Harvey Moeis Akui Terima Duit dari Helena Lim di Rumah Robert Bonosusatya

Rabu, 23 Oktober 2024 19:27 WIB

Artis Sandra Dewi, kembali memberikan keterangan sebagai saksi dalam sidang lanjutan untuk suaminya terdakwa perpanjangan tangan PT. Refined Bangka Tin, Harvey Moeis (kanan), di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, Jakarta, Senin, 21 Oktober 2024. Sidang ini dengan agenda permintaan klarifikasi atas delapan unit mobil mewah dan 88 tas mewah yang telah disita oleh tim jaksa penuntut umum Kejakgung RI. TEMPO/Imam Sukamto

TEMPO.CO, Jakarta - Nama pengusaha Robert Bonosusatya disebut oleh Harvey Moeis. Terdakwa kasus korupsi timah itu menyebut dia pernah menerima uang dari kurir PT Quantum Skyline Exchange (QSE) Helena Lim di rumah Robert Bonosusatya.

Ini disampaikan Harvey Moeis saat beraksi dalam sidang terdakwa kasus korupsi Helena Lim selaku pemilik PT QSE, Mochtar Riza Pahlevi Tabrani selaku Direktur Utama PT Timah 2016-2021, Emil Ermindra selaku Direktur Keuangan PT Timah Tbk periode 2016-2020, dan MB Gunawan selaku Direktur Utama PT Stanindo Inti Perkasa.

Jaksa penuntut umum (JPU) mulanya menyoroti berita acara pemeriksaan atau BAP Harvey Moeis. Di BAP tersebut, Harvey menjelaskan dana tersebut mengalir masuk ke PT Quantum Skyline Exchange.

"Dari Quantum kemudian diserahkan kepada saya," ujar jaksa membacakan BAP tersebut di Pengadilan Tipikor pada PN Jakarta Pusat, Rabu, 23 Oktober 2024. "Jadi saudara dapat dari Quantum atau Bu Helena?"

Harvey Moeis pun tak mengerti dengan pertanyaan tersebut. Ia bingung bedanya PT Quantum dan Helena Lim.

Advertising
Advertising

"Saudara dapat cash (uang tunai) kan? Atau lewat rekening?" tanya JPU.

Harvey pun menjawab "cash Pak, cash USD (dolar Amerika Serikat)."

Harvey sebelumnya menyebut uang kas terhadap perusahaan smelter swasta yang bekerjasama dengan PT Timah itu bersifat sukarela. Adapun acuannya adalah 500 USD per logam yang diproduksi setiap perusahaan. Uang itu rencananya digunakan untuk isu sosial dan lingkungan.

"Yang menyerahkan uang cash kepada saudara siapa?" tanya JPU.

Harvey pun menjawab "kurir biasanya."

"Gunawarman saudara tahu?" tanya jaksa lagi.

Harvey pun menjawab ia mengetahuinya. Jaksa pun bertanya apakah ada rumah atau sesuatu di daerah Gunawarman, Jakarta Selatan itu.

"Rumah Pak," jawab Harvey.

Namun, Harvey menyebut rumah tersebut bukan miliknya. Ia pun tak menjawab pertanyaan jaksa soal siapa pemilik rumah tersebut.

Hakim anggota, Ida Ayu Mustikawati, juga sempat menanyai Harvey soal rumah di Gunawarman itu. Mulanya, Ida bertanya mengenai uang valuta asing (valas) yang ditukarkan ke money changer milik Helena Lim.

"Kemudian dari Helena, entah itu ke kurir atau siapa, diserahkannya tidak langsung ke saudara semuanya kan?"

Harvey pun membenarkan. "Kalau saya tidak ada di tempat Yang Mulia, diterima oleh orang lain dulu."

"Tadi juga ada yang diterima di rumah Gunawarman?"

Harvey kembali membenarkan. Ida lantas bertanya rumah di Gunawarman itu milik siapa.

"Rumah kolega kami Yang Mulia," jawab Harvey.

Ida kembali bertanya"siapa?"

"Namanya, Yang Mulia?" Harvey malah bertanya balik

"Iya lah," ujar Ida.

Akhirnya Harvey Moeis menjawab, "Pak Robert Yang Mulia."

"Robert siapa?" cecar Ida.

Harvey pun menjawab "Robert Bono, Yang Mulia."

"Kok bisa menerima sesuatu di rumah itu begitu?"

Suami aktris Sandra Dewi itu pun menjawab "bisa, Yang Mulia."

Ia menyebut itu bukan rumah tinggal, melainkan rumah singgah. "Rumah untuk ketemu ketemu orang aja, Yang Mulia."

"Apakah ada terbatas orang-orang tententu yang bisa? Buktinya bisa titipkan ke situ lewat situ? Siapa juga kemarin, Anggraeni (istri Suparta, Direktur Utama PT Refined Bangka Tin) juga nerima ya di situ?" cecar Ida.

Harvey pun menjawab "betul, Yang Mulia."

Pilihan Editor: Harvey Moeis Dicecar Hakim dan Jaksa soal Wasit Jakarta di Grup WA New Smelter

Berita terkait

Harvey Moeis Dicecar Hakim dan Jaksa soal Wasit Jakarta di Grup WA New Smelter

6 jam lalu

Harvey Moeis Dicecar Hakim dan Jaksa soal Wasit Jakarta di Grup WA New Smelter

Hakim dan jaksa mencecar Harvey Moeis mengenai istilah wasit Jakarta yang ia lontarkan di grup WA New Smelter.

Baca Selengkapnya

Bantah Kumpulkan Dana CSR, Harvey Moeis: Yang Kami Sepakati Uang Kas

8 jam lalu

Bantah Kumpulkan Dana CSR, Harvey Moeis: Yang Kami Sepakati Uang Kas

Harvey Moeis membantah mengumpulkan dana CSR dalam kerja sama smelter swasta dengan PT Timah Tbk.

Baca Selengkapnya

Survei: Daya Beli Menurun, Kelas Menengah Tunda Beli Rumah dan Mobil

1 hari lalu

Survei: Daya Beli Menurun, Kelas Menengah Tunda Beli Rumah dan Mobil

Hasil survei Investure 2024 tentang Indonesia Market Outlook 2025 menunjukkan adanya 49 persen kelas menengah yang mengalami penurunan daya beli,

Baca Selengkapnya

Cara Menghilangkan Bau Bangkai Tikus di Rumah

1 hari lalu

Cara Menghilangkan Bau Bangkai Tikus di Rumah

Cara terbaik untuk menemukan sumber bau bangkai tikus adalah dengan mengikuti arah bau yang paling menyengat.

Baca Selengkapnya

Istri Dirut PT RBT Suparta Klaim Aset yang Disita Kejagung Hasil Tabungan dan Investasinya Bersama Suami

1 hari lalu

Istri Dirut PT RBT Suparta Klaim Aset yang Disita Kejagung Hasil Tabungan dan Investasinya Bersama Suami

Istri Suparta mengklaim seluruh aset yang disita penyidik Kejagung merupakan hasil dari tabungan dan investasinya bersama sang suami.

Baca Selengkapnya

Konflik Tambang Batu Beriga, Ikatan Karyawan PT Timah Tuding Pansus DPRD Benturkan Perusahaan dengan Masyarakat

1 hari lalu

Konflik Tambang Batu Beriga, Ikatan Karyawan PT Timah Tuding Pansus DPRD Benturkan Perusahaan dengan Masyarakat

Menurut ikatan karyawan, PT Timah memiliki legalitas yang jelas untuk menambang resmi namun dipersulit pihak DPRD

Baca Selengkapnya

Tak Mau Dihadiahi Tas dan Perhiasan, Sandra Dewi dapat iPhone Setiap Tahun dari Harvey Moeis

1 hari lalu

Tak Mau Dihadiahi Tas dan Perhiasan, Sandra Dewi dapat iPhone Setiap Tahun dari Harvey Moeis

Dalam kesempatan yang sama, Harvey Moeis mengaku mendapat omelan dari Sandra Dewi saat memberikan kalung dengan liontin kunci.

Baca Selengkapnya

Jaksa Ungkap Alasan Sita Aset Sandra Dewi dan Harvey Moeis di Sidang TPPU

1 hari lalu

Jaksa Ungkap Alasan Sita Aset Sandra Dewi dan Harvey Moeis di Sidang TPPU

Jaksa menyatakan penyitaan aset milik Sandra Dewi maupun Harvey Moeis dalam perkara tindak pidana korupsi berupa TPPU berdasarkan tempus delicti.

Baca Selengkapnya

Sidang Korupsi Timah, Harvey Moeis Ganti Rugi Endorsement Sandra Dewi Rp 345 Juta

1 hari lalu

Sidang Korupsi Timah, Harvey Moeis Ganti Rugi Endorsement Sandra Dewi Rp 345 Juta

Sandra Dewi menyebut Harvey Moeis membantu pembayaran ganti rugi terhadap dua tas Chanel dan Mini Lili lantaran gagal mengiklankan produk itu.

Baca Selengkapnya

Saat Majelis Hakim Sebut Sandra Dewi Sebagai Saksi Korban di Sidang TPPU Harvey Moeis

2 hari lalu

Saat Majelis Hakim Sebut Sandra Dewi Sebagai Saksi Korban di Sidang TPPU Harvey Moeis

Pada sidang kali ini, Sandra Dewi kembali dihadirkan sebagai saksi dalam perkara tindak pidana pencucian uang atau TPPU Harvey Moeis.

Baca Selengkapnya