Polsek Tebet Gagalkan Penculikan Anak di Stasiun Manggarai

Reporter

Antara

Sabtu, 25 Juni 2022 15:21 WIB

Ilustrasi Penculikan Anak. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Dugaan penculikan anak berusia empat tahun terjadi di Stasiun Manggarai, Jakarta, pada Kamis, 23 Juni 2022 kemarin. Polsek Tebet berhasil menggagalkan upaya ini.

Pelaku merupakan seorang pria berinisian GN. Pelaku dan ibu korban baru setahun saling kenal via media sosial.

"Keduanya ada bisnis jual beli telepon seluler (ponsel)," kata Kapolsek Tebet Komisaris Chitya Intania di Jakarta, Jumat, 24 Juni 2022 dikutip dari Antara.

Advertising
Advertising

Chitya menjelaskan, pada Kamis pukul 13.15 WIB, ibu korban, Erna, membuat janji dengan pelaku di stasiun kereta Bogor, namun pelaku mengarahkan turun di Stasiun Manggarai dengan tujuan salat Zuhur terlebih dahulu.

Saat hendak salat, Erna menitipkan tas ke pelaku yang berisi dua ponsel dan uang Rp500 ribu.

Namun saat selesai salat, Erna menemukan anaknya dan pelaku sudah tidak ada.

Ia sempat berkeliling untuk mencari anaknya namun tidak ketemu. Erna pun melaporkan kejadian ini ke pihak stasiun dan berlanjut ke Polsek Tebet Jakarta Selatan.

Tak berlangsung lama sejak dua jam setelah laporan, Polsek Tebet menemukan korban di tempat bermain Fun World melalui informasi yang diberikan Plaza Kalibata.

"Kemudian kami temukan, anak itu ternyata benar. Ibunya menyatakan itu benar adalah anaknya," katanya.

Polisi bersyukur sang anak tidak mengalami kekerasan fisik dan pihaknya terus melakukan penyelidikan kasus itu.

Chitya berharap agar kejadian ini tidak terulang lagi dan para orang tua harus selalu waspada sehingga tidak terjadi lagi kasus penculikan anak.

Baca juga: Penculik Anak Abbi Rizal Afif Disebut Pelaku Pembakar Rumah Ustad Jefri


Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

3 Faktor Penyebab Sindrom Anak Sulung Perempuan

2 hari lalu

3 Faktor Penyebab Sindrom Anak Sulung Perempuan

Fenomena beban emosional yang dipikul oleh anak perempuan tertua alias anak sulung perempuan di banyak keluarga, sejak mereka masih kecil.

Baca Selengkapnya

Ketahui Sindrom Anak Sulung Perempuan, Beban Putri Tertua

2 hari lalu

Ketahui Sindrom Anak Sulung Perempuan, Beban Putri Tertua

Sindrom putri sulung adalah beban yang dirasakan oleh anak sulung perempuan untuk berperan sebagai orang tua ketiga bagi saudara-saudaranya.

Baca Selengkapnya

Pola Asuh yang Perlu Dipahami Kakek Nenek saat Mengasuh Cucu

9 hari lalu

Pola Asuh yang Perlu Dipahami Kakek Nenek saat Mengasuh Cucu

Psikolog mengingatkan kakek atau nenek memahami jenis-jenis pola asuh ketika mengasuh cucu. Apa saja yang perlu dilakukan?

Baca Selengkapnya

Refleksi Nirina Zubir atas Perkara Mafia Tanah dengan Bekas ART: Mendobrak Tabu Percakapan Aset Orang Tua hingga Mulut Manis Sang Asisten

9 hari lalu

Refleksi Nirina Zubir atas Perkara Mafia Tanah dengan Bekas ART: Mendobrak Tabu Percakapan Aset Orang Tua hingga Mulut Manis Sang Asisten

Duel aktris Nirina Zubir melawan mafia tanah bekas asisten mendiang ibunya, Riri Khasmita, patut menjadi contoh orang ramai yang menghadapi kasus serupa.

Baca Selengkapnya

OJK Imbau Para Ibu agar Tak Ciptakan Generasi Sandwich

12 hari lalu

OJK Imbau Para Ibu agar Tak Ciptakan Generasi Sandwich

toritas Jasa Keuangan (OJK) mengingatkan para ibu agar tidak menciptakan generasi sandwich. Apa itu?

Baca Selengkapnya

Kenali Penyebab dan Kiat Menangani Anak yang Gemar Berbohong

16 hari lalu

Kenali Penyebab dan Kiat Menangani Anak yang Gemar Berbohong

Berikut langkah-langkah yang bisa dilakukan ketika mendapati anak berbohong.

Baca Selengkapnya

Cara Menjaga Kualitas Hubungan dengan Pasangan Pasca Melahirkan Anak Pertama

16 hari lalu

Cara Menjaga Kualitas Hubungan dengan Pasangan Pasca Melahirkan Anak Pertama

Studi menemukan bahwa sikap terhadap sentuhan berdampak pada pasangan dalam transisi menjadi orang tua atau usai melahirkan anak pertama.

Baca Selengkapnya

3 Ucapan Sungkeman dalam Tradisi Jawa Saat Lebaran

26 hari lalu

3 Ucapan Sungkeman dalam Tradisi Jawa Saat Lebaran

Tradisi sungkeman biasanya dilakukan oleh anak kehadapan orang tuanya saat lebaran.

Baca Selengkapnya

Jangan Sembarang Menyerahkan Tugas Mengasuh Anak, Ini Saran Psikolog

27 hari lalu

Jangan Sembarang Menyerahkan Tugas Mengasuh Anak, Ini Saran Psikolog

Psikolog menyarankan selain menitipkan pada orang yang bertanggung jawab dan dapat dipercaya, perhatikan ini saat menyerahkan tugas mengasuh anak.

Baca Selengkapnya

Cegah Penumpukan Penumpang, Manggarai Jadi Stasiun Keberangkatan Kereta Api Lebaran 2024

41 hari lalu

Cegah Penumpukan Penumpang, Manggarai Jadi Stasiun Keberangkatan Kereta Api Lebaran 2024

Manggarai akan melayani keberangkatan kereta api dari Jakarta selama masa angkutan Lebaran 2024. Selain itu, ada Gambir, Pasar Senen dan Bekasi.

Baca Selengkapnya