Michael Victor Sianipar Eks PSI Jawab Soal Kedekatannya dengan Anies Baswedan

Reporter

Mutia Yuantisya

Editor

Sunu Dyantoro

Selasa, 6 Desember 2022 15:41 WIB

(kiri ke kanan) Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Wakil Ketua BPK Agus Joko Pramono, Wakil Ketua DPR Lodewijk F Paulus, Menkominfo Johnny G Plate, Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri Keuangan Sri Mulyani, Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo, Chair Business 20 Shinta Widjaja Kamdani dan Co Chair Youth 20 Michael Victor Sianipar berjalan bersama saat Opening Ceremony Presidensi G20 Indonesia 2022 di Jakarta, Rabu, 1 Desember 2021. ANTARA/Hafidz Mubarak A

TEMPO.CO, Jakarta - Mantan Ketua DPW Partai Solidaritas Indonesia atau PSI DKI Michael Victor Sianipar mengatakan kedekatannya dengan Eks Gubernur Jakarta Anies Baswedan karena kerja sama untuk menyukseskan G20 Indonesia.

“Selama 2022 kemarin, kebetulan saya mendapat tugas mengurus acara pemuda G20 atau disebut Y20. Saya memang harus kerja sama dengan Pak Anies untuk sama-sama menyukseskan G20 Indonesia, yang acara pertemuan pemudanya diadakan di Jakarta dan Bandung,” kata Michael kepada Tempo, Selasa, 6 Desember 2022.

Dalam kerja sama tersebut, kata dia, Anies bekerja profesional dengan fokus pada tugas negara, yaitu menyukseskan G20 Indonesia.

“Saat mengurus Y20, saya rasa baik saya dan Pak Anies sama-sama profesional dan dewasa menyikapi bahwa ada tugas negara yang lebih besar yang mengharuskan kita kerja sama karena G20 Indonesia itu lebih besar dari warna politik kami masing-masing,” ujarnya.

Mike sapaan akrab Michael Victor Sianipar mengaku tidak ingin memecah bangsa dengan ego dan sentimen politik. Oleh karena itu, ia tidak mempersoalkan tudingan yang menyebutkan dirinya menjalin kedekatan dengan Anies.

Advertising
Advertising

“Kalau itu diinterpretasikan sebagai kedekatan, ya saya rasa namanya membangun bangsa dan menjaga reputasi Indonesia di mata dunia, kita semua harus bisa kerja sama. Saya juga tidak mau bangsa ini dipecah-belah hanya karena ego dan sentimen semata,” kata dia.

Baca: Hengkang dari PSI, Michael Sianipar: Partai yang Saya Cita-citakan Sudah Berubah

Penyataan membela Anies Baswedan

Soal statemen-statemennya yang membela Anies dari hinaan latar belakang ras dan kesukuan, kata Mike, murni dilakukan dengan didasari prinsip keberagaman yang ia yakini.

“Kalau Anda seorang nasionalis sejati, Anda pun seharusnya membela Pak Anies atau siapa pun yang dilecehkan karena suku, agama atau ras-nya. Saya khawatir banyak orang mengaku nasionalis dan pluralis padahal sebenarnya tidak,” kata dia.

Selain itu, ia mengaku selalu berupaya mengkritik secara proporsional dan obyektif sebagai ketua partai oposisi waktu itu terhadap kinerja Anies saat menjabat Gubernur DKI. “Soal kinerja beliau sebagai gubernur, saya juga banyak mengkritisi, dan saya selalu berupaya kritis secara proporsional dan obyektif sebagai ketua partai oposisi waktu itu,” ujarnya.

“Jika ada yang harus diperbaiki ya harus kita kritisi. Jika ada hal yang baik, kita apresisi. Jadi oposisi pun harus berbobot, jangan membabi buta dan menebar kebencian. Kita harus jadi lawan tanding yang sadar tujuan kita adalah Jakarta dan Indonesia yang lebih baik. Itu yang saya coba lakukan kemarin saat menjadi ketua PSI di Jakarta,” kata Mike.

Baca juga: Empat Pentolan PSI Mundur, Dua Blak-blakan Dukung Anies

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

10 jam lalu

Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

Anies Baswedan mengomentari peluang bergabung dalam pemerintahan Prabowo-Gibran sebagai menteri.

Baca Selengkapnya

NasDem Prioritaskan Anies Baswedan Maju Pilgub Jakarta

12 jam lalu

NasDem Prioritaskan Anies Baswedan Maju Pilgub Jakarta

Ketua Umum partai NasDem, Surya Paloh mengatakan, pencalonan Anies Baswedan di Pilkada DKI masih perlu pengkajian.

Baca Selengkapnya

Deretan Aktivitas dan Pesan Anies setelah Pilpres 2024

13 jam lalu

Deretan Aktivitas dan Pesan Anies setelah Pilpres 2024

Setelah berakhir Pilpres 2024 dan putusan MK, Anies Baswedan telah melakukan berbagai aktivitas. Ia juga menyampaikan beberapa pesan dan pandangannya

Baca Selengkapnya

Kaesang Ungkap Pesan Jokowi untuk PSI Hadapi Pilkada 2024

18 jam lalu

Kaesang Ungkap Pesan Jokowi untuk PSI Hadapi Pilkada 2024

Kaesang mengingatkan kader PSi untuk ikut berpartisipasi dalam Pilkada 2024 pada wilayah dengan potensi jumlah kursi terbanyak.

Baca Selengkapnya

MK Gelar Sidang Sengketa Pileg Mulai Pekan Depan, KPU Siapkan Ini

1 hari lalu

MK Gelar Sidang Sengketa Pileg Mulai Pekan Depan, KPU Siapkan Ini

Terdapat 16 partai politik yang mendaftarkan diri dalam sengketa Pileg 2024.

Baca Selengkapnya

Kaesang Berharap PSI Dapat Satu Kursi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran

1 hari lalu

Kaesang Berharap PSI Dapat Satu Kursi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran

Tak sedikit kader PSI yang minta dua jatah kursi. "Satu-satu dulu, lobby-nya susah," ujar Kaesang menimpali.

Baca Selengkapnya

PSI Resmi Buka Pendaftaran Calon untuk Pilkada 2024

1 hari lalu

PSI Resmi Buka Pendaftaran Calon untuk Pilkada 2024

Kaesang berharap putra-putri terbaik bangsa mau ikut membangun negeri dengan mendaftarkan diri menjadi kepala daerah lewat PSI.

Baca Selengkapnya

Rekam Jejak NasDem di Pilpres 2024, Nyatakan Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

1 hari lalu

Rekam Jejak NasDem di Pilpres 2024, Nyatakan Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Partai NasDem menyatakan bakal menjadi bagian dari koalisi pemerintahan Prabowo dan Gibran. Begini jejak politik NasDem dalam Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Ketua DPRD DKI Jakarta Dorong Pembangunan Rusun Mix Use Development

1 hari lalu

Ketua DPRD DKI Jakarta Dorong Pembangunan Rusun Mix Use Development

Ketua DPRD DKI Prasetyo Edi Marsudi mengatakan pembangunan rumah susun dapat mengatasi daerah kumuh di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Gibran Janji Beri Perhatian Khusus Daerah Padat Penduduk: Seperti Muara Baru

1 hari lalu

Gibran Janji Beri Perhatian Khusus Daerah Padat Penduduk: Seperti Muara Baru

Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka menyebut daerah padat penduduk mendapatkan atensi khusus dari pemerintah.

Baca Selengkapnya