Saksikan Christmas Carol di Bundaran HI, Heru Budi: Senang Melihatnya

Reporter

Tempo.co

Sabtu, 24 Desember 2022 13:48 WIB

PJ Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono menghadiri Christmas Carol yang digelar secara terbuka di Terowongan Kendal, Jakarta Pusat, pada Jumat, 23 Desember 2022. FOTO/Instagram

TEMPO.CO, Jakarta - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono menyaksikan Christmas Carol atau Kidung Natal di kawasan Bundaran Hotel Indonesia (HI), Jakarta Pusat. Dari unggahannya di akun Instagram @herubudihartono, dia mampir ke pedestrian Bundaran HI di sela waktu kerjanya kemarin, 23 Desember 2022.

"Senang rasanya melihat suasana bahagia dan harmonis ini," tulis Heru di akun Instagram-nya yang diunggah Sabtu, 24 Desember 2022.

Heru turut menyapa warga yang tengah menonton pertunjukkan paduan suara di Bundaran HI. Dari foto yang diunggah, dia terlihat didampingi Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif DKI Jakarta Andhika Permata.

Menurut dia, pemerintah DKI akan mempertimbangkan pelbagai masukan untuk menambah titik perhelatan Christmas Carol tahun depan. Kepala Sekretariat Presiden ini lantas meminta pendapat kepada warganet di Instagram.

"Ada ide, lokasi mana saja yang cocok untuk Christmas Carol tahun depan?" tanya dia.

Advertising
Advertising

Baca juga: Christmas Carol Jakarta: Berbagi Sukacita Natal Lewat Nyanyian di Ruang Terbuka

Tahun ini pemerintah DKI menggelar Christmas Carol di tiga titik, yakni Terowongan Kendal, pedestrian Bundaran HI, dan kawasan wisata Kota Tua. Pertunjukkan paduan suara yang menyanyikan lagu-lagu Natal itu berlangsung pada 19-23 Desember 2022.

Rangkaian acara Natal lainnya dari pemerintah DKI antara lain Jakarta Lights Festival, kunjungan ke gereja-gereja, dan perayaan Natal bersama di Ancol. Heru Budi menuturkan semarak Natal telah hadir di Ibu Kota.

"Selamat menyambut Natal untuk seluruh warga Jakarta yang merayakan," tutur dia.

Dulu mantan Gubernur Jakarta Anies Baswedan yang menginisiasi perhelatan Christmas Carol di Ibu Kota. Konsepnya adalah kelompok paduan suara dapat melantunkan lagu-lagu Natal di ruang publik. Heru Budi melanjutkan program tersebut dan memberi nama bahasa Indonesia, yaitu Kidung Natal.

Baca juga: DKI Gelar Kidung Natal hingga Kunjungan Gereja pada 19-24 Desember 2022

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Prabowo Sesumbar Hanya Butuh 4 Tahun untuk Sejahterakan Indonesia, 5 Tahun Swasembada Pangan

6 jam lalu

Prabowo Sesumbar Hanya Butuh 4 Tahun untuk Sejahterakan Indonesia, 5 Tahun Swasembada Pangan

Prabowo menyatakan bakal memberi makan untuk semua anak-anak Indonesia dari daerah mana pun.

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya: Berantas Parkir Liar tidak Sulit

1 hari lalu

Polda Metro Jaya: Berantas Parkir Liar tidak Sulit

Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman mengklaim tidak sulit memberantas parkir liar

Baca Selengkapnya

Mungkinkah Duet Ahok-Anies Terjadi di Pilgub DKI Jakarta?

2 hari lalu

Mungkinkah Duet Ahok-Anies Terjadi di Pilgub DKI Jakarta?

Nama Ahok dan Anies disandingkan untuk maju di Pilgub DKI Jakarta. Mungkinkah duet Ahok-Anies bakal terjadi di Pilgub DKI?

Baca Selengkapnya

Berita Terpopuler Nasional: Sri Mulyani Masuk Bursa Cagub DKI Jakarta hingga Kemungkinan Duet Anies dan Ahok

2 hari lalu

Berita Terpopuler Nasional: Sri Mulyani Masuk Bursa Cagub DKI Jakarta hingga Kemungkinan Duet Anies dan Ahok

Berita soal Sri Mulyani masuk radar PDIP untuk menjadi calon gubernur DKI Jakarta masuk menjadi berita politik terpopuler di kanal Nasional.

Baca Selengkapnya

Ragam Reaksi terhadap Deklarasi Ganjar Jadi Oposisi di Pemerintahan Prabowo-Gibran

3 hari lalu

Ragam Reaksi terhadap Deklarasi Ganjar Jadi Oposisi di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Pakar politik menilai deklarasi Ganjar yang akan jadi oposisi pemerintahan Prabowo-Gibran bisa saja mewakili sikap PDIP.

Baca Selengkapnya

Sebelum Putuskan Maju, Anies Ingin Pastikan Pilkada Jakarta Bebas Intervensi

3 hari lalu

Sebelum Putuskan Maju, Anies Ingin Pastikan Pilkada Jakarta Bebas Intervensi

Anies mengaku banyak mendapat aspirasi dari warga untuk mendorong kembali dirinya mencalonkan diri di Pilgub Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Soal Tawaran Jadi Menteri, Anies Baswedan: Wong Diundang Saja Tidak

3 hari lalu

Soal Tawaran Jadi Menteri, Anies Baswedan: Wong Diundang Saja Tidak

Anies mengatakan belum ada rencana bertemu Prabowo. Masih konsentrasi menata langkah ke depan.

Baca Selengkapnya

Ganjar Deklarasi Jadi Oposisi, Anies Sebut Tetap Berada di Jalan Perubahan

3 hari lalu

Ganjar Deklarasi Jadi Oposisi, Anies Sebut Tetap Berada di Jalan Perubahan

Anies mengatakan enggan mendahului sikap apakah bergabung atau tidak dengan pemerintahan Prabowo.

Baca Selengkapnya

Warga Datangi Kediaman Anies Baswedan di Acara Ulang Tahun

3 hari lalu

Warga Datangi Kediaman Anies Baswedan di Acara Ulang Tahun

Anies menggelar acara ulang tahun di kediamannya, Pendopo Anies Baswedan, dengan membawa jajanan dari luar.

Baca Selengkapnya

Kata Ahok soal Namanya Muncul di Bursa Pilgub DKI Jakarta

4 hari lalu

Kata Ahok soal Namanya Muncul di Bursa Pilgub DKI Jakarta

Politikus PDIP menyebut empat nama yang berpotensi maju di cagub DKI Jakarta. Ada nama Ahok.

Baca Selengkapnya