Ancaman Badai Besar, Pemkot Depok: Sejak Oktober 2022 Kita Sudah Siap

Rabu, 28 Desember 2022 01:08 WIB

Ilustrasi hembusan angin badai. AP

TEMPO.CO, Depok - Pemerintah Kota Depok menyatakan siap menghadapi ancaman badai besar yang disebut akan melanda wilayah Jabodetabek pada hari ini, Rabu 28 Desember 2022.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Depok Gandara Budiana mengatakan, kesiapsiagaan bencana di Depok telah dilakukan sejak beberapa bulan lalu saat musim hujan tiba.

"Kalau kita kan sudah dari awal juga dari mulai bulan Oktober sudah mengadakan kesiapsiagaan bencana baik instansi TNI, Polisi, BPBD dan semua sudah mempersiapkan untuk antisipasi itu," kata Gandara saat dikonfirmasi, Rabu 27 Desember 2022.

Menanggapi informasi dari peneliti klimatologi BRIN Erma Yulihastin tentang ancaman badai besar, Gandara menduga ancaman itu hanyalah cuaca ekstrem yang biasa terjadi di penghujung tahun. Dia belum dapat menjabarkan bagaimana upaya menghadapi badai itu karena belum diketahui seberapa besar ancamannya.

"Kalau kita antisipasi aja ya, informasi badai besar dan sebagainya juga kita nggak tahu persis akan betul terjadi atau bagaimana. Ada informasi bahwa harus kita antisipasi untuk bencana hidrometeorologi itu sebetulnya kan perubahan cuaca yang ekstrem," kata Gandara.

Baca juga: Heru Budi Hartono Imbau Karyawan Swasta Bisa WFH Saat Cuaca Ekstrem

Gandara mengatakan sejumlah kemungkinan bencana hidrometeorologi yang terjadi di Depok adalah puting beliung, hujan lebat, dan longsor.

Advertising
Advertising

"Kami juga sudah mengadakan pelatihan untuk antisipasi hidrometerologi itu," ujar Gandara.

Sebelumnya, peneliti Klimatologi di Pusat Riset Iklim, dan Atmosfir Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) Erma Yulihastin mengatakan ada potensi banjir besar di kawasan Jabodetabek, khususnya Tangerang.

"Potensi banjir besar Jabodetabek. Siapapun anda yang tinggal di Jabodetabek, dan khususnya Tangerang atau Banten, mohon bersiap dengan hujan ekstrem dan badai dahsyat pada 28 Desember 2022," kata Erma dalam unggahannya di akun Twitter-nya, @EYulihastin.

Menurut Erma, prediksi cuaca ekstrem tersebut berdasarkan analisa Satellite Early Warning System (Sadewa).

Disebutkan bahwa cuaca ekstrem berupa badai dahsyat dari laut akan berpindah ke darat melalui jalur barat dengan angin yang membawa hujan badai dari laut. Kemudian, dari utara melalui angin permukaan yang kuat. "Maka Banten, dan Jakarta-Bekasi akan menjadi lokasi sentral tempat serangan badai tersebut. Dimulai sejak siang hingga malam hari pada 28 Desember 2022," katanya.

ADE RIDWAN YANDWIPUTRA

Baca juga: Badai di Bogor Robohkan Billboard Raksasa dan Timpa Puluhan Motor

Berita terkait

Polres Metro Depok Tahan Dua Anak Pelaku Perundungan Siswi SMP di Bojonggede

1 hari lalu

Polres Metro Depok Tahan Dua Anak Pelaku Perundungan Siswi SMP di Bojonggede

Peristiwa bullying atau perundungan siswi SMP ini viral di media sosial.

Baca Selengkapnya

Revisi UU Polri, Peneliti BRIN Soroti Potensi Kecemburuan di Internal Polisi

1 hari lalu

Revisi UU Polri, Peneliti BRIN Soroti Potensi Kecemburuan di Internal Polisi

Peneliti BRIN Sarah Nuraini Siregar menanggapi potensi kecemburuan di internal polisi akibat revisi UU Polri yang dapat memperpanjang masa jabatan aparat penegak hukum tersebut.

Baca Selengkapnya

Kasus Bullying Siswi SMP Bojonggede Diduga karena Rebutan Cowok

1 hari lalu

Kasus Bullying Siswi SMP Bojonggede Diduga karena Rebutan Cowok

Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan SMP Al-Basyariah Uus Saharoh mengungkap kasus dugaan bullying terhadap siswinya karena berebut cowok.

Baca Selengkapnya

Revisi UU Polri Perpanjang Usia Pensiun Polisi, Ini Kata Peneliti BRIN

1 hari lalu

Revisi UU Polri Perpanjang Usia Pensiun Polisi, Ini Kata Peneliti BRIN

Peneliti BRIN menanggapi mengenai revisi UU Polri yang bisa memperpanjang jabatan polisi.

Baca Selengkapnya

Aksi Bullying di Depok, Pelajar Putri SMP Pukuli Siswi dari SMP lain

1 hari lalu

Aksi Bullying di Depok, Pelajar Putri SMP Pukuli Siswi dari SMP lain

Seorang pelajar putri dari sebuah SMP melakukan bullying terhadap siswi dari SMP lain di Depok.

Baca Selengkapnya

Dibuka Awal Juni, PPDB 2024 di Depok Digelar Serentak untuk Seluruh Jenjang Pendidikan

1 hari lalu

Dibuka Awal Juni, PPDB 2024 di Depok Digelar Serentak untuk Seluruh Jenjang Pendidikan

PPDB 2024 di Depok dibuka serentak untuk seleruh jenjang pendidikan.

Baca Selengkapnya

Perangkat Portabel Buatan BRIN Ini Bisa Deteksi Penyakit Tanaman Teh

1 hari lalu

Perangkat Portabel Buatan BRIN Ini Bisa Deteksi Penyakit Tanaman Teh

Pusat Riset Kecerdasan Artifisial dan Keamanan Siber BRIN mengembangkan alat deteksi dini penyakit tanaman teh berbasis pembelajaran mesin.

Baca Selengkapnya

Pengemudi Toyota Fortuner Halangi Perjalanan Ambulans, Polres Depok: Kami Selidiki

2 hari lalu

Pengemudi Toyota Fortuner Halangi Perjalanan Ambulans, Polres Depok: Kami Selidiki

Polres Metro Depok menyatakan tengah menyelidiki peristiwa pengemudi Toyota Fortuner menghalangi perjalanan ambulans.

Baca Selengkapnya

KPU Kota Depok Pastikan Tak Ada Paslon Wali Kota Jalur Independen di Pilkada 2024

2 hari lalu

KPU Kota Depok Pastikan Tak Ada Paslon Wali Kota Jalur Independen di Pilkada 2024

KPU Kota Depok mengungkap alasan tidak ada paslon wali kota dari jalur independen atau perseorangan di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Kronologi Spanduk Kandidat Wali Kota Depok yang Diusung PDIP Dicopot Satpol PP

2 hari lalu

Kronologi Spanduk Kandidat Wali Kota Depok yang Diusung PDIP Dicopot Satpol PP

Petugas Satpol PP menurunkan spanduk kandidat Wali Kota Depok mendapat kritik dari politikus PDIP. Begini kronologinya.

Baca Selengkapnya