Pembunuhan ART di Kelapa Gading, Pelaku Terancam Hukuman 15 Tahun Penjara

Reporter

M. Faiz Zaki

Editor

Sunu Dyantoro

Selasa, 8 November 2022 15:52 WIB

Ilustrasi pembunuhan. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Kapolsek Kelapa Gading Komisaris Polisi Vokky H. Sagala mengatakan pelaku pembunuhan asisten rumah tangga (ART) di salah satu perumahan wilayah hukumnnya terancam maksimal 15 tahun penjara. MDT membunuh pacarnya ANS karena sakit hati mengetahui korban telah memiliki kekasih baru.

“Pembunuhan Pasal 338 KUHP (Kitab Undang-Undang Hukum Pidana) dengan ancaman hukuman pidana penjara paling lama 15 tahun penjara,” ujarnya dalam keterangan tertulis, Selasa, 8 November 2022.

Kejadian bermula saat ANS berpamitan kepada majikannya untuk bertemu MDT pukul 16.00 WIB, Minggu, 16.00 WIB. Keperluan yang disebutkan adalah untuk menyelesaikan pemasalahan di antara keduanya.

Peristiwa pidana tersebut terjadi saat korban diantar pacarnya menggunakan sepeda motor setelah bertemu dari wilayah Sumur Batu, Jakarta Pusat, menuju rumah majikannya di Kelapa Gading, Jakarta Utara. Mereka berdua bertengkar, lalu berhenti di Jalan Kelapa Nias Raya.

Kejadian itu terekam kamera CCTV yang ada di tempat kejadian perkara (TKP) sekitar pukul 20.00 WIB. Saat itu pelaku mendorong korban ke selokan atau parit.

Advertising
Advertising

“Tersangka mengakui melakukan pembunuhan terhadap korban dengan cara mencekik leher korban menggunakan kedua tangannya dan membenturkan kepalanya sebanyak dua kali,” tutur Vokky.

Baca: Sidang Pembunuhan Brigadir J, Samuel ke Ferdy Sambo: Bagaimana Perasaan Jika Jadi Ayahnya

Jazad korban ditemukan pekerja di belakang panel listrik

Jazad korban ditemukan sekitar pukul 09.00 WIB pada Jumat, 4 November 2022. Seorang pekerja dari Pengerjaan Jalan Umum (PJU) menemukan mayat tanpa identitas di belakang panel listrik TKP dan langsung melapor pada Polsek Kepala Gading.

“Polsek Kelapa Gading melakukan olah TKP dan kordinasi dengan INAFIS guna mengidentifikasi korban yang akhirnya diketahui identitas korban ANS (asal Nusa Tenggara Timur) dan bekerja sebagai ART di salah satu perumahan di Kelapa Gading,” kata Vokky.

Keesokan harinya, Unit Reserse Kriminal Polsek Kelapa Gading menangkap MDT di indekosnya di wilayah Sumur Batu, Kemayoran, Jakarta Pusat. Beberapa barang bukti telah disita oleh kepolisian, di antaranya:

  • Satu buah flashdisk merk Sandisk berisi rekaman CCTV.
  • Satu buah kota handphone merek Samsung Galaxy A30S warna putih.
  • Satu pasang sepatu perempuan warna hitam merk Dharia milik ANS.
  • Satu buah sweater warna hitam, kaos warna putih, dan celana jins warna hitam milik korban.
  • Satu buah KTP Kabupaten Kupang milik korban.
  • Satu buah KTP Kabupaten Kupang milik seseorang bernama DS.
  • Satu unit sepeda motor merk Suzuki Satria warna biru hitam tahun 2020 bernomor B 3154 ULK, nomor rangka MH8DL11AZGJ108616, nomor mesin CGA1-ID114770, berikut kunci kontak tanpa STNK asli.

Baca juga: ART di Kelapa Gading Dibunuh Pacarnya karena Diduga Punya Kekasih Baru

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Mayat Perempuan dalam Koper, Pelaku Pembunuhan dan Korban Telah Dua Kali Berhubungan Intim

4 jam lalu

Mayat Perempuan dalam Koper, Pelaku Pembunuhan dan Korban Telah Dua Kali Berhubungan Intim

Pelaku pembunuhan dan korban telah dua kali berhubungan intim. Permintaan korban untuk segera dinikahi membuat pelaku marah.

Baca Selengkapnya

Kasus Mayat dalam Koper, Pelaku dan Korban Sempat Bertemu di Kantor Sebelum ke Hotel

4 jam lalu

Kasus Mayat dalam Koper, Pelaku dan Korban Sempat Bertemu di Kantor Sebelum ke Hotel

Polisi menyatakan kronologi kasus mayat dalam koper bermula ketika pelaku bertemu korban di kantor.

Baca Selengkapnya

Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Potongan Tubuh Dikumpulkan di Depan Rumah Warga

4 jam lalu

Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Potongan Tubuh Dikumpulkan di Depan Rumah Warga

Seorang suami memutilasi istrinya. Pelaku diduga mengalami gangguan jiwa.

Baca Selengkapnya

Kasus Mayat dalam Koper, Pelaku Pakai Uang Kantor Sebesar Rp 7 Juta

7 jam lalu

Kasus Mayat dalam Koper, Pelaku Pakai Uang Kantor Sebesar Rp 7 Juta

Pelaku kasus mayat dalam koper gunakan uang kantornya sebesar Rp 7 juta untuk kabur.

Baca Selengkapnya

Kasus Mayat dalam Koper, Polisi Sebut Korban Sempat Minta Dinikahi Pelaku

8 jam lalu

Kasus Mayat dalam Koper, Polisi Sebut Korban Sempat Minta Dinikahi Pelaku

Polisi mengungkap motif pembunuhan kasus mayat dalam koper.

Baca Selengkapnya

Pembunuhan Wanita Mayat dalam Koper di Bekasi, Polisi Ungkap Peran Adik Kandung Pelaku

9 jam lalu

Pembunuhan Wanita Mayat dalam Koper di Bekasi, Polisi Ungkap Peran Adik Kandung Pelaku

Adik tersangka pembunuhan wanita di kasus mayat dalam koper itu sempat melarikan diri usai membantu kakaknya.

Baca Selengkapnya

Pelaku Pembunuhan di Bandung Beli Koper Dua Kali, Pertama Kekecilan Tak Bisa Memuat Tubuh Korban

9 jam lalu

Pelaku Pembunuhan di Bandung Beli Koper Dua Kali, Pertama Kekecilan Tak Bisa Memuat Tubuh Korban

Pelaku pembunuhan perempuan di Bandung yang mayatnya dimasukkan dalam koper membeli koper usai menghabisi nyawa korban.

Baca Selengkapnya

Altaf Pembunuh Mahasiswa UI Divonis Penjara Seumur Hidup, Jaksa Ajukan Banding

1 hari lalu

Altaf Pembunuh Mahasiswa UI Divonis Penjara Seumur Hidup, Jaksa Ajukan Banding

JPU akan banding setelah majelis hakim menjatuhkan vonis seumur hidup terhadap Altaf terdakwa pembunuhan mahasiswa UI Muhammad Naufal Zidan.

Baca Selengkapnya

Pembunuh Mayat dalam Koper Diduga Tak Sendirian Membunuh Korban

1 hari lalu

Pembunuh Mayat dalam Koper Diduga Tak Sendirian Membunuh Korban

Polisi saat ini masih mendalami keterlibatan orang-orang yang diduga membantu pelaku pembunuhan korban yang mayatnya ditemukan dalam koper.

Baca Selengkapnya

6 Fakta Pembunuhan Wanita Asal Bandung dalam Koper, Pelaku Butuh Uang Buat Nikah

1 hari lalu

6 Fakta Pembunuhan Wanita Asal Bandung dalam Koper, Pelaku Butuh Uang Buat Nikah

Fakta-fakta penemuan mayat wanita asal Bandung dalam koper yang menjadi korban pembunuhan rekan kerjanya.

Baca Selengkapnya