Polisi Tangkap Pemerkosa Livia  

Reporter

Editor

Sabtu, 3 September 2011 01:15 WIB

TEMPO/Machfoed Gembong

TEMPO Interaktif, Jakarta - Setelah menjadi buron selama sepuluh hari, akhirnya Afri, terduga pemerkosa Livia Pavita Soelistio, ditangkap penyidik Kepolisian Resor Jakarta Barat. Livia adalah mahasiswi Bina Nusantara yang menghilang pada 16 Agustus lalu dan ditemukan telah tak bernyawa di parit Desa Cisauk, Tangerang, pada 21 Agustus.

Menurut Kepala Satuan Reserse dan Kriminal Polres Jakarta barat Ajun Komisaris Besar Ferdy Sambo, Afri ditangkap pada satu daerah di Jakarta Barat, Selasa 30 September 2011. "Tersangka bernama Afri. Dia pemerkosa korban," kata Ferdy saat dihubungi, Jumat, 2 September 2011.

Namun bagaimana penangkapan itu terjadi, Ferdy emoh menjelaskannya. Menurut dia, kronologi penangkapan akan dipaparkan pada Senin pekan depan.

Sebelumnya Livia dikabarkan hilang setelah mengikuti ujian sidang skripsi di kampusnya. Namun keluarga tidak lantas melaporkan hilangnya putri tunggal itu ke polisi. Keluarga masih mencoba menghubungi telepon genggam Livia hingga keesokan harinya, 17 Agustus, meski tidak mendapat jawaban.

Pada Minggu, 21 Agustus, sesosok mayat tanpa identitas ditemukan warga di parit Desa Cisauk. Meski tidak bisa dikenali, mayat tersebut menggunakan pakaian yang sama seperti yang dikenakan Livia pada hari terakhir meninggalkan rumahnya, yakni kemeja putih, rok hitam, dan kalung berliontin Dewi Kuam Im.

Dari temuan itu polisi menduga Livia sempat diperkosa. Sebab kala ditemukan, rok Livia turun hingga selutut. Dan hasil visum menunjukan adanya kerusakan pada dubur serta cairan sperma di tubuhnya.

Kini polisi sudah menahan RH, 24 tahun, IN, 22, SR, 52, dan AB, 18, yang ditangkap pada 25-26 Agustus, serta Afri. Penyidik menjerat RH dan IN menggunakan Pasal 365 Ayat (3) KUHP tentang pencurian dan kekerasan dengan ancaman hukuman 20 tahun penjara. Sedangkan SR dan AB diancam Pasal 480 KUHP dengan tuduhan sebagai penadah barang telepon genggam Livia yang merupakan hasil curian.

CORNILA DESYANA

Berita terkait

Polda Metro Jaya Dalami Dugaan Pembunuhan dalam Kasus Penemuan Mayat dalam Koper di Bekasi

1 hari lalu

Polda Metro Jaya Dalami Dugaan Pembunuhan dalam Kasus Penemuan Mayat dalam Koper di Bekasi

Polda Metro Jaya mendalami dugaan pembunuhan dalam kasus penemuan mayat dalam koper yang ditemukan di Bekasi.

Baca Selengkapnya

Polisi Ungkap Identitas Mayat dalam Koper di Bekasi, Karyawati asal Bandung

2 hari lalu

Polisi Ungkap Identitas Mayat dalam Koper di Bekasi, Karyawati asal Bandung

Polda Metro Jaya mengungkap identitas mayat dalam koper yang ditemukan di semak belukar di Jalan Kalimalang, Desa Sukadanu, Cikarang Barat, Bekasi

Baca Selengkapnya

Penemuan Mayat Wanita di Pulau Pari, Karin Dibunuh karena Minta Tambahan Biaya Kencan

2 hari lalu

Penemuan Mayat Wanita di Pulau Pari, Karin Dibunuh karena Minta Tambahan Biaya Kencan

Polisi mengungkap kasus penemuan mayat wanita di dermaga Pulau Pari, Kepualuan Seribu, Jakarta

Baca Selengkapnya

Polisi Tetapkan 3 Tersangka Pembunuhan Serlina, Mayat Wanita Dalam Parit di Sukoharjo

2 hari lalu

Polisi Tetapkan 3 Tersangka Pembunuhan Serlina, Mayat Wanita Dalam Parit di Sukoharjo

Para tersangka sepakat akan menjalankan rencana pembunuhan terhadap wanita itu saat malam takbiran.

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Olah TKP Pembunuhan Perempuan yang Mayatnya di Pulau Pari

3 hari lalu

Polda Metro Jaya Olah TKP Pembunuhan Perempuan yang Mayatnya di Pulau Pari

Selain olah TKP pembunuhan perempuan yang mayatnya ditemukan di Pulau Pari, polisi menyiita barang bungkus rokok hingga tisu magic.

Baca Selengkapnya

Tante Bunuh Keponakan Berusia 7 Tahun di Tangerang, Sakit Hati Ibu Korban Tak Meminjami Uang Rp 300 Ribu

3 hari lalu

Tante Bunuh Keponakan Berusia 7 Tahun di Tangerang, Sakit Hati Ibu Korban Tak Meminjami Uang Rp 300 Ribu

Seorang tante membunuh keponakan yang berusia 7 tahun di Tangerang karena sakit hati ibu korban tak meminjami uang Rp 300 ribu.

Baca Selengkapnya

Seorang Wanita 40 Tahun di Tangerang Diduga Membunuh Ponakannya yang Berusia 7 Tahun

3 hari lalu

Seorang Wanita 40 Tahun di Tangerang Diduga Membunuh Ponakannya yang Berusia 7 Tahun

Polisi menangkap seorang wanita 40 tahun di Tangerang yang diduga membunuh ponakannya yang berusia 7 tahun.

Baca Selengkapnya

Temuan Kerangka Manusia di Wonogiri, Polisi Tetapkan Pemilik Pekarangan sebagai Tersangka Pembunuhan

4 hari lalu

Temuan Kerangka Manusia di Wonogiri, Polisi Tetapkan Pemilik Pekarangan sebagai Tersangka Pembunuhan

Polres Wonogiri, menetapkan SPY, 44 tahun, sebagai tersangka pembunuhan dalam kasus penemuan kerangka manusia di Desa Setren, Wonogiri.

Baca Selengkapnya

Pembunuhan di Kedai Anak Mami, Pelaku Tinggalkan Korban dalam Kondisi Pendarahan Saat Mengugurkan Janin

4 hari lalu

Pembunuhan di Kedai Anak Mami, Pelaku Tinggalkan Korban dalam Kondisi Pendarahan Saat Mengugurkan Janin

Seorang wanita menjadi korban pembunuhan. Jasadnya ditemukan di sebuah Kedai Anak Mami di Kelapa Gading. Hendak menggugurkan janin.

Baca Selengkapnya

Motif Pembunuhan Perempuan yang Mayatnya Ditemukan di Pulau Pari karena Korban Minta Harga Lebih

4 hari lalu

Motif Pembunuhan Perempuan yang Mayatnya Ditemukan di Pulau Pari karena Korban Minta Harga Lebih

Pelaku diduga membunuh korban di Pulau Pari karena sakit hati.

Baca Selengkapnya