Kabel Semrawut Hambat Perbaikan Listrik PLN di Sekitar Depo Pertamina Plumpang

Reporter

M. Faiz Zaki

Editor

Sunu Dyantoro

Minggu, 5 Maret 2023 20:02 WIB

Petugas PLN melakukan penggantian kabel listrik pasca kebakaran di Depo Pertamina Plumpang di sepanjang Jalan Mandiri VII, Jakarta Utara, Minggu, 5 Maret 2023. Tempo/M. Faiz Zaki

TEMPO.CO, Jakarta - Petugas dari PT PLN (Persero) masih melakukan penggantian kabel listrik di sekitar rumah warga di Kampung Tanah Merah, Jalan Mandiri VII, Plumpang, Jakarta Utara, sejak kemarin. Petugas teknisi bernama Amin menuturkan kabel yang membentang di atas rumah warga tidak hanya dari PLN dan terlihat cukup semrawut.

"Kalau kita sih masalah kabel ini kan udah masing-masing tuh kabelnya, bukan punya PLN sendiri. Itu yang perlu dibenahi tuh yang kabel-kabel kecil, semrawut," kata Amin saat ditemui di Jalan Tanah Merah Bawah, Minggu, 5 Maret 2023.

Dia bersama rekan-rekannya memperbaiki intalasi listrik sejak kemarin setelah kebakaran. Menurut pantauan Tempo, banyak kabel bekas terbakar yang belum disingkirkan.

Para petugas menggunakan pakaian pengamanan berupa helm kuning, baju dan lengan panjang warna biru donker, serta sepatu boot warna kuning. Selama bertugas, warga dan relawan terlihat masih berlalu lalang membawa berbagai kebutuhan logistik pengungsi.

Ketebalan kabel yang membentang bebagai jenis dan ukuran. Dari PLN mengganti kabel Jaringan Tegangan Rendah atau JTR sepanjang kurang lebih 400 meter agar warga bisa menggunakan listrik kembali.

Advertising
Advertising

Listrik tidak akan dialirkan di lokasi yang belum selesai diperbaiki. "Ini power ntar langsung masuk, cuma konsumen belum bisa menggunakannya," tutur Amin.

Baca juga: Penghuni Tenda Pengungsian Kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Tak Semua Kehilangan Rumah

Indihome juga perbaiki kabel

Dari sepanjang Jalan Tanah Merah Bawah, tampak juga petugas dari Indihome mengurusi kabel yang menjadi tanggung jawab perusahaan. Petugas membutuhkan waktu cukup lama untuk mengurai kabel kusut di atas tiang, apalagi ada yang bekas terbakar.

Selama pergantian kabel, kata Amin, pihaknya tetap bekerja walaupun sempat turun hujan. Dia menilai kondisi tersebut masih aman, karena aliran listrik sementara masih padam.

"Antisipasi kalau hujan si kayaknya tergantung kabelnya juga. Kalau kami kan milih yang kabel-kabel rusak itu," ujar Amin.

Sebelumnya, kebakaran terjadi sekira pukul 20.00 pada Jumat, 3 Maret 2023. Warga di sekitar awalnya mendengar suara petir, kemudian ada bau menyengat bahan bakar minyak, kemudian api muncul disertai ledakan dari Depo Plumpang Pertamina.

Penyebab pasti kebakaran masih diselidiki pihak kepolisian. Korban tewas sudah mencapai belasan, disusul dengan korban luka berjumlah puluhan.

Pilihan Editor: Kecam Anies Baswedan Berikan IMB di Plumpang, PSI: Ahok Tegas, Ajak Warga Pindah

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Masalah UTBK 2024 Gelombang Kedua, dari Listrik Mati sampai Soal Dianulir

3 hari lalu

Masalah UTBK 2024 Gelombang Kedua, dari Listrik Mati sampai Soal Dianulir

Jumlah pendaftar UTBK pada 14 Mei 2024 sebanyak 50.970 orang.

Baca Selengkapnya

PLN akan Menambah 111 SPKLU di Berbagai Rest Area

3 hari lalu

PLN akan Menambah 111 SPKLU di Berbagai Rest Area

PT PLN (Persero) melalui anak usahanya PLN Haleyora Power akan menambah 111 unit Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di berbagai ruas tol di Indonesia.

Baca Selengkapnya

PLN Tambah 111 Unit SKPLU di Berbagai Ruas Tol, Dukung Kendaraan Listrik

3 hari lalu

PLN Tambah 111 Unit SKPLU di Berbagai Ruas Tol, Dukung Kendaraan Listrik

PLN menambah unit SKPLU untuk mendukung kendaraan listrik.

Baca Selengkapnya

Toko Bahan Bangunan di Depok Terbakar

3 hari lalu

Toko Bahan Bangunan di Depok Terbakar

Toko bahan bangunan di Jalan Cimandiri Raya, Kelurahan Baktijaya, Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok, terbakar.

Baca Selengkapnya

Ratusan Orang Tewas di Yogya Plaza Klender Saat Kerusuhan Mei 1998, Terjadi Penjarahan dan Kebakaran

4 hari lalu

Ratusan Orang Tewas di Yogya Plaza Klender Saat Kerusuhan Mei 1998, Terjadi Penjarahan dan Kebakaran

Kilas balik kerusuhan Mei 1998 terjadi di Yogya Plaza Klender. Ratusan orang tewas terjebak dalam kebakaran di Yogya dept Store itu.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Melalui PMN Berhasil Terangi Lima Kampung di Keerom, Papua

5 hari lalu

Pemerintah Melalui PMN Berhasil Terangi Lima Kampung di Keerom, Papua

PT PLN (Persero) berhasil menghadirkan listrik 24 jam untuk Kampung Banda, Kampung Pund, Kampung Ampas, Distrik Waris, Kampung Skofro dan Kampung Uskuwar, di Kabupaten Keerom, Papua.

Baca Selengkapnya

Tidak Sehat, Kualitas Udara Jakarta Terburuk Kedua di Dunia pada Minggu Pagi

7 hari lalu

Tidak Sehat, Kualitas Udara Jakarta Terburuk Kedua di Dunia pada Minggu Pagi

Jakarta hanya satu level di bawah Delhi (India).

Baca Selengkapnya

PLN Bangun SPLU Pertama di Pulau Moyo

7 hari lalu

PLN Bangun SPLU Pertama di Pulau Moyo

PLN membangun Stasiun Pengisian Listrik Umum (SPLU) pertama di Pulau Moyo. Pulau indah yang pernah disinggahi Lady Diana Spencer.

Baca Selengkapnya

Indonesia Mengutuk Pembakaran Kantor UNRWA di Yerusalem oleh Warga Israel

8 hari lalu

Indonesia Mengutuk Pembakaran Kantor UNRWA di Yerusalem oleh Warga Israel

Kementerian Luar Negeri RI mengatakan aksi pembakaran markas besar UNRWA di Yerusalem oleh warga ekstremis merupakan tanggung jawab Israel.

Baca Selengkapnya

Usai Musibah Kebakaran, Kantor Pusat UNRWA di Yerusalem Bakal Ditutup Sementara

8 hari lalu

Usai Musibah Kebakaran, Kantor Pusat UNRWA di Yerusalem Bakal Ditutup Sementara

Buntut dari musibah kebakaran, kantor UNRWA di Yerusalem Timur akan ditutup sementara sampai situasi aman.

Baca Selengkapnya