengkapnya

BMKG Imbau Masyarakat Jawa Tengah Waspadai Banjir Meski Jelang Kemarau

2 hari lalu

BMKG Imbau Masyarakat Jawa Tengah Waspadai Banjir Meski Jelang Kemarau

BMKG imbau masyarakat Jawa Tengah mewaspadai potensi banjir dan longsor. Jawa Tengah diperkirakan mulai masuk kemarau bulan April ini.

Baca Selengkapnya

BMKG Prakirakan Semua Wilayah Jakarta Hujan Ringan Siang Ini

2 hari lalu

BMKG Prakirakan Semua Wilayah Jakarta Hujan Ringan Siang Ini

BMKG memprakirakan cuaca Jakarta hari ini, Jumat 26 April 2024, berawan dan hujan ringan.

Baca Selengkapnya

AHY Gambarkan Nasib Jakarta setelah IKN Beroperasi

3 hari lalu

AHY Gambarkan Nasib Jakarta setelah IKN Beroperasi

Menteri Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyampaikan gambaran kondisi Jakarta setelah IKN beroperasi sebagai ibu kota negara.

Baca Selengkapnya

Ratusan Rumah di Luwu Sulawesi Selatan Terendam Banjir setelah Hujan 10 Jam

3 hari lalu

Ratusan Rumah di Luwu Sulawesi Selatan Terendam Banjir setelah Hujan 10 Jam

Kendati mulai surut, BNPB mengantisipai banjir susulan.

Baca Selengkapnya

IMD Rilis Hasil Survei Smart City Index dan Persoalannya, Tiga Kota di Indonesia Masuk Daftar

3 hari lalu

IMD Rilis Hasil Survei Smart City Index dan Persoalannya, Tiga Kota di Indonesia Masuk Daftar

Jakarta, Medan, dan Makassar masuk dalam daftar survei Smart City Index 2024.

Baca Selengkapnya

Riwayat Jakarta dari Berstatus Ibu Kota Negara DKI Jakarta Kemudian Hanya Daerah Khusus Jakarta

3 hari lalu

Riwayat Jakarta dari Berstatus Ibu Kota Negara DKI Jakarta Kemudian Hanya Daerah Khusus Jakarta

Sejak abad ke-16, Kota Jakarta telah mengalami berbagai perubahan dan perkembangan hingga secara resmi berubah menjadi DKI Jakarta, terakhir DKJ.

Baca Selengkapnya