Hari Kedua Lebaran 2023, Pengunjung Ancol Tembus 48.000 Pengunjung hingga Minggu Siang

Minggu, 23 April 2023 13:06 WIB

Sejumlah pengunjung bermain di Pantai Lagoon Ancol, Jakarta, Kamis, 23 Maret 2023. Taman Impian Jaya Ancol memberikan tiket masuk gratis bagi pengunjung selama bulan Ramadhan yakni hingga 20 April mendatang yang berlaku pada pukul 17.00 WIB - 23.00 WIB, namun tiket tidak termasuk untuk kendaraan dan unit rekreasi di area Ancol. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta - Animo masyarakat mengunjungi Taman Impian Jakarta Ancol, Jakarta Utara, mulai meningkat sejak cuti bersama Lebaran pada 19 April 2023. Corporate Communication PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk Ariyadi Eko Nugroho memperkirakan jumlah kunjungan akan meningkat hingga akhir cuti bersama pada 25 April mendatang.

“Dari tanggal 19 April 2023 sudah mulai ada kenaikan itu sekitar 25.000,” kata Eko kepada Tempo saat ditemui di Ancol, Minggu, 23 April 2023.

Jumlah pengunjung tempat wisata Ancol pada akhir pekan biasanya tercatat 20.000 orang.

Angka kunjungan ke tempat wisata pantai ini terus meningkat hingga hari H Idul Fitri pada Sabtu kemarin. Pada 20 April, ada 30.000 pengunjung yang berwisata ke Pantai Ancol. Pada 21 April tercatat 28.000 pengunjung dan 22 April 2023 diperkirakan ada 51 ribu pengunjung.

“Hari kedua Lebaran sampai jam 12.00 ini ada 48.000 pengunjung,” kata Eko.

Untuk mengatasi kemacetan lalu lintas selama libur Lebaran ini, pengelola Ancol menyiapkan Sentral Parkir untuk kendaraan roda empat. Mereka juga menyiapkan 60 bus wira wiri dan 3 rangkaian kereta dari Lagoon ke Dufan secara gratis untuk mobilitas pengunjung.

Pada Libur Lebaran ini, pengunjung Ancol dikenai biaya Rp 280.000 per tiket untuk unit rekreasi terusan, sedangkan untuk pengunjung yang hanya ingin ke pantai hanya membayar Rp 25.000 per orang.

Pilihan Editor: Daftar Rekayasa Lalu Lintas Lokasi Wisata DKI Jakarta Mulai Ancol hingga Kota Tua Saat Libur Lebaran

Advertising
Advertising

Berita terkait

BI Prediksi Penjualan Eceran April 2024 Tumbuh, Ditopang Belanja Idul Fitri

3 hari lalu

BI Prediksi Penjualan Eceran April 2024 Tumbuh, Ditopang Belanja Idul Fitri

BI memperkirakan kinerja penjualan eceran bulan April 2024 tetap tumbuh, didorong oleh momen Idul Fitri.

Baca Selengkapnya

Survei Bank Indonesia: Keyakinan Konsumen terhadap Kondisi Ekonomi Meningkat

3 hari lalu

Survei Bank Indonesia: Keyakinan Konsumen terhadap Kondisi Ekonomi Meningkat

Survei Konsumen Bank Indonesia atau BI pada April 2024 mengindikasikan keyakinan konsumen terhadap kondisi ekonomi meningkat.

Baca Selengkapnya

Libur Panjang, 111 Ribu Pengunjung Padati Ancol

6 hari lalu

Libur Panjang, 111 Ribu Pengunjung Padati Ancol

Lebih dari 100 ribu orang memadati Ancol Taman Impian di masa libur panjang pekan ini.

Baca Selengkapnya

7 Dampak Buruk Overtourism Bagi Daerah Wisata

6 hari lalu

7 Dampak Buruk Overtourism Bagi Daerah Wisata

Di satu sisi, overtourism bisa meningkatkan ekonomi suatu daerah dan penduduk setempat, namun di sisi lain, dampak buruk berpotensi terjadi.

Baca Selengkapnya

LPEM UI: Proyeksi Ekonomi RI Tumbuh 5,15 Persen di Kuartal I 2024

13 hari lalu

LPEM UI: Proyeksi Ekonomi RI Tumbuh 5,15 Persen di Kuartal I 2024

Perayaan bulan suci Ramadan dan hari raya Idul Fitri juga dapat memacu pertumbuhan ekonomi domestik lebih lanjut.

Baca Selengkapnya

BI: Inflasi di Jawa Tengah Turun setelah Idul Fitri, Berapa?

13 hari lalu

BI: Inflasi di Jawa Tengah Turun setelah Idul Fitri, Berapa?

Daerah dengan catatan inflasi terendah di Jawa Tengah adalah Kabupaten Rembang yaitu 0,02 persen.

Baca Selengkapnya

Harga Naik, Toko Ritel Batasi Penjualan Gula Pasir

14 hari lalu

Harga Naik, Toko Ritel Batasi Penjualan Gula Pasir

Sejumlah toko ritel melakukan pembatasan penjualan gula pasir imbas dari naiknya harga gula.

Baca Selengkapnya

Sektor Manufaktur Masih Ekspansif dan Inflasi Terkendali

14 hari lalu

Sektor Manufaktur Masih Ekspansif dan Inflasi Terkendali

Sektor manufaktur tunjukan tren kinerja ekspansif seiring Ramadhan dan Idul Fitri 2024. Sementara itu, inflasi masih terkendali.

Baca Selengkapnya

10 Rekomendasi Tempat Wisata Instagramable di Purwakarta

21 hari lalu

10 Rekomendasi Tempat Wisata Instagramable di Purwakarta

Akhir pekan, Anda bisa mengunjungi wisata di Purwakarta yang memiliki wisata alam indah. Berikut tempat wisata di Purwakarta.

Baca Selengkapnya

Kawah Ijen Tutup Akhir April dan Awal Mei 2024

22 hari lalu

Kawah Ijen Tutup Akhir April dan Awal Mei 2024

Dengan meningkatnya jumlah pengunjung selama masa liburan, tekanan terhadap lingkungan alam Kawah Ijen juga meningkat.

Baca Selengkapnya