Setelah Balap Mobil Listrik, Sirkuit Formula E Kini Jadi Venue Parade Jakarnaval

Reporter

Antara

Jumat, 12 Agustus 2022 11:20 WIB

Peserta pawai Jakarnaval berjalan di Jalan MH Thamrin, Jakarta, Ahad, 30 Juni 2019.Acara ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan peringatan HUT DKI Jakarta yang ke-492.TEMPO/Muhammad Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta - Sirkuit Formula E Jakarta akan digunakan untuk parade Jakarnaval yang untuk pertama kalinya digelar setelah pandemi. Rencananya, karnval akan digelar pada Ahad, 14 Agustus 2022.

PT Jakarta Propertindo (Perseroda) atau Jakpro menyatakan pemeliharaan sirkuit Formula E atau Jakarta International E-Prix Circuit di Ancol, Jakarta Utara dilakukan secara rutin, dan terutama menjelang penyelenggaraan Jakarnaval 2022 minggu nanti.

Vice President of Infrastructure and General Affairs Formula E PT Jakpro Irawan Sucahyono memastikan tembok sirkuit yang terkelupas karena pencopotan iklan seusai perhelatan balap mobil listrik Formula E pada 4 Juni 2022 juga akan dicat ulang.

"Ini sebenarnya cat itu bukan terkelupas, tapi kemarin penuh dengan iklan, sudah dicopot, Jadi nanti kan akan kami isi lagi dengan iklan baru dan akan kami cat yang tidak beriklan," kata Irawan kepada wartawan di Jakarta Utara seusai konferensi pers Jakarnaval 2022 di JIEC Ancol seperti dilansir dari Antara, Kamis, 11 Agustus 2022.

Irawan mengatakan semua pemeliharaan sirkuit Formula E masih dilakukan oleh Jakpro. Dia menunjukkan bagian aspal yang masih mulus dan bersih meski sirkuit juga digunakan untuk kegiatan-kegiatan otomotif dan kegiatan olah raga lain, misalnya sepeda santai, setelah berlangsungnya Formula E.

Tribun Formula E, kata dia, juga masih rapi meski seluruh bagian atap sudah diangkat setelah pagelaran balap mobil listrik pada 6 Juni.

Ia mengatakan area tribun yang digunakan untuk Jakarnaval yakni 2A sampai 2E memiliki kapasitas sekitar 6.500 orang. Sisanya tempat penonton berdiri atau area festival diperkirakan total kapasitas penonton Jakarnaval 2022 di sirkuit Formula E berjumlah 10.000 orang.

"Kalau saya lihat panitia tidak menambah, jadi ini cukup ya. Dan ada 6.850 yang di tribun. Tetapi yang akan mengelilingi dinding ini, yang sifatnya adalah festival akan jauh lebih banyak tempatnya," kata Irawan.

Sirkuit Formula E atau Jakarta International E-Prix Circuit/ JIEC) Ancol, Pademangan, Jakarta Utara menjadi arena parade budaya Jakarnaval 2022.

Kepala Dinas Parekraf DKI Jakarta Andhika Permata mengatakan Jakarnaval tahun ini sudah masuk ke dalam program Kharisma Event Nusantara Kementerian Parekraf Republik Indonesia.

Sehingga penyelenggaraannya merupakan kolaborasi antara Pemprov DKI Jakarta bersama Kemenparekraf, kemudian didukung Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta Propertindo, dan Mal Ancol Beach City (ABC Mall).

Baca juga: 2 Tahun Absen Karena Pandemi, Jakarnaval Kembali Digelar di Sirkuit Formula E

Advertising
Advertising

Berita terkait

Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Ajak Turis Wisata Pagi dan Sore

1 hari lalu

Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Ajak Turis Wisata Pagi dan Sore

Cuaca yang terik membuat warga Thailand, terutama warga lanjut usia, enggan bepergian.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Dipangkas, Bagaimana Dampaknya ke Pertumbuhan Ekonomi Daerah?

2 hari lalu

17 Bandara Internasional Dipangkas, Bagaimana Dampaknya ke Pertumbuhan Ekonomi Daerah?

Direktur Utama InJourney Airports, Faik Fahmi mengatakan pemangkasan jumlah bandara internasional tidak bepengaruh signifikan ke ekonomi daerah.

Baca Selengkapnya

4 Kota di Afganistan yang Paling Menarik Dikunjungi, Banyak Peninggalan Sejarah

2 hari lalu

4 Kota di Afganistan yang Paling Menarik Dikunjungi, Banyak Peninggalan Sejarah

Afganistan yang terletak di Asia Selatan dan Asia Tengah menawarkan banyak hal untuk dijelajahi, misalnya situs bersejarah dan budaya.

Baca Selengkapnya

Taliban Siapkan Promosi Wisata Afganistan untuk Tingkatkan Perekonomian

2 hari lalu

Taliban Siapkan Promosi Wisata Afganistan untuk Tingkatkan Perekonomian

Dalam beberapa tahun terakhir, pariwisata Afganistan meningkat. Turis asing paling banyak berasal dari Cina.

Baca Selengkapnya

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

3 hari lalu

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

Bahlil menyebut calon presiden yang menolak IKN sama dengan tidak setuju upaya mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia timur. Sindir Anies Baswedan?

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

3 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

Kemenhub tetapkan Bandara Adi Soemarmo turun status dari bandara internasional menjadi bandara domestik. Ini kekhawatiran Sandiaga Uno,

Baca Selengkapnya

Hari Pertama Mei 2024, BMKG Perkirakan Sebagian Jakarta Hujan Saat Siang

5 hari lalu

Hari Pertama Mei 2024, BMKG Perkirakan Sebagian Jakarta Hujan Saat Siang

Jakarta diprediksi cenderung berawan hari ini, Rabu, 1 Mei 2024. Sejumlah wilayah berpeluang hujan siang nanti.

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

5 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

Bandara Adi Soemarmo turun status dari internasional ke domestik. Bagaimana nasib pariwisata di Solo? Ini tanggapan Sandiaga Uno.

Baca Selengkapnya

BMKG Prakirakan Cuaca Jakarta Hari Ini Berawan Tebal Hingga Hujan Ringan

6 hari lalu

BMKG Prakirakan Cuaca Jakarta Hari Ini Berawan Tebal Hingga Hujan Ringan

BMKG memprakirakan cuaca Jakarta hari ini, 30 April 2024, berawan tebal hingga hujan ringan.

Baca Selengkapnya

Iuran Wisata untuk Siapa

6 hari lalu

Iuran Wisata untuk Siapa

Rencana pemerintah memungut iuran wisata lewat tiket pesawat ditolak sejumlah kalangan. Apa masalahnya?

Baca Selengkapnya