Polisi Tewas di Rumah Kosong di Cempaka Putih, Jasadnya Sudah Menghitam

Selasa, 4 Juli 2023 20:44 WIB

Ilustrasi mayat. guardian.ng

TEMPO.CO, Jakarta - Seorang anggota polisi tewas di sebuah rumah kosong di Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Selasa 4 Juli 2023. Jasadnya yang telah menghitam, diduga karena sudah lima hari di sana, ditemukan saat pemilik rumah hendak bersih-bersih, Selasa pagi 4 Juli 2023

Kepala Polsek Cempaka Putih, Komisaris Bernard B. Saragih telah membenarkan temuan itu dan mengungkap identitas anggota polisi yang dimaksud sebagai PS, usia 40 tahun. “Satuannya Unit Laka Satuan Wilayah Jakarta Selatan,” kata Bernard saat dihubungi, Selasa.

Menurut laporan yang diterimanya, Bernard mengungkapkan, temuan polisi tewas di rumah kosong itu terjadi sekitar pukul 11.30 WIB. Penemunya adalah seorang yang diminta pemilik rumah untuk bersih-bersih. "Kemudian, tukang bersih-bersih itu mencium aroma tidak sedap."

Saat itulah ditemukan seseorang di dalam rumah dalam posisi tergantung. Kondisi mayat seperti menghitam dan ada kursi juga dengan kondisi menghitam seperti gosong. Bernard menepis warna hitam karena terbakar. "Itu kan kejadian sudah lima hari yang lalu jadi mayatnya gosong hitam, bukan bakar diri,” tuturnya.

Untuk sejumlah noda hitam di lantai juga disebutnya karena faktor yang sama: cairan tubuh jatuh ke lantai menjadi hitam karena sudah lima hari.

Advertising
Advertising

Bernard menerangkan kalau si anggota polisi tinggal bersama istri dan anaknya di rumah yang berjarak sekitar 150 meter dari rumah yang telah kosong 15 tahun tersebut. Dugaan sementara, si polisi tewas berlatar depresi hingga bunuh diri. “Saya ketemu orang tuanya itu sudah 5 hari yang lalu, di cari-cari, depresi sepertinya,” kata Bernard menguatkan dugaan itu.

Pilihan Editor: Rihana Rihani Diringkus, 4 Korban Langsung Datangi Polda dan Ceritakan Ini

Berita terkait

Doomscrolling Pertama Kali Muncul Pada Awal Pandemi Covid-19, Berdampak bagi Kesehatan Mental

18 jam lalu

Doomscrolling Pertama Kali Muncul Pada Awal Pandemi Covid-19, Berdampak bagi Kesehatan Mental

Doomscrolling mengacu pada kebiasaan terus-menerus menelusuri berita buruk atau negatif di media sosial atau internet, sering untuk waktu yang lama.

Baca Selengkapnya

Kasus Persetubuhan Anak hingga Korban Melahirkan dan Depresi Mandek, Kak Seto akan Datangi Polres Tangsel

18 jam lalu

Kasus Persetubuhan Anak hingga Korban Melahirkan dan Depresi Mandek, Kak Seto akan Datangi Polres Tangsel

"Kami akan pertanyakan dulu kenapa ini begitu lama. Karena yang diprihatinkan, polres berbelit-belit," kata Kak Seto.

Baca Selengkapnya

Tak sampai Sepekan, Dua Orang Lompat dari Jembatan Barelang Batam hingga Tewas

1 hari lalu

Tak sampai Sepekan, Dua Orang Lompat dari Jembatan Barelang Batam hingga Tewas

Dua orang tewas usai melompat dari Jembatan Barelang di Kota Batam dalam waktu yang berdekatan

Baca Selengkapnya

11 Daftar Makanan Ultra Proses atau Makanan Instan yang Membahayakan Kesehatan

2 hari lalu

11 Daftar Makanan Ultra Proses atau Makanan Instan yang Membahayakan Kesehatan

Para ahli lebih menyarankan masyarakat untuk membatasi makanan ultra proses alias makanan instan yang tidak memberikan nutrisi-nutrisi berharga.

Baca Selengkapnya

Kuasa Hukum Ungkap Modus Staf Kelurahan Setubuhi Anak di Bawah Umur hingga Depresi

3 hari lalu

Kuasa Hukum Ungkap Modus Staf Kelurahan Setubuhi Anak di Bawah Umur hingga Depresi

Kasus persetubuhan anak yang diduga dilakukan oleh Holid, pengurus komite sekolah yang juga staf kelurahan, ini terjadi beberapa tahun silam.

Baca Selengkapnya

Tim SAR Belum Temukan Pria yang Loncat dari Jembatan Barelang Batam, Sempat Telepon Pacar

5 hari lalu

Tim SAR Belum Temukan Pria yang Loncat dari Jembatan Barelang Batam, Sempat Telepon Pacar

Pria itu diduga melompat setelah meminjam handphone seorang pengunjung Jembatan Barelang. Kota Batam.

Baca Selengkapnya

Kasus Kematian Brigadir RAT, Beda Pernyataan Polda Sulawesi Utara dan Si Pengusaha Tambang

8 hari lalu

Kasus Kematian Brigadir RAT, Beda Pernyataan Polda Sulawesi Utara dan Si Pengusaha Tambang

Kematian Brigadir RAT masih menyisakan misteri. Untuk apa ia di Jakarta, padahal tugasnya di Manado? Kenapa beda keterangan Polda Sulut dan pengusaha?

Baca Selengkapnya

Jumlah Kematian Akibat Senjata Api di Amerika Serikat Capai Rekor Tertinggi

11 hari lalu

Jumlah Kematian Akibat Senjata Api di Amerika Serikat Capai Rekor Tertinggi

Amerika Serikat tengah menjadi sorotan pasca-penembakan terbaru di Buffalo dan legalisasi senjata api di Tennessee. Bagaimana fakta-faktanya?

Baca Selengkapnya

Banyak Veteran Perang AS yang Bunuh Diri, Pemicu Terbesar Masalah Keluarga

12 hari lalu

Banyak Veteran Perang AS yang Bunuh Diri, Pemicu Terbesar Masalah Keluarga

Pemicu depresi dan bunuh diri veteran perang AS beragam, di antaranya lama hidup jauh dari rumah, pasangan, dan anak -- situasi yang membuat stres.

Baca Selengkapnya

Soal Kematian Brigadir RAT, Kompolnas Ungkap Sejumlah Kejanggalan

15 hari lalu

Soal Kematian Brigadir RAT, Kompolnas Ungkap Sejumlah Kejanggalan

Kompolnas menilai masih ada sejumlah kejanggalan dalam kasus kematian Brigadir RAT.

Baca Selengkapnya