Polda Metro Jaya Gelar Lomba Ketangkasan Bermotor HUT Bhayangkara

Sabtu, 18 Juni 2022 13:42 WIB

Lintasan Lomba Ketangkasan Bermotor dalam Rangka HUT Bhayangkara Ke-76 di Lapangan Presisi Polda Metro Jaya. Peserta lomba itu adalah anggota polisi, di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, pada Sabtu, 18 Juni 2022. TEMPO/Moh Khory Alfarizi

TEMPO.CO, Jakarta - Polda Metro Jaya menggelar Lomba Ketangkasan Bermotor dalam Rangka HUT Bhayangkara Ke-76. Lomba tersebut diikuti para anggota polisi di Lapangan Presisi Polda Metro Jaya dengan memperebutkan hadiah sebesar Rp 150 juta.

Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran mengatakan, penyelenggaraan lomba ketangkasan bermotor ini dalam rangka memeriahkan hari Bhayangkara. Dan untuk memberi makna khusus dalam hari Bhayangkara dengan membangun kualitas personil, serta membangun kebersamaan dan kekompakan.

"Mudah-mudahan dengan kegiatan perlombaan interpersonal safety riding skill ini akan semakin terwujud dan semakin banyak anggota kita nanti yang bisa beratraksi yang bisa memberi contoh tentang keselamatan berkendara," ujar Fadil di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Sabtu, 18 Juni 2022.

Menurut Fadil, kegiatan Ini merupakan bagian dari transformasi menuju Polri yang presisi, karena di era seperti sekarang ini tugas polisi semakin kompleks. Polisi, kata dia, tidak hanya bertugas sebagai penegak hukum dan memelihara kamtibmas saja, tapi juga bisa menangani tugas-tugas lain yang melebihi panggilan tugas pokoknya.

Dia berharap dalam menghadapi tugas-tugas, para anggotanya harus dilengkapi dengan kemampuan. Khususnya bagi anggota yang bertugas di jalan raya. Sebab mereka dituntut untuk melewati rintangan-rintangan. Panitia tekah menyiapkan rintangan yang dibuat sedemikian rupa di Lapangan Presisi Polda Metro Jaya.

"Safety riding zig zag dengan berbagai macam tantangan, sekarang dibuat ada batu, ada pohon, ada jembatan. Sehingga ini menjadi tantangan tersendiri dan ini riil yang akan ditemui anggota di lapangan. Mungkin nanti ada jumpingnya tahun depan," kata Fadil.

Untuk tahun depan, Fadil berujar, penyelenggaraannya akan melibatkan komunitas motor gede untuk ikut. Sehingga suasana bisa menjadi lebih akrab dengan masyarakat. Fadil berharap pengabdian yang dilakukan dalam menyambut hari Bhayangkara ini menjadi catatan amal ibadah. "Selalu Jaya Polri di ulang tahun yang ke 76 ini. Jangan lupa tetap patuhi protokol kesehatan kepada seluruh anggota," tutur Fadil.

Baca juga: Polda Metro Jaya dan Pemprov DKI Sepakat Perbanyak ETLE Mobile

Berita terkait

Penjelasan Istri Eks Kepala Bea Cukai Purwakarta soal Pinjaman Rp 7 Miliar yang jadi Polemik

13 jam lalu

Penjelasan Istri Eks Kepala Bea Cukai Purwakarta soal Pinjaman Rp 7 Miliar yang jadi Polemik

Margaret Christina Yudhi Handayani Rampalodji, istri bekas Kepala Bea Cukai Purwakarta Rahmady Effendy Hutahaean menjelaskan asal-usul Rp 7 miliar.

Baca Selengkapnya

Polisi Proses Laporan Penistaan Agama Injak Alquran yang Diduga Dilakukan Pejabat Kemenhub

1 hari lalu

Polisi Proses Laporan Penistaan Agama Injak Alquran yang Diduga Dilakukan Pejabat Kemenhub

Kepala Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah X Merauke Asep Kosasih dilaporkan atas dugaan penistaan agama karena menginjak Alquran

Baca Selengkapnya

Eks Kepala Bea Cukai Purwakarta Disebut Akan Hadiri Panggilan KPK soal Klarifikasi LHKPN Rp 7 Miliar

1 hari lalu

Eks Kepala Bea Cukai Purwakarta Disebut Akan Hadiri Panggilan KPK soal Klarifikasi LHKPN Rp 7 Miliar

Kuasa hukum eks Kepala Bea Cukai Purwakarta, Luhut Simanjuntak, mengatakan kliennya akan memenuhi panggilan dari KPK itu untuk klarifikasi LHKPN.

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Tembak Mati 1 Pelaku Begal terhadap Calon Siswa Bintara Polri

1 hari lalu

Polda Metro Jaya Tembak Mati 1 Pelaku Begal terhadap Calon Siswa Bintara Polri

5 orang mencoba begal calon siswa bintara Polri di Kebun Jeruk, Jakarta Barat. Para begal itu asal Pandeglang, Banten.

Baca Selengkapnya

Kronologi Calon Siswa Bintara Polri Jadi Korban Begal Saat Berangkat ke Lokasi Tes

1 hari lalu

Kronologi Calon Siswa Bintara Polri Jadi Korban Begal Saat Berangkat ke Lokasi Tes

Seorang calon siswa Bintara Polri berusia 18 tahun menjadi korban begal saat berangkat ke lokasi tes. Polisi bergerak cepat menangkap para begal.

Baca Selengkapnya

Tim Jatanras Polda Metro Tindak Tegas Satu Begal Terhadap Calon Siswa Bintara Polri, Ditembak Hingga Mati

1 hari lalu

Tim Jatanras Polda Metro Tindak Tegas Satu Begal Terhadap Calon Siswa Bintara Polri, Ditembak Hingga Mati

Tim Jatanras Polda Metro Jaya mengambil tindakan tegas terhadap satu begal yang melawan saat hendak ditangkap.

Baca Selengkapnya

5 Begal Motor Calon Siswa Bintara Polri Ditangkap, Satu Orang Ditembak Mati Karena Melawan Petugas

1 hari lalu

5 Begal Motor Calon Siswa Bintara Polri Ditangkap, Satu Orang Ditembak Mati Karena Melawan Petugas

Lima begal merampas motor milik calon siswa bintara Polri. Salah satu pelaku melawan saat hendak ditangkap polisi.

Baca Selengkapnya

Pejabat Kementerian Perhubungan Dilaporkan Istrinya karena Injak Alquran

2 hari lalu

Pejabat Kementerian Perhubungan Dilaporkan Istrinya karena Injak Alquran

Seorang pejabat Kementerian Perhubungan diduga melakukan penistaan agama karena mengInjak Alquran saat bersumpah tidak selingkuh

Baca Selengkapnya

Skenario Palsu 2 Pelaku Sembunyikan Fakta Pembunuhan Mayat dalam Sarung Biru

4 hari lalu

Skenario Palsu 2 Pelaku Sembunyikan Fakta Pembunuhan Mayat dalam Sarung Biru

2 tersangka pembunuhan berencana, AH dan N, membuat skenario palsu dalam kasus pembunuhan AH, pemilik warung Madura.

Baca Selengkapnya

Kronologi Pembunuhan Berencana Mayat dalam Sarung di Pamulang

4 hari lalu

Kronologi Pembunuhan Berencana Mayat dalam Sarung di Pamulang

Pelaku pembunuhan berencana menghabisi sepupunya dengan alasan sakit hati karena diperlakuan tak baik.

Baca Selengkapnya