DLH DKI Gandeng Remaja SCBD Jeje dan Bonge Edukasi Kebersihan di Dukuh Atas

Jumat, 15 Juli 2022 09:12 WIB

Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta mengajak Jeje dan Bonge, remaja SCBD yang viral bermain di sekitaran Dukuh Atas, Jakarta Pusat, untuk mengkampanyekan kebersihan, pada Kamis, 14 Juli 2022. Sumber: DLH DKI Jakarta

TEMPO.CO, Jakarta - Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta menggandeng remaja SCBD Jeje dan Bonge untuk memberikan edukasi kebersihan di kawasan Terowongan Kendal, Dukuh Atas, Jakarta Pusat. Remaja SCBD adalah istilah untuk para remaja yang nongrong di kawasan Sudirman. SCBD adalah singkatan dari Sudirman, Citayam, Bojonggede dan Depok.

Humas DLH DKI Jakarta Yogi Ikhwan mengatakan bertemu dengan kedua tokoh remaja SCBD itu pada Kamis siang, 14 Juli 2022.

“Iya, kami mengajak Jeje dan Bonge untuk mengkampanyekan kebersihan,” ujar Yogi lewat pesan WhatsApp pada Kamis, 14 Juli 2022.

Menurut Yogi, respons Jeje dan Bonge serta teman-temannya cukup positif. Mereka, kata dia, bersedia mengedukasi teman-temannya sesama anak Citayam, Bojonggede, dan Depok atau remaja SCBD untuk menjaga kebersihan dan ketertiban. “Bravo Bonge dan kawan-kawan,” katanya.

Dinas Lingkungan Hidup DKI juga melakukan operasi tangkap tangan atau OTT bagi siapapun yang buang sampah sembarangan. OTT dilakukan setiap saat, pagi, siang, sore, dan malam hari, dengan persuasif dan menerapkan sanksi sosial simpatik.

Seorang fotografer memotret salah seorang remaja SCBD di sekitaran Terowongan Kendal, Dukuh Atas, Jakarta Pusat, pada Kamis, 14 Juli 2022. TEMPO/Moh Khory Alfarizi

Ada pun petugas yang dipersiapkan berjumlah 15 orang per shift, pagi, siang, sore, dan malam hari. “Tapi saat ramai, misalnua weekend kita tambah petugas biasanya,” tutur Yogi.

Advertising
Advertising

Bonge dan Jeje adalah dua di antara remaja yang viral karena gemar nongkrong di sekitaran Terowongan Kendal, Dukuh Atas dekat Jalan Sudirman. Bonge yang memiliki nama asli Eka Saputra itu merupakan remaja kelahiran Bojonggede, Bogor, tahun 2005, yang saat ini berprofesi sebagai pengamen dan influencer.

Sedangkan Jeje atau Jasmine Laticia sebenarnya anak Kemang Jakarta Selatan yang juga gemar nongrong di Sudirman bersama anak Citayam dan remaja SCBD yang lain. Remaja kelahiran 2006 itu kerap muncul di Four Your Page atau FYP di media sosial TikTok, dan menjadi perhatian publik karena mulai diundang oleh YouTuber ternama di Indonesia.

Baca juga: Viral Citayam Fashion Week, Sandiaga Uno Mau Kasih Beasiswa Remaja SCBD




Berita terkait

Viral Berbagai Kasus Denda Bea Masuk Barang Impor, Sri Mulyani Instruksikan Ini ke Bos Bea Cukai

19 jam lalu

Viral Berbagai Kasus Denda Bea Masuk Barang Impor, Sri Mulyani Instruksikan Ini ke Bos Bea Cukai

Sri Mulyani merespons soal berbagai kasus pengenaan denda bea masuk barang impor yang bernilai jumbo dan ramai diperbincangkan belakangan ini.

Baca Selengkapnya

DLH Sumbawa Tambah Sarpras Penanganan Sampah

2 hari lalu

DLH Sumbawa Tambah Sarpras Penanganan Sampah

Pemerintah Kabupaten Sumbawa melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH), terus melakukan upaya dalam penanganan sampah.

Baca Selengkapnya

Jadi Sorotan usai Viral Sepatu Harga Rp 10 Juta Kena Bea Masuk Rp 31,8 Juta, Begini Penjelasan DHL

3 hari lalu

Jadi Sorotan usai Viral Sepatu Harga Rp 10 Juta Kena Bea Masuk Rp 31,8 Juta, Begini Penjelasan DHL

DHL buka suara perihal viralnya kasus bea masuk jumbo yang dikenakan untuk sepasang sepatu impor.

Baca Selengkapnya

Viral Bea Masuk Rp 31,8 Juta untuk Sepatu Seharga Rp 10 Juta, Begini Cara Perhitungan Bea Cukai

3 hari lalu

Viral Bea Masuk Rp 31,8 Juta untuk Sepatu Seharga Rp 10 Juta, Begini Cara Perhitungan Bea Cukai

Ditjen Bea Cukai menanggapi pemberitaan penetapan bea masuk untuk produk sepatu impor yang dibeli oleh konsumen sebesar Rp 31,8 juta.

Baca Selengkapnya

Unpad Buka Suara Soal Mahasiwa Penerima Beasiswa KIP-K Bergaya Hidup Mewah

3 hari lalu

Unpad Buka Suara Soal Mahasiwa Penerima Beasiswa KIP-K Bergaya Hidup Mewah

Pihak Unpad buka suara soal kabar viral tentang mahasiswa penerima beasiswa Kartu Indonesia Pintar-Kuliah yang diduga pamer kemewahan di akun medsos.

Baca Selengkapnya

Bikin Turis Indonesia Dikecam, Ini yang Perlu Diketahui dari Pohon Sakura di Jepang

9 hari lalu

Bikin Turis Indonesia Dikecam, Ini yang Perlu Diketahui dari Pohon Sakura di Jepang

Perilaku sekelompok turis asal Indonesia di Jepang mengundang kecaman luas gara-gara perilakunya terhadap bunga sakura yang sedang bermekaran.

Baca Selengkapnya

Sampah di Jakarta, Sebelum dan Setelah Lebaran

10 hari lalu

Sampah di Jakarta, Sebelum dan Setelah Lebaran

DLH DKI Jakarta mengangkut sampah yang dilakukan selama periode tujuh hari sebelum hingga hari kedua Lebaran 2024

Baca Selengkapnya

Viral WNI Rusak Pohon Sakura di Jepang, Kemenparekraf Ingatkan Wisatawan Harus Bertanggung Jawab

11 hari lalu

Viral WNI Rusak Pohon Sakura di Jepang, Kemenparekraf Ingatkan Wisatawan Harus Bertanggung Jawab

Kemenparekraf angkat bicara soal video viral perusakan pohon sakura oleh WNI.

Baca Selengkapnya

VIral Tabrak Lari di Bekasi, Pengemudi Yaris Panik Diteriaki Warga Usai Serempetan hingga Tabrak Belasan Kendaraan

11 hari lalu

VIral Tabrak Lari di Bekasi, Pengemudi Yaris Panik Diteriaki Warga Usai Serempetan hingga Tabrak Belasan Kendaraan

Polres Metro Bekasi Kota menyatakan, total ada 2 mobil dan 11 sepeda motor yang menjadi korban tabrak lari akibat pengemudi panik diteriaki warga.

Baca Selengkapnya

Sederet Fakta Khatib Salat Id di Bantul Singgung Dugaan Kecurangan Pemilu dan Berujung Minta Maaf

14 hari lalu

Sederet Fakta Khatib Salat Id di Bantul Singgung Dugaan Kecurangan Pemilu dan Berujung Minta Maaf

Khatib salat Id di Bantul, Yogyakarta, mendadak viral di media sosial karena mengangkat materi dugaan kecurangan Pemilu 2024. Berikut sederet faktanya

Baca Selengkapnya