Viral Pencurian HP Wanita yang Sedang Asyik Live Media Sosial, Polisi Kejar Pelaku

Kamis, 18 Agustus 2022 10:39 WIB

Ilustrasi bermain media sosial. (Unsplash/Leon Seibert)

TEMPO.CO, Jakarta - Kejahatan pencurian HP atau handphone saat korban sedang live di media sosial pribadinya terekam hingga viral di media sosial. Pelaku diketahui menggasak handphone milik dua orang wanita saat nongkrong di sebuah warung di daerah Tebet, Jakarta Selatan. Saat ini polisi bergerak untuk segera mengejar pelaku.

Kanit Reskrim Polsek Tebet, Ajun Komisaris Polisi Gatot Sumda mengonfirmasi adanya kejadian tersebut. Namun, saat ini ia menyebut bahwa korban belum membuat laporan kepada pihak kepolisian.

"Untuk korban belum membuat laporan ke Polsek. Namun anggota sudah cek TKP (tempat kejadian perkara) dan dari keterangan saksi-saksi di TKP mereka tidak kenal dengan pelapor dan pelaku,," kata Gatot saat dihubungi Kamis 18 Agustus 2022.

Meski begitu, Gatot mengatakan pihaknya tetap akan melakukan penyelidikan ihwal kasus ini. Anggota kepolisian juga telah diturunkan untuk melakukan penelusuran di lokasi pencurian tersebut. "Hasil penyelidikan identitas pelaku masih dalam penyelidikan," ujarnya.

TKP di warung kopi di Tebet

Tindakan pencurian itu terjadi di sebuah warung kopi daerah Tebet, Jakarta Selatan, pada Selasa dini hari 16 Agustus 2022. Pada video yang viral tersebut merekam kejadian dua orang wanita yang sedang melakukan live di media sosial. Kejadian itu terjadi pada pukul 04.00 WIB.

Di belakang dua wanita itu terekam satu orang pria yang sedang berdiri. Pria itu terlihat terus memperhatikan dua wanita yang tengah asyik berbincang sebelum menggasak handphone korban.

Dengan tangkas, pria tersebut lalu mengambil handphone milik salah seorang wanita di lokasi. Pelaku yang telah berhasil melancarkan aksinya langsung melarikan diri.

Aksi pencurian itu membuat kedua korban terkejut. Salah seorang korban sempat berupaya mengejar pelaku namun gagal. "Bang ada maling," kata salah seorang korban kepada pemilik warung kopi pada video yang viral tersebut.

Baca juga: Wajahnya Terekam CCTV, Pencuri Motor Ditangkap Polisi di Kalideres

Berita terkait

Pemilik Bukanagara Coffee and Roastery Blak-blakan Usai Viral Diisukan Telat Bayar Gaji Karyawan

2 jam lalu

Pemilik Bukanagara Coffee and Roastery Blak-blakan Usai Viral Diisukan Telat Bayar Gaji Karyawan

Willawati, produser film layar lebar Budi Pekerti terseret di kasus dugaan tunggakan gaji karyawan kafe Bukanagara Coffee and Roastery yang viral.

Baca Selengkapnya

Terkini: Nama Baru di Daftar Orang Terkaya di RI, Bujet Program Makan Siang Gratis Prabowo

6 jam lalu

Terkini: Nama Baru di Daftar Orang Terkaya di RI, Bujet Program Makan Siang Gratis Prabowo

Berita terkini bisnis pada Rabu siang, 8 Mei 2024, dimulai dari nama baru yang muncul dalam daftar orang terkaya di Indonesia pada bulan kelima ini.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Menonaktifkan Sementara Akun Facebook

7 jam lalu

Begini Cara Menonaktifkan Sementara Akun Facebook

Menonaktifkan akun Facebook sementara bisa dijadukan opsi jika ingin beristirahat dari media sosial. Berikut caranya.

Baca Selengkapnya

Viral Kafe Bukanagara Coffe and Roastery Diisukan Tunggak Gaji Karyawan, Kafe Tetap Buka Seperti Biasa

7 jam lalu

Viral Kafe Bukanagara Coffe and Roastery Diisukan Tunggak Gaji Karyawan, Kafe Tetap Buka Seperti Biasa

Salah satu kafe artistik, Bukanagara Coffe and Roastery, belakangan jadi sorotan publik karena manajemennya diduga menunggak pembayaran gaji karyawan.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Menghapus Semua Postingan di Facebook

10 jam lalu

Begini Cara Menghapus Semua Postingan di Facebook

Menghapus semua postingan di Facebook mungkin menjadi opsi bagi beberapa orang yang ingin membersihkan akun. Begini caranya.

Baca Selengkapnya

Terpopuler Bisnis: Tanggapan Jokowi Atas Fenomena Pabrik Tutup, Cerita Pengguna Starlink hingga Viral Pajak Rp9 Juta

13 jam lalu

Terpopuler Bisnis: Tanggapan Jokowi Atas Fenomena Pabrik Tutup, Cerita Pengguna Starlink hingga Viral Pajak Rp9 Juta

Presiden Joko Widodo atau Jokowi memaklumi usaha selalu ada kondisi naik turun.

Baca Selengkapnya

Terkini: Viral Cokelat Rp 1 Juta Kena Pajak Rp 9 Juta Ini Tanggapan Bea Cukai, Kata Jokowi soal Pabrik Sepatu Bata yang Tutup

1 hari lalu

Terkini: Viral Cokelat Rp 1 Juta Kena Pajak Rp 9 Juta Ini Tanggapan Bea Cukai, Kata Jokowi soal Pabrik Sepatu Bata yang Tutup

Bea Cukai menanggapi unggahan video Tiktok yang mengaku mengirim cokelat dari luar negeri senilai Rp 1 juta dan dikenakan bea masuk Rp 9 juta.

Baca Selengkapnya

Fenomena Flexing Mahasiswa KIP Kuliah di Media Sosial, Ini Kata Dosen Unair

1 hari lalu

Fenomena Flexing Mahasiswa KIP Kuliah di Media Sosial, Ini Kata Dosen Unair

Banyak yang mempertanyakan kelayakan mahasiswa tersebut sebagai penerima bantuan biaya KIP Kuliah.

Baca Selengkapnya

Biaya Pendidikan STIP Jakarta yang Viral Usai Siswanya Tewas Dianiaya Senior

2 hari lalu

Biaya Pendidikan STIP Jakarta yang Viral Usai Siswanya Tewas Dianiaya Senior

Biaya pendidikan STIP mencapai puluhan juta rupiah per semester

Baca Selengkapnya

Viral TikTokers Bima Unggah Penawaran jadi Buzzer Bea Cukai, Begini Tanggapan Bea Cukai

2 hari lalu

Viral TikTokers Bima Unggah Penawaran jadi Buzzer Bea Cukai, Begini Tanggapan Bea Cukai

Bima tidak ingin menjadi pembohong karena harus berbicara testimoninya tentang Bea Cukai menggunakan skrip yang dibuat oleh agensi.

Baca Selengkapnya