Viral Rumah Mewah di Cakung, Ibu Tiko Ditangani Dokter Ahli Jiwa RSKD Duren Sawit

Jumat, 6 Januari 2023 02:45 WIB

Tampang rumah yang ditempati Ibu Eni di Kompleks PLN Klender, Jalan Paron Nomor 48, Kelurahan Jatinegara, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur, setelah dibersihkan. TEMPO/Ihsan Reliubun.

TEMPO.CO, Jakarta - Eny Sukaesi, pemilik rumah mewah Cakung yang viral di media sosial kini ditangani dokter jika di Rumah Sakit Khusus Daerah (RSKD) Duren Sawit, Jakarta Timur. Ibu Tiko itu diduga mengalami depresi.

Direktur RSKD Duren Sawit dr. Nikensari Koesrindartia mengatakan Eny menjalani perawatan dan asesmen dari dokter jiwa. “Dikonsultasikan ke dokter ahli jiwa. Saat ini dalam penanganan medis dan pendampingan oleh dokter psikiater," kata Nikensari di Jakarta, Kamis, 5 Januari 2023, seperti dikutip dari Antara.

Eny dibawa ke RSKD Duren Sawit setelah kisah kehidupannya bersama putranya, Tiko, viral di medsos. Meski tinggal di rumah mewah dua lantai di Jalan Paron, Cakung, keluarga itu hidup tanpa air dan listrik selama belasan tahun. Aliran listrik rumah itu diputus karena sudah lama menunggak.

Menurut Nikensari, kondisi Eny saat ini sudah membaik dibandingkan saat pertama dibawa ke rumah sakit itu pada 30 Desember 2022. Eny dibawa ke RSKD oleh petugas pelayanan pengawasan dan pengendalian (P3S) Sudin Sosial Jakarta Timur.

"Kondisi terakhir beliau sudah lebih baik meski masih perlu pendampingan agar Ibu Eny dapat lebih terkontrol lagi,” ujarnya.

Baca juga: Setelah Dibersihkan, Rumah Mewah Ibu Eny dan Tiko Disemprot Disinfektan Cegah Covid-19

Selain menangani Eny, RSKD juga memberikan pendampingan kesehatan kepada Tiko. Pemuda itu harus merawat Eny seorang diri karena ditelantarkan ayahnya. Pendampingan untuk Tiko telah dikoordinasikan dengan Puskesmas Kecamatan Cakung.

Pemkot Jakarta Timur juga menawarkan kepada Tiko agar Eny dapat ditangani di Panti Werdha milik Dinas Sosial DKI Jakarta.

Sudin Gulkarmat dan PPSU dikerahkan bantu bersihkan rumah mewah terbengkalai di Cakung, Rabu, 4 Januari 2023. ANTARA/Yogi Rachman

Kepala Sudin Sosial Jakarta Timur Purwono mengatakan siap memfasilitasi Eny dirujuk ke Panti Werdha di Cipayung bila Tiko mengizinkan. “Kami siapkan semua, gratis. Anaknya boleh datang berkunjung setiap hari. Enggak ada masalah,” kata Purwono.

Selain Sudin Sosial,
Sudin Gulkarmat Jaktim juga ikut membantu keluarga Eny dan Tiko. Selama dua hari, personel Gulkarmat membersihkan rumah dan menyemprotkan disinfektan ke rumah mereka yang sudah lama terbengkalai.

Gulkarmat turun tangan membersihkan rumah mewah Eny itu setelah menerima pemberitahuan dari kelompok relawan yang simpati pada kehidupan wanita itu dan anaknya Tiko. Selama 12 tahun,
Eny dan Tiko di rumah mewah tanpa listrik dan air.

Baca juga: Diduga Depresi, Pemilik Rumah Mewah Terbengkalai di Cakung Dirawat di RSKD Duren Sawit

Berita terkait

Terkini: Viral Cokelat Rp 1 Juta Kena Pajak Rp 9 Juta Ini Tanggapan Bea Cukai, Kata Jokowi soal Pabrik Sepatu Bata yang Tutup

8 jam lalu

Terkini: Viral Cokelat Rp 1 Juta Kena Pajak Rp 9 Juta Ini Tanggapan Bea Cukai, Kata Jokowi soal Pabrik Sepatu Bata yang Tutup

Bea Cukai menanggapi unggahan video Tiktok yang mengaku mengirim cokelat dari luar negeri senilai Rp 1 juta dan dikenakan bea masuk Rp 9 juta.

Baca Selengkapnya

Biaya Pendidikan STIP Jakarta yang Viral Usai Siswanya Tewas Dianiaya Senior

1 hari lalu

Biaya Pendidikan STIP Jakarta yang Viral Usai Siswanya Tewas Dianiaya Senior

Biaya pendidikan STIP mencapai puluhan juta rupiah per semester

Baca Selengkapnya

Viral TikTokers Bima Unggah Penawaran jadi Buzzer Bea Cukai, Begini Tanggapan Bea Cukai

1 hari lalu

Viral TikTokers Bima Unggah Penawaran jadi Buzzer Bea Cukai, Begini Tanggapan Bea Cukai

Bima tidak ingin menjadi pembohong karena harus berbicara testimoninya tentang Bea Cukai menggunakan skrip yang dibuat oleh agensi.

Baca Selengkapnya

Bidan Diduga Malpraktik Viral di Medsos, Polres Prabumulih Lakukan Penyelidikan

2 hari lalu

Bidan Diduga Malpraktik Viral di Medsos, Polres Prabumulih Lakukan Penyelidikan

Polres Prabumulih sudah melakukan penyelidikan soal dugaan malpraktik seorang bidan yang viral di media sosial.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Cek Syarat Pendaftaran CPNS Polsuspas, Harta Kekayaan Dirjen Bea Cukai Askolani

3 hari lalu

Terkini Bisnis: Cek Syarat Pendaftaran CPNS Polsuspas, Harta Kekayaan Dirjen Bea Cukai Askolani

Syarat pendaftaran CPNS Kepolisian Khusus Pemasyarakatan (Polsuspas) yang banyak diminati oleh para pelamar dari seluruh Indonesia.

Baca Selengkapnya

Dana Pembangunan Masjid di Cakung Diduga Dilarikan Kontraktor, Warga Pilih Diam Tak Mau Ikut Campur

3 hari lalu

Dana Pembangunan Masjid di Cakung Diduga Dilarikan Kontraktor, Warga Pilih Diam Tak Mau Ikut Campur

Dana pembangunan Masjid Al Barkah di Cakung diduga dilarikan oleh kontraktor. Warga geram sekaligus pasrah, tak mau campur tangan.

Baca Selengkapnya

Jadi Sorotan, Ternyata Segini Gaji dan Tunjangan Pegawai Bea Cukai

3 hari lalu

Jadi Sorotan, Ternyata Segini Gaji dan Tunjangan Pegawai Bea Cukai

Pegawai Direktorat Jenderal Bea Cukai disorot usai banyak kritikan terkait kinerjanya. Berapa gajinya?

Baca Selengkapnya

Tergusur Proyek, Pembangunan Masjid Baru di Cakung Kini Mangkrak

3 hari lalu

Tergusur Proyek, Pembangunan Masjid Baru di Cakung Kini Mangkrak

Uang pembangunan Masjid Al Barkah di Cakung Jakarta Timur diduga dibawa kabur kontraktor sebesar Rp 9,75 miliar.

Baca Selengkapnya

Kontraktor Diduga Bawa Kabur Uang Rp 9,75 Miliar Dana Pembangunan Masjid di Cakung Jaktim

4 hari lalu

Kontraktor Diduga Bawa Kabur Uang Rp 9,75 Miliar Dana Pembangunan Masjid di Cakung Jaktim

Pembangunan Masjid Albarkah di Cakung, Jakarta Timur mangkrak setelah uang pembangunan diduga dibawa kabur kontraktor.

Baca Selengkapnya

Viral Pria Robek Tas Hermes di Depan Petugas Bea Cukai Karena Tolak Bayar Pajak: Saya Gak Terima..

5 hari lalu

Viral Pria Robek Tas Hermes di Depan Petugas Bea Cukai Karena Tolak Bayar Pajak: Saya Gak Terima..

Viral seorang pria yang merobek tas Hermes mewah miliknya di depan petugas Bea Cukai. Bagaimana duduk persoalan sebenarnya?

Baca Selengkapnya