Polda Metro Tangkap Alex Bonpis, Diduga Pernah Kontak dengan Teddy Minahasa Soal Peredaran Sabu

Rabu, 18 Januari 2023 20:20 WIB

Kasat Reserse Narkoba Polresta Medan, Kompol Dony Alexander menunjukan barang bukti kejahatan narkotika jenis sabu-sabu, di Mapolresta Medan, Sumut, Jumat (21/12). ANTARA/Irsan Mulyadi

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya Ajun Komisaris Besar Polisi Dony Alexander mengatakan, pihaknya telah menangkap Alex Albert alias Alex Bonpis. Aset milik laki-laki tersebut telah disita saat penggeledahan rumahnya kemarin di Kampung Bahari, Jakarta Utara.

"Untuk barang bukti yang kami sita yang tadi kita lihat bersama, satu unit rumah, kemudian ada beberapa aset yang kami temukan seperti mobil dan lain-lain," kata dia dalam unggahan Instagram @narkoba_metro pada Rabu, 18 Januari 2023.

Alex Bonpis diduga pernah berhubungan dengan Inspektur Jenderal Teddy Minahasa Putra soal peredaran sabu. Teddy, eks Kapolda Sumatera Barat itu, tersandung kasus peredaran lima kilogram sabu dari Bukittinggi.

Teddy Minahasa diduga memerintahkan eks Kapolres Bukittinggi Ajun Komisaris Besar Polisi Dody Prawiranegara untuk menukar lima kilogram sabu dengan tawas. Jumlah itu diambil dari barang hasil sita berupa 41,4 kilogram sabu pada Mei 2022.

Baca juga: Kejari Jakarta Barat Segera Susun Dakwaan Kasus Sabu Teddy Minahasa Cs

Advertising
Advertising

Polisi, Dony berujar, masih menyelidiki jaringan Alex. Kini polisi tengah dalam proses pengumpulan barang bukti. "Ini masih dalam proses pengumpulan alat bukti dan barang bukti," ujar dia.

Alex menjadi buronan polisi selama tiga bulan terakhir. Polisi kemudian menangkap dia di tempat peristirahatan atau rest area tol kawasan Subang, Jawa Barat, saat hendak menuju wilayah Mojokerto, Jawa Timur.

Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya Komisaris Besar Mukti Juharsa sempat memberikan ultimatum agar Alex segera menyerahkan diri. Hingga akhirnya polisi menggeledah tiga rumah Alex yang berlokasi di kawasan Kampung Bahari.

Dari video yang dirilis Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya, personel tampak mengecek lemari pakaian dan koper di dalam rumah itu guna mencari barang bukti. Polisi pun mendapati beberapa perhiasan.

Di depan rumahnya itu sudah terpasang garis polisi pasca sang bandar narkoba tertangkap.

Baca juga: Ratusan Polisi Geledah Kampung Bahari Usai Tangkap Bandar Sabu yang Sudah Lama Buron

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Bahaya Konsumsi Paracetamol Sembarangan, Perlu Perhatikan Dosis yang Tepat

2 jam lalu

Bahaya Konsumsi Paracetamol Sembarangan, Perlu Perhatikan Dosis yang Tepat

Paracetamol tidak dapat dikonsumsi sembarangan karena memiliki efek dan bahaya bagi kesehatan. Perhatikan dosis yang disarankan.

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Gelar Olah TKP Industri Rumahan Narkoba di Sentul Hari Ini

1 hari lalu

Polda Metro Jaya Gelar Olah TKP Industri Rumahan Narkoba di Sentul Hari Ini

Rumah yang menjadi tempat industri narkoba ini terdiri atas dua lantai, dengan cat berwarna kuning keemasan.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Rio Reifan 5 Kali karena Narkoba, Sederet Bahaya Konsumsi Sabu

2 hari lalu

Polisi Tangkap Rio Reifan 5 Kali karena Narkoba, Sederet Bahaya Konsumsi Sabu

Artis Rio Reifan kelima kali ditangkap polisi karena kasus narkoba. Apa itu sabu dan bahaya menggunakannya?

Baca Selengkapnya

Polres Metro Depok Tangkap 2 Kurir Narkoba Modus Tempel dan Bungkus Permen

2 hari lalu

Polres Metro Depok Tangkap 2 Kurir Narkoba Modus Tempel dan Bungkus Permen

Dari kedua kurir narkoba itu, polisi juga mengamankan 6 botol liquid ganja cair dan alat hisap.

Baca Selengkapnya

Selebritas Berkali-kali Kejeblos Kasus Narkoba, Terakhir Rio Reifan Ditangkap Kelima Kalinya

2 hari lalu

Selebritas Berkali-kali Kejeblos Kasus Narkoba, Terakhir Rio Reifan Ditangkap Kelima Kalinya

Polisi tangkap selebritas Rio Reifan kelima kalinya dalam kasus narkoba. Berikut beberapa artis lain yang berkali-kali terjerat barang haram itu.

Baca Selengkapnya

Rapper Sik-K Serahkan Diri ke Polisi karena Konsumsi Narkoba Januari Lalu

2 hari lalu

Rapper Sik-K Serahkan Diri ke Polisi karena Konsumsi Narkoba Januari Lalu

Baru terungkap, rapper Korea Selatan berusia 30 tahun yang menyerahkan diri ke kantor polisi pada Januari lalu adalah Sik-K.

Baca Selengkapnya

Polisi Bakal Ulang Tes Urine Rio Reifan, Dalami Status Sebagai Pemakai atau Sekaligus Pengedar

3 hari lalu

Polisi Bakal Ulang Tes Urine Rio Reifan, Dalami Status Sebagai Pemakai atau Sekaligus Pengedar

Polisi mengatakan Rio Reifan baru keluar dari lapas setelah menjalani hukuman 3 tahun penjara pada Februari 2024.

Baca Selengkapnya

Desak Polisi Usut Anggota Polda Metro Jaya Pesta Narkoba Secara Terbuka, IPW: Terapkan Jargon Presisi

3 hari lalu

Desak Polisi Usut Anggota Polda Metro Jaya Pesta Narkoba Secara Terbuka, IPW: Terapkan Jargon Presisi

Menurut IPW, polisi pesta narkoba di Depok harus diberi sanksi lebih berat karena mereka tahu mengonsumsi narkoba itu dilarang.

Baca Selengkapnya

Rio Reifan Lima Kali Ditangkap karena Narkoba, Polisi: Dia Masih Bilang Khilaf

3 hari lalu

Rio Reifan Lima Kali Ditangkap karena Narkoba, Polisi: Dia Masih Bilang Khilaf

Polisi menyita sejumlah barang bukti dari rumah Rio Reifan berupa narkoba jenis sabu, ekstasi dan obat keras.

Baca Selengkapnya

Rio Reifan 5 Kali Ditangkap karena Narkoba, Begini Rekam Jejak Kasusnya

3 hari lalu

Rio Reifan 5 Kali Ditangkap karena Narkoba, Begini Rekam Jejak Kasusnya

Rio Reifan ditangkap untuk kelima kalinya pada Jumat, 26 April 2024. Polisi mengamankan barang bukti berupa sabu, ekstasi, dan obat keras.

Baca Selengkapnya