Jumlah Pengunjung Kawasan Monas Jelang Malam Tahun Baru 2024 Mencapai 500 Ribu Orang

Senin, 1 Januari 2024 03:00 WIB

Pengunjung menyaksikan pertunjukan video pemetaan Monas Week di Monumen Nasional, Jakarta, Kamis, 28 Desember 2023. Pertunjukan yang akan berlangsung hingga 31 Desember 2023 itu untuk menghibur dan memeriahkan liburan akhir tahun dengan menampilkan tema Natal, liburan sekolah, dan tahun baru. ANTARA/Rifqi Raihan Firdaus

TEMPO.CO, Jakarta - Sebanyak 500 ribu pengunjung, baik wisatawan domestik maupun mancanegara, merayakan malam Tahun Baru 2024 di kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat hingga pukul 24.00 WIB. "Data sejak pukul 20.00-24.00 WIB tercatat sebanyak 529.109 orang mengunjungi kawasan Monas saat pergantian tahun," kata Kepala Unit Pengelola Kawasan (UPK) Monas Muhammad Isa Sarnuri di Jakarta, Senin, 1 Desember 2023.

Dari 500 ribu lebih pengunjung itu terdiri atas 8 wisatawan mancanegara (wisman) dan 529.101 wisatawan domestik. Jumlah pengunjung dari dalam negeri itu terdiri atas 446.418 pengunjung dewasa dan 82.683 anak-anak. "Kalau wismannya sebanyak 8 itu dari China ada 4 orang, Inggris itu 2 orang, dan Belanda juga 2 orang," ujar Isa.

Ratusan ribu pengunjung itu turut menyaksikan kembang api sebagai simbol pergantian tahun dari 2023 menjadi 2024. Pengunjung terlihat antusias mengambil foto dan video saat kembang api menghiasi langit di Monas. Adapun Jakarta Karnaval (Jakarnaval) tahun ini adalah "Indonesian Legend Intellectual Property" (IP) based character atau karakter berbasis kekayaan intelektual dari karya-karya anak bangsa.

Jakarnaval ini menampilkan beragam mobil hias dengan lampu-lampu yang menarik dan dekorasi karya anak bangsa seperti Sri Asih, Si Juki, Si Unyil, Si Buta dari Gua Hantu dan Satria Dewa Gatotkaca.

Selain itu, tampak video pemetaan yang mulai tayang sekitar pukul 20.17 WIB. Video itu menayangkan sederet gambar bertemakan adat Indonesia dengan nuansa merah yang terpancar dari video mapping dan disorot ke arah tugu Monas.

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono membuka Jakarta Karnaval (Jakarnaval) Malam Muda Mudi Jakarta Global sekaligus menyapa pengunjung di Monumen Nasional (Monas). Ia tiba di Monas sekitar pukul 22.10 WIB menggunakan baju hitam dan jaket berwarna krem. Heru tiba bersama Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi dan petinggi TNI dan Polri.

"Selamat bergabung di Jakarta. Warga sekalian hari ini kita berkumpul ada di Monas, sepanjang Sudirman dan terkahir di Bundaran HI. Sekali lagi selamat menikmati, selamat Tahun Baru 2024," kata Heru saat memberikan sambutan di Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat.

Dalam sambutannya, Heru berharap Kota Jakarta dapat menjadi kota yang semakin baik dan dicintai oleh masyarakat luas. "Semoga Jakarta semakin dicintai warganya, makin bisa mendapatkan kebaikan warga kita untuk Jakarta, untuk menuju Jakarta menjadi Kota Global. Sukses Jakarta untuk Indonesia," ujar dia.

Pilihan Editor: Reaksi Mikel Arteta Seusai Arsenal Kalah 1-2 dari Fulham di Liga Inggris

Berita terkait

Terkini: Nama Baru di Daftar Orang Terkaya di RI, Bujet Program Makan Siang Gratis Prabowo

1 hari lalu

Terkini: Nama Baru di Daftar Orang Terkaya di RI, Bujet Program Makan Siang Gratis Prabowo

Berita terkini bisnis pada Rabu siang, 8 Mei 2024, dimulai dari nama baru yang muncul dalam daftar orang terkaya di Indonesia pada bulan kelima ini.

Baca Selengkapnya

Terkini: Pesan Jokowi ke Bos Apple dan Microsoft hingga Kisruh Penutupan Pabrik Sepatu Bata

2 hari lalu

Terkini: Pesan Jokowi ke Bos Apple dan Microsoft hingga Kisruh Penutupan Pabrik Sepatu Bata

Berita terkini ekonomi dan bisnis pada Selasa siang, 7 Mei 2024, dimulai dari pesan Presiden Jokowi saat bertemu dengan bos Apple dan Microsoft.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno: Kenaikan UKT, Proyek Google untuk Israel, Polusi Udara dan Cina

4 hari lalu

Top 3 Tekno: Kenaikan UKT, Proyek Google untuk Israel, Polusi Udara dan Cina

Berita tentang kenaikan UKT di ITB masih mengisi Top 3 Tekno Berita Terkini.

Baca Selengkapnya

3.454 Personel Polisi Dikerahkan Amankan Demo Hari Buruh di Depan Monas, Siagakan Water Cannon

8 hari lalu

3.454 Personel Polisi Dikerahkan Amankan Demo Hari Buruh di Depan Monas, Siagakan Water Cannon

Usai orasi di depan Monas, para buruh akan menuju ke Stadion Madya GBK untuk memperingati Hari Buruh Internasional 2024.

Baca Selengkapnya

Kapan Tahun Baru Islam 1446? Ini Jadwal serta Tanggal Penting di Bulan Muharram

18 hari lalu

Kapan Tahun Baru Islam 1446? Ini Jadwal serta Tanggal Penting di Bulan Muharram

Kapan tahun baru Islam 1446? Tahun baru Islam bertepatan dengan datangnya bulan Muharram, yakni salah satu bulan suci dalam Islam. Berikut jadwalnya.

Baca Selengkapnya

7 Tempat Terbaik Merayakan Festival Songkran di Thailand

23 hari lalu

7 Tempat Terbaik Merayakan Festival Songkran di Thailand

Dari hiruk pikuk kota metropolitan hingga keindahan alam yang memesona, Thailand memiliki segala yang Anda butuhkan untuk merayakan Festival Songkran.

Baca Selengkapnya

Jumlah Pengunjung Beberapa Destinasi Wisata selama Libur Lebaran 2024

26 hari lalu

Jumlah Pengunjung Beberapa Destinasi Wisata selama Libur Lebaran 2024

Beberapa destinasi wisata mengalami kepadatan pengunjung selama libur Lebaran 2024. Berikut rincian jumlah pengunjungnya.

Baca Selengkapnya

Besok Kawasan Wisata Monas Gelar Special Show Lebaran, Hadirkan Musisi Hingga Komedian

27 hari lalu

Besok Kawasan Wisata Monas Gelar Special Show Lebaran, Hadirkan Musisi Hingga Komedian

Selama pekan lebaran khususnya tanggal 13 April 2024, Monas mengadakan special show bagi pengunjung, mulai dari aktor, musisi, dan komedian.

Baca Selengkapnya

H+1 Lebaran, Lebih dari 5.000 Pengunjung Datangi Monas

28 hari lalu

H+1 Lebaran, Lebih dari 5.000 Pengunjung Datangi Monas

Lebih dari 5 ribu pengunjung mendatangi Monas, Jakarta Pusat, pada H+1 Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

RUU DKJ Disahkan DPR, Berikut Poin-Poin Penting UU DKJ Berikut Status Monas dan GBK Kemudian

41 hari lalu

RUU DKJ Disahkan DPR, Berikut Poin-Poin Penting UU DKJ Berikut Status Monas dan GBK Kemudian

RUU DKJ telah disahkan DPR menjadi UU DKJ. Apa saja poin-poin penting dari Daerah Khusus Jakarta setelah Ibu Kota pindah ke IKN?

Baca Selengkapnya