Heru Budi Sebut Banyak Fasos-Fasum yang Belum Diserahkan Pengembang ke Pemprov DKI

Kamis, 6 April 2023 14:52 WIB

Penjabat Gubernur DKI Jakarta meninjau pengerjaan kabel optik di sepanjang Jalan H. R. Rasuna Said, Jakarta Selatan, Sabtu, 18 Maret 2023. Tempo/M. Faiz Zaki

TEMPO.CO, Jakarta - Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengatakan masih banyak fasilitas sosial dan fasilitas umum (fasos dan fasum) yang belum diserahkan ke Pemerintah Provinsi (Pemprov) oleh pengembang. Alasannya karena masih dalam proses.

"Ya, masih banyak (yang belum diserahkan)," kata Heru Budi usai memberikan arahan dan menyaksikan penandatanganan bersama Berita Acara Serah Terima Pemenuhan Kewajiban Penyerahan Fasos/Fasum dari Pengembang kepada Pemerintah Provinsi DKI Jakarta di Ruang Pola, Blok G Balai Kota DKI, Kamis, 6 April 2023.

Heru Budi mencontohkan dalam satu Surat Izin Penunjukan Penggunaan Tanah (SIPPT) ada lima atau enam kewajiban. Namun, tidak semua kewajiban bisa dipenuhi secara bersamaan tapi dilakukan bertahap. "Mungkin dari enam kewajiban baru dua, kenapa yang empat belum? Sedang proses, kan. Dia sedang proses bangun, sedang proses jalannya dirapikan dan seterusnya," ujarnya.

Adapun rincian fasos/fasum yang diterima Pemprov DKI hari ini, yaitu:

Advertising
Advertising

Jakarta Utara
- PT Damco Werehousing Indonesia berupa tanah 380 meter persegi Rp 2,35 miliar
- PT Kencana Unggul Sukses berupa tanah 9,54 meter persegi Rp 201,5 miliar
- PT Bina Busana Internusa berupa tanah 3,69 meter persegi Rp 19,3 miliar
- PT Jakarta Industri Estate Pulogadung (JIEP) berupa konstruksi 66,7 meter persegi Rp 5,7 miliar

Jakarta Timur
- PT Lotte Shopping Indonesia berupa tanah 7,639 meter persegi Rp 142 miliar
- PT Astra Modern Land berupa tanah 27,652 meter persegi

Jakarta Pusat
- Yayasan Kesehatan PGI Cikini berupa tanah 2,582 meter persegi Rp 86 miliar
- Perkumpulan Budi Kemuliaan berupa tanah 1,797 meter persegi Rp 68 miliar
- PT Mitra Panca Persada berupa konstruksi 594,39 meter persegi Rp 3,4 miliar

Jakarta Barat
- PT Harapan Global Niaga berupa konstruksi 1,897 meter persegi Rp 0,91 miliar
- PT Mitra Abadi Sukses berupa konstruksi 7,783 meter persegi Rp 5,3 miliar
- Keuskupan Agung Jakarta berupa tanah 258 meter persegi Rp 3 miliar

Kepulauan Seribu
- PT Buana Bintang Samudra berupa tanah 34,160 meter persegi Rp 58.674.520.000

Dalam kesempatan yang sama, Inspektur DKI Jakarta Syaefuloh Hidayat mengatakan peningkatan akuntabilitas pengelolaan fasos fasum telah dilakukan optimalisasi penagihan fasos fasum dari pemegang SIPPT yang pelaksanaannya bekerja sama dengan BPN dan disupervisi oleh KPK RI.

"Untuk penagihan periode Januari-Maret 2023, telah berhasil ditagih sebanyak 18 kewajiban penyerahan lahan seluas 119.403 meter persegi senilai Rp 1,7 triliun dan konstruksi seluas 77.001 meter persegi senilai Rp 15,3 miliar," kata dia.

Pilihan Editor: Heru Budi Minta Inspektorat Klarifikasi Kasi Sudin Perumahan Rakyat Nginap di Kempinski Habis Rp 27 Juta

Berita terkait

Pj Gubernur Jakarta Heru Budi Bicara Pentingnya Sosialisasi UU DKJ

3 hari lalu

Pj Gubernur Jakarta Heru Budi Bicara Pentingnya Sosialisasi UU DKJ

Heru Budi menegaskan bahwa perpindahan ibu kota ke Kalimantan Timur harus diterima dengan baik.

Baca Selengkapnya

Tanggapan Heru Budi hingga Ketua Kadin DKI Soal UU DKJ yang Resmi Diteken Jokowi

5 hari lalu

Tanggapan Heru Budi hingga Ketua Kadin DKI Soal UU DKJ yang Resmi Diteken Jokowi

Heru Budi Hartono meyakini pengesahan UU DKJ adalah yang terbaik untuk Jakarta.

Baca Selengkapnya

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

7 hari lalu

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau Zulhas melantik Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama atau Pejabat Eselon I dan II Kementerian Perdagangan.

Baca Selengkapnya

Badan Bank Tanah dan Polri Teken MoU Sinergitas Pelaksanaan Tugas dan Fungsi

7 hari lalu

Badan Bank Tanah dan Polri Teken MoU Sinergitas Pelaksanaan Tugas dan Fungsi

Badan Bank Tanah menandatangani nota kesepahaman dengan Kepolisian tentang sinergi pelaksanaan tugas dan fungsi penyelenggaraan pengelolaan tanah.

Baca Selengkapnya

Menteri AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis untuk Masyarakat Sulawesi Tenggara

7 hari lalu

Menteri AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis untuk Masyarakat Sulawesi Tenggara

Menteri ATR/Kepala BPN Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY menyerahkan 300 sertifikat tanah secara simbolis untuk masyarakat Sulawesi Tenggara.

Baca Selengkapnya

Nirina Zubir Lawan Mafia Tanah, Terima Banyak Curhatan Warga yang Senasib

8 hari lalu

Nirina Zubir Lawan Mafia Tanah, Terima Banyak Curhatan Warga yang Senasib

RIbuan pesan masuk ke media sosial Nirina Zubir. Mayoritas berisi dukungan dan curhatan pengikutnya yang sama-sama menjadi korban mafia tanah

Baca Selengkapnya

Nirina Zubir Heran eks ART Gugat BPN Meski Sudah Divonis Bersalah Kasus Mafia Tanah: Waw, Berani Ya

9 hari lalu

Nirina Zubir Heran eks ART Gugat BPN Meski Sudah Divonis Bersalah Kasus Mafia Tanah: Waw, Berani Ya

PN Jakarta Barat telah memvonis eks ART Nirina Zubir 13 tahun penjara dalam perkara mafia tanah

Baca Selengkapnya

Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

9 hari lalu

Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

Anggota Komisi V Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Sigit Sosiantomo mengatakan penetapan tarif tiket pesawat harus memperhatikan daya beli masyarakat.

Baca Selengkapnya

Blak-blakan Nirina Zubir Bongkar Geng Mafia Tanah yang Libatkan Bekas ART

9 hari lalu

Blak-blakan Nirina Zubir Bongkar Geng Mafia Tanah yang Libatkan Bekas ART

Wawancara eksklusif Tempo dengan Nirina Zubir seputar kasus dugaan mafia tanah yang melibatkan bekas ART ibunya

Baca Selengkapnya

Resmi Ditetapkan sebagai Presiden Terpilih, Berapa Harta Kekayaan Prabowo Subianto?

9 hari lalu

Resmi Ditetapkan sebagai Presiden Terpilih, Berapa Harta Kekayaan Prabowo Subianto?

Jumlah harta kekayaan Presiden terpilih, Prabowo Subianto, mencapai Rp 2,04 triliun. Berikut Rinciannya.

Baca Selengkapnya