3 Jenazah Korban Kecelakaan di Cibubur Sudah Dibawa Keluarga

Reporter

Arrijal Rachman

Editor

Sunu Dyantoro

Selasa, 19 Juli 2022 09:19 WIB

Petugas menggunakan mobil derek untuk mengangkat kepala truk pengangkut bahan bakar minyak (BBM) yang mengalami kecelakaan maut di Jalan Transyogi, Cibubur, Bekasi, Jawa Barat, Senin 18 Juli 2022. Truk BBM bermuatan 25 ton Bio Solar tersebut mengalami kecelakaan yang mengakibatkan 10 motor dan 2 mobil rusak serta 11 orang meninggal dunia. ANTARA FOTO/Asprilla Dwi Adha

TEMPO.CO, Jakarta - Tim forensik di Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta, telah mengidentifikasi 3 orang korban kecelakaan maut truk tangki Pertamina di Jalan Alternatif Cibubur, Bekasi, Jawa Barat. Para korban ini juga sudah dikembalikan ke keluarga untuk dimakamkan.

Kepala Sub Direktorat Pelayanan Disaster Victim Identification (DVI) RS Polri Ajun Komisaris Besar Nugroho Lelono mengatakan, 3 orang yang telah teridentifikasi itu adalah 2 orang anggota TNI Angkatan Laut dan 1 orang warga sipil berprofesi sebagai pengemudi ojek online. "Sudah teridentifikasi tanggal 18 juli 2022 suami istri TNI AL," kata Nugroho dikutip dari keterangan tertulis, Selasa, 19 Juli 2022.

Pasangan suami istri TNI AL ini, kata dia, bernama Suparno, 51 tahun, anggota TNI AL dengan pangkat terkahir Peltu, serta Priyastini, 50 tahun, TNI AL, dengan pangkat terakhir Penda. Keduanya tinggal di Sukamanah, Jonggol, Bogor.

Rumah Duka keduanya di Komplek TNI AL Blok C-18/01 RT 05/02 Sukamanah Jonggol Bogor. Rencana Pemakaman pada Selasa 19 Juli 2022 pukul 13.00 di Tempat Pemakaman Keluarga TNI AL Jonggol.

Sementara itu, korban ketiga yang teridentifikasi bernama Ardi Nurcahyanto, usia 23 tahun sebagai pengemudi ojek online atau ojol. Dia beralamat di RT 3 RW 6 Kalibaru, Cilodong, Depok. Ardi juga sudah diterima keluarga malam dini hari tadi. "Teridentidikasi berdasarkan kecocokan sidik jari, medis, dan properti," ujar Nugroho

Advertising
Advertising

Pertamina bertanggung jawab penuh

Direktur Utama PT Pertamina Patra Niaga Alfian Nasution sebelumnya mengatakan bertanggung jawab penuh atas peristiwa kecelakaan maut truk pengangkut bahan bakar milik mereka di Jalan Alternatif Cibubur, Jawa Barat pada Senin, 18 Juli 2022.

"Kami berkomitmen bahwasannya Pertamina Patra Niaga akan bertanggung jawab penuh atas kejadian ini," kata Alfian Nasution di RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur, pada Senin 18 Juli 2022.

Alfian menyampaikan bentuk tanggung jawab yang diberikan kepada yang tewas adalah menanggung biaya mengurus jenazah hingga pemakaman. Untuk yang mengalami luka, Pertamina akan membiayai seluruh biaya pengobatan hingga sembuh. "Tentunya mulai dari pengurusan, pemakaman, serta perawatan yang mengalami luka-luka sepenuhnya jadi tanggung jawab kami," kata Alfian.

Alfian mengatakan untuk saat ini pihaknya masih fokus menangani seluruh korban kecelakaan maut di Cibubur tersebut. "Saat ini kami fokus untuk penanganan terlebih dahulu terhadap para korban," katanya.

Pada kesempatan ini, Alfian juga meminta maaf dan menyampaikan belasungkawa kepada para keluarga korban atas terjadinya kecelakaan nahas tersebut.

Baca juga: Polisi Tak Temukan Bekas Rem pada Kecelakaan di Cibubur

Berita terkait

Sederet Kasus Anggota TNI Bunuh Warga Sipil, Terakhir Terjadi di Nias dan Makassar

1 jam lalu

Sederet Kasus Anggota TNI Bunuh Warga Sipil, Terakhir Terjadi di Nias dan Makassar

Berikut sederet kejadian anggota TNI bunuh warga sipil. Terakhir Kopti SB personel TNI AL menembak pemuda RS, umur 18 tahun, di Kota Makassar.

Baca Selengkapnya

Presiden Jokowi Resmi Meluncurkan Pendidikan Dokter Spesialis Berbasis Rumah Sakit

3 jam lalu

Presiden Jokowi Resmi Meluncurkan Pendidikan Dokter Spesialis Berbasis Rumah Sakit

Pendidikan Dokter Spesialis menjadi penting mengingat rasio dokter dibanding penduduk Indonesia sangat rendah, yakni 0,47 per 1.000 penduduk.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan Mobil Polisi Tabrak Mikrobus di Tol MBZ, Pengemudi Diduga Mengantuk

19 jam lalu

Kecelakaan Mobil Polisi Tabrak Mikrobus di Tol MBZ, Pengemudi Diduga Mengantuk

Kedua kendaraan yang terlibat kecelakaan di Tol MBZ itu langsung diamankan di Induk PJR Jakarta-Cikampek.

Baca Selengkapnya

Fakta Miris Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis, Menkes: Jadi Masalah Hampir 80 tahun

1 hari lalu

Fakta Miris Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis, Menkes: Jadi Masalah Hampir 80 tahun

Jokowi menyebut pemerintah baru mampu mencetak 2.700 dokter spesialis per tahun. Sementara pemerintah membutuhkan 29 ribu dokter spesialis.

Baca Selengkapnya

Jokowi: Daerah Kepulauan Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis

1 hari lalu

Jokowi: Daerah Kepulauan Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis

Jokowi mengatakan kemampuan produksi dokter spesialis Indonesia hanya 2.700 per tahun.

Baca Selengkapnya

Badai di Rio Grande do Sul Brasil Menewaskan 55 Orang dan Puluhan Korban Hilang

2 hari lalu

Badai di Rio Grande do Sul Brasil Menewaskan 55 Orang dan Puluhan Korban Hilang

Hujan lebat di Rio Grande do Sul, Brasil telah menewaskan setidaknya 55 orang tewas dan 74 orang masih dinyatakan hilang.

Baca Selengkapnya

Truk Tak Kuat Nanjak, Kontainer Terguling Timpa Mobil di Bekasi

2 hari lalu

Truk Tak Kuat Nanjak, Kontainer Terguling Timpa Mobil di Bekasi

Truk trailer bermuatan peti kemas Mitsubishi Fuso dengan nomor polisi B 9789 BEH terguling di Jalan Ahmad Yani, Kota Bekasi

Baca Selengkapnya

Delegasi PBB Evakuasi Pasien dari Rumah Sakit di Gaza Utara

3 hari lalu

Delegasi PBB Evakuasi Pasien dari Rumah Sakit di Gaza Utara

Delegasi PBB mengevakuasi sejumlah pasien dan korban luka dari Rumah Sakit Kamal Adwan di Jalur Gaza utara

Baca Selengkapnya

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

3 hari lalu

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

Anak panglima militer dan pemimpin de facto Sudan meninggal di rumah sakit setelah kecelakaan lalu lintas di Turki.

Baca Selengkapnya

Pihak Kampus Akui Pengemudi HR-V yang Tabrak Bis Kuning Mahasiswa Universitas indonesia

3 hari lalu

Pihak Kampus Akui Pengemudi HR-V yang Tabrak Bis Kuning Mahasiswa Universitas indonesia

Kepala Biro Humas Universitas Indonesia membenarkan pengemudi Honda HR-V yang menabrak bis kuning atau Bikun merupakan mahasiswa UI.

Baca Selengkapnya