Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie Instruksikan Pejabat Pemkot Tingkatkan Kinerja

Selasa, 6 Juni 2023 13:33 WIB

Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie saat dijumpai di rumah dinasnya, Serpong, Kamis 13 April 2023. Foto: TEMPO/Muhammad Iqbal

TEMPO.CO, Tangerang - Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie meminta jajaran Pemkot Tangsel bisa meningkatkan kinerja dalam memberikan pelayanan terhadap masyarakat. Hal tersebut disampaikannya saat melakukan pelantikan pejabat administrasi dan fungsional di Pemkot Tangerang Selatan.

Benyamin mengatakan, pejabat negara atau abdi negara harus bisa melayani masyarakat sesuai dengan fungsinya.

"Pelantikan ini dalam rangka pengisian jabatan yang kosong, penyegaran dalam organisasi dan lebih penting dari itu semua untuk peningkatan kinerja Pemerintah Kota Tangerang Selatan," kata Benyamin, Selasa 6 Juni 2023.

Benyamin Davnie mengatakan para pejabat yang telah dilantik untuk segera bekerja sesuai dengan kedudukan dan tanggung jawabnya. Dirinya memerintahkan agar tidak memperlama pelayanan.

"Jangan dibiasakan berlama-lama untuk mulai tugas dan tanggungjawabnya dengan alasan beradaptasi," ujarnya.

Advertising
Advertising

Seorang aparatur negara haruslah siap untuk ditempatkan di mana pun dan dalam waktu yang sesegera mungkin.

"Bekerja dengan saya dan pak wakil itu harus cepat, tepat dan cermat. Tidak ada istilah santai menunggu perintah," ucapnya.

Benyamin Davnie menginstruksikan pemerintah perlu mengingat bahwa jabatan bukanlah hak, dan bukan sesuatu yang bisa diminta dan ditagih.

"Jabatan itu kepercayaan, jabatan itu amanah, jabatan adalah titipan. Ia bisa diberikan dan bisa ditarik kembali," ujarnya.

Oleh karenanya, Benyamin berpesan agar pejabat Pemkot Tangsel untuk bekerja secara maksimal dalam menjalankan amanah dan kepercayaan yang telah diberikan, serta bekerja secara profesional.

"Saya memiliki keyakinan terhadap saudara-saudara semua yang di hadapan saya ini memiliki idealisme dan dedikasi untuk memberikan yang terbaik dan menunjukkan saudara layak ditempatkan di jabatan yang kalian duduki," kata Wali Kota Tangerang Selatan.

MUHAMMAD IQBAL

Pilihan Editor: Tekan Angka Stunting Hingga 7 Persen, Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Naikan Insentif Kader Posyandu

Berita terkait

Selain Laporkan Kapolres Tangsel, Bos PT SSI Juga Laporkan Petinggi PT KBU Kasus Dugaaan Penggelapan

4 hari lalu

Selain Laporkan Kapolres Tangsel, Bos PT SSI Juga Laporkan Petinggi PT KBU Kasus Dugaaan Penggelapan

Tak cuma Kapolres, Wahyu Riadi, Sales Manager PT Sampurna Sistem Indonesia, melaporkan DAU dan ES petinggi PT Kobe Boga Utama ke Polda Metro Jaya.

Baca Selengkapnya

Seorang Pengusaha Laporkan Kapolres Tangsel ke Propam Polri Karena Dugaan Kriminalisasi

4 hari lalu

Seorang Pengusaha Laporkan Kapolres Tangsel ke Propam Polri Karena Dugaan Kriminalisasi

Seorang pengusaha mesin di Kota Tangerang melaporkan Kapolres Tangsel atas dugaan kriminalisasi.

Baca Selengkapnya

BRIN Batal Tutup Jalan Serpong-Parung, Ratusan Warga Tangsel dan Bogor Membubarkan Diri

5 hari lalu

BRIN Batal Tutup Jalan Serpong-Parung, Ratusan Warga Tangsel dan Bogor Membubarkan Diri

Kepada massa pengunjuk rasa, Ana memastikan status lahan yang dijadikan jalan provinsi merupakan aset BRIN.

Baca Selengkapnya

Tunggu Jawaban BRIN, Ratusan Warga Tangsel dan Kabupaten Bogor Kembali Gelar Unjuk Rasa

5 hari lalu

Tunggu Jawaban BRIN, Ratusan Warga Tangsel dan Kabupaten Bogor Kembali Gelar Unjuk Rasa

Warga berencana tetap menggelar unjuk rasa, bila BRIN tak memenuhi permintaan mereka.

Baca Selengkapnya

Penutupan Jalan BRIN, Ratusan Petugas Gabungan Dikerahkan Antisipasi Unjuk Rasa Warga

5 hari lalu

Penutupan Jalan BRIN, Ratusan Petugas Gabungan Dikerahkan Antisipasi Unjuk Rasa Warga

Perwakilan warga yang menolak penutupan jalan BRIN, Rojit mengatakan unjuk rasa ketiga kalinya ini akan digelar di depan kantor BRIN.

Baca Selengkapnya

Wacana MRT di Tangsel, Benyamin Angkat Tangan Jika Gunakan Anggaran Pemda

6 hari lalu

Wacana MRT di Tangsel, Benyamin Angkat Tangan Jika Gunakan Anggaran Pemda

Wacana pembangunan MRT kembali mencuat setelah sebelumnya proyek tersebut merupakan usulan dari Pemkot Tangsel pada beberapa tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Warga Tangsel-Bogor Tolak Penutupan Jalan Serpong-Parung, BRIN: Bukan Penutupan tapi Pengalihan

9 hari lalu

Warga Tangsel-Bogor Tolak Penutupan Jalan Serpong-Parung, BRIN: Bukan Penutupan tapi Pengalihan

BRIN Yan Riyanto membantah jika institusinya menutup jalan Serpong-Parung. Dia menyebut BRIN hanya mengalihkan arus jalan.

Baca Selengkapnya

Ramai Parkir Liar di Pamulang Square Rp 10 Ribu Plus THR: Pejabat Datang, Sekuriti Menghilang

9 hari lalu

Ramai Parkir Liar di Pamulang Square Rp 10 Ribu Plus THR: Pejabat Datang, Sekuriti Menghilang

Wakil Wali Kota Tangsel dan sejumlah pejabat mendatangi Pamulang Square untuk mengusut pungli parkir liar, tapi tak mampu menemui petugas sekuriti

Baca Selengkapnya

Blokade Jalan Serpong-Parung, Ratusan Warga Bogor dan Tangsel Bersatu Tolak Penutupan Jalan oleh BRIN

10 hari lalu

Blokade Jalan Serpong-Parung, Ratusan Warga Bogor dan Tangsel Bersatu Tolak Penutupan Jalan oleh BRIN

Ratusan warga Bogor dan Tangsel menggelar aksi menolak rencana penutupan jalan BRIN. Dianggap bisa mematikan rezeki warga.

Baca Selengkapnya

Soal Penutupan Jalan BRIN di Serpong, Wali Kota Tangsel Angkat Bicara

12 hari lalu

Soal Penutupan Jalan BRIN di Serpong, Wali Kota Tangsel Angkat Bicara

warga sekitar kompleks BRIN berunjuk rasa menolak penutupan jalan yang menjadi akses jalan Serpong - Parung itu.

Baca Selengkapnya