Pagar JIS Ambruk Saat Virzha Menyanyi, Anies Baswedan Minta Jakmania Berperilaku Kelas Dunia

Reporter

Antara

Editor

Sunu Dyantoro

Senin, 25 Juli 2022 06:57 WIB

Sejumlah penonton berdiri di atas puing pagar pembatas saat Grand Launching Stadion Jakarta International Stadium (JIS) di Jakarta, Ahad, 24 Juli 2022. Pagar pembatas penonton zona utara JIS roboh di saat peluncuran JIS berlangsung. ANTARA/Muhammad Adimaja

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meminta suporter Persija Jakarta atau The Jakmania menunjukkan perilaku sebagai pendukung kelas dunia dengan menjaga fasilitas Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara.

"Kami harap The Jakmania menjadi penjaga semangat pemain di lapangan. Saya serahkan JIS kepada The Jakmania, warga Jakarta dan Indonesia. Jaga baik-baik, ini rumah kita, tempat mempersatukan kita," kata Anies saat memberikan sambutan di tengah lapangan JIS, Minggu, 24 Juli 2022.

Anies mengatakan bahwa jabatannya akan tuntas dalam tiga bulan mendatang atau Oktober 2022. Setelah itu mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu tidak menjabat sebagai Gubernur DKI, tapi menjadi anggota The Jakmania.

"Jaga stadion kita, jaga kebanggaan, kasih tunjuk bahwa bukan hanya stadion megah, tapi suporternya menjadi teladan bagi semua," tutur Anies.

Advertising
Advertising

Pagar JIS ambruk saat Virza menyanyikan lagu Dewa 19

Sebelumnya, sejumlah suporter Persija Jakarta sibuk memanjat pagar tribun JIS hingga roboh pada Minggu sore. Petugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) telah memperingatkan oknum suporter tidak bertanggung jawab itu, namun tidak menggubris peringatan tersebut.

Akhirnya, pagar di sisi utara stadion tingkat dunia tersebut pun roboh di penghujung waktu penyanyi Virzha tampil membawakan tembang berjudul "Kangen" karya grup band Dewa 19. Pagar besi berwarna putih itu roboh beserta kanopinya lantaran diduduki oleh para penonton acara tersebut.

Pagar tersebut menjadi pembatas antara penonton dengan lapangan, tepatnya di belakang gawang. Sejak awal acara, puluhan penonton terpantau sudah menaiki pagar pembatas tersebut.

Tak cuma itu, kanopi yang tersambung dengan pagar pembatas itu juga terpantau diinjak-injak oleh para penonton beratribut The Jakmania yang hendak naik ke tribun.

Dari peristiwa robohnya pagar pembatas tribun JIS ini, terpantau dari kejauhan seorang penonton jatuh tersungkur di belakang gawang. Hal itu membuat petugas Satpol PP langsung menggotong penonton yang terjatuh tadi dan membawa ke tim medis.

Baca juga: Resmikan JIS, Anies: Mohon Maaf Mengecewakan yang Pesimis

Berita terkait

Anies Baswedan Disebut Dukung Ide Koalisi Gagasan untuk Bangun Bangsa

14 jam lalu

Anies Baswedan Disebut Dukung Ide Koalisi Gagasan untuk Bangun Bangsa

Co-Founder Paramadina Public Policy Institute, Wijayanto Samirin, menyebut Anies Baswedan menyetujui ide soal koalisi gagasan.

Baca Selengkapnya

Pilkada DKI, Deretan Nama-Nama Baru hingga Peluang Ridwan Kamil

3 hari lalu

Pilkada DKI, Deretan Nama-Nama Baru hingga Peluang Ridwan Kamil

Belakangan tersorot nama-nama baru, ada Dharma Pongrekun dan Haris Azhar

Baca Selengkapnya

Masa Jabatan Hampir Berakhir, Apa Rencana Sandiaga Uno Selanjutnya?

5 hari lalu

Masa Jabatan Hampir Berakhir, Apa Rencana Sandiaga Uno Selanjutnya?

Masa jabatan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno tersisa lima bulan lagi. Ini rencana dia.

Baca Selengkapnya

Respons Internal PDIP Soal Peluang Duet Ahok-Anies di Pilkada Jakarta 2024

6 hari lalu

Respons Internal PDIP Soal Peluang Duet Ahok-Anies di Pilkada Jakarta 2024

Politikus PDIP menyebut Ahok dan Anies berasal dari akar rumput yang berbeda.

Baca Selengkapnya

Kenapa Tak Bisa Duet Anies Baswedan -Ahok di Pilkada Jakarta? KPU Sebutkan Bunyi Pasal Larangannya

7 hari lalu

Kenapa Tak Bisa Duet Anies Baswedan -Ahok di Pilkada Jakarta? KPU Sebutkan Bunyi Pasal Larangannya

Kadivi Teknis Penyelenggaraan Pemilu KPU DKI Jakarta, Dody Wijaya sebut duet Anies Baswedan-Ahok pada Pilkada Jakarta 2024 tak akan terwujud.

Baca Selengkapnya

Cak Imin Siap Dukung Anies Baswedan Maju di Pilkada Jakarta 2024

7 hari lalu

Cak Imin Siap Dukung Anies Baswedan Maju di Pilkada Jakarta 2024

Cak Imin menyatakan secara pribadi mendukung Anies Baswedan maju sebagai Calon Gubernur di Pilkada Jakarta

Baca Selengkapnya

Prabowo Sesumbar Hanya Butuh 4 Tahun untuk Sejahterakan Indonesia, 5 Tahun Swasembada Pangan

8 hari lalu

Prabowo Sesumbar Hanya Butuh 4 Tahun untuk Sejahterakan Indonesia, 5 Tahun Swasembada Pangan

Prabowo menyatakan bakal memberi makan untuk semua anak-anak Indonesia dari daerah mana pun.

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani Diusulkan Jadi Calon Gubernur DKI Jakarta, Bagaimana Tanggapannya?

10 hari lalu

Sri Mulyani Diusulkan Jadi Calon Gubernur DKI Jakarta, Bagaimana Tanggapannya?

Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI Perjuangan) DKI mengusulkan Menteri Keuangan Sri Mulyani sebagai calon Gubernur DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya

Mungkinkah Duet Ahok-Anies Terjadi di Pilgub DKI Jakarta?

11 hari lalu

Mungkinkah Duet Ahok-Anies Terjadi di Pilgub DKI Jakarta?

Nama Ahok dan Anies disandingkan untuk maju di Pilgub DKI Jakarta. Mungkinkah duet Ahok-Anies bakal terjadi di Pilgub DKI?

Baca Selengkapnya

Berita Terpopuler Nasional: Sri Mulyani Masuk Bursa Cagub DKI Jakarta hingga Kemungkinan Duet Anies dan Ahok

11 hari lalu

Berita Terpopuler Nasional: Sri Mulyani Masuk Bursa Cagub DKI Jakarta hingga Kemungkinan Duet Anies dan Ahok

Berita soal Sri Mulyani masuk radar PDIP untuk menjadi calon gubernur DKI Jakarta masuk menjadi berita politik terpopuler di kanal Nasional.

Baca Selengkapnya