Sopir Truk Maut Ternyata Tak Tidur Dua Hari

Reporter

Editor

Sabtu, 7 April 2012 16:05 WIB

Petugas berusaha menolong pengemudi mobil yang terjebak di dalam kendaraannya yang tertimpa truk pengangkut air minum kemasan di kawasan Setrasari, Bandung, Jawa Barat, (13/3). Pengemudi mobil dapat dievakuasi dengan selamat. TEMPO/Prima Mulia

TEMPO.CO, Jakarta - Aji Solihin, 24 tahun, sopir dump truck, mengaku tidak istirahat dan tidur selama dua hari sebelum dia menyebabkan kecelakaan maut Jumat dini hari kemarin. Kopi yang sempat diseruput di kawasan Slipi, Jakarta Barat, terbukti tak mampu menghindarkannya dari menabrak para pekerja proyek pengaspalan di ruas tol Taman Mini.

“Dia mengaku sudah mengantuk saat melewati UKI Cawang sampai Markas Kodam Jaya,” kata juru bicara Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Rikwanto, Sabtu 7 April 2012.

Aji yang sempat kabur kini sudah ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus kecelakaan yang menyebabkan lima orang tewas itu. Dia ditangkap di Cilincing, Jakarta Utara, dan saat ini ditahan di Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Pancoran, Jakarta Selatan.

Tak menemukan bekas rem di lokasi bekas kecelakaan, polisi menganggap Aji lalai karena mengemudi dalam keadaan mengantuk. Dia dijerat dengan Pasal 311 Undang-Undang Lalu Lintas. “Maksimal dihukum 12 tahun penjara,” ujar Rikwanto.

Polisi menyita empat kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan tersebut terdiri dari satu truk pengangkut pasir yang dikendarai Aji dan tiga truk proyek yang ditabraknya. Adapun korban, selain lima tewas, empat pekerja lainnya menderita luka-luka dan menjalani perawatan di RS UKI Cawang.

ANGGRITA DESYANI

Berita terkait

Profil Yustinus Soeroso Pemilik PO Bus Rosalia Indah, dari Kondektur sampai Perusahaan Otobus Terkaya

12 hari lalu

Profil Yustinus Soeroso Pemilik PO Bus Rosalia Indah, dari Kondektur sampai Perusahaan Otobus Terkaya

PO bus Rosalia Indah alami kecelakaan di Tol Semarang-Batang, 7 orang meninggal.

Baca Selengkapnya

Rosalia Indah Buka Suara Soal Kecelakaan Bus di Tol Batang-Semarang

14 hari lalu

Rosalia Indah Buka Suara Soal Kecelakaan Bus di Tol Batang-Semarang

Kepolisian Republik Indonesia telah menetapkan supir bus Rosalia Indah sebagai tersangka.

Baca Selengkapnya

Jasa Raharja Serahkan Santunan Korban Kecelakaan Bus Rosalia Indah

15 hari lalu

Jasa Raharja Serahkan Santunan Korban Kecelakaan Bus Rosalia Indah

Seluruh korban terjamin UU No 33 Tahun 1964 tentang Dana Pertanggungan Wajib Kecelakaan Penumpang.

Baca Selengkapnya

Jasa Raharja Jamin Korban Kecelakaan Bus Rosalia Indah

15 hari lalu

Jasa Raharja Jamin Korban Kecelakaan Bus Rosalia Indah

Jasa Raharja akan menjamin seluruh penumpang korban kecelakaan bus Rosalia Indah, di KM 370 A, Tol Batang - Semarang, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan di KM 370 Tol Batang, Polda Jateng Sebut Sopir Bus Rosalia Indah Berpotensi Tersangka

16 hari lalu

Kecelakaan di KM 370 Tol Batang, Polda Jateng Sebut Sopir Bus Rosalia Indah Berpotensi Tersangka

Kakorlantas mengatakan, polisi telah menurunkan tim Traffic Accident Analysis Polda Jawa Tengah untuk olah TKP kecelakaan bus itu.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan Bus Rosalia Indah, Polda Jateng Sebut Ada 2 Balita di Antara 7 Korban Tewas

16 hari lalu

Kecelakaan Bus Rosalia Indah, Polda Jateng Sebut Ada 2 Balita di Antara 7 Korban Tewas

Kabid Humas Polda Jateng mengatakan, sopir bus Jalur Widodo (44) berpotensi menjadi tersangka kecelakaan bus Rosalia Indah karena kelalaiannya.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan Bus Rosalia Indah di KM 370 Tol Batang, Kondektur juga Jadi Korban Tewas

16 hari lalu

Kecelakaan Bus Rosalia Indah di KM 370 Tol Batang, Kondektur juga Jadi Korban Tewas

Kepolisian telah mengidentifikasi 7 korban meninggal dalam kecelakaan bus Rosalia Indah di KM370 Tol Batang-Semarang tersebut.

Baca Selengkapnya

7 Orang Meninggal dan 20 Luka dalam Kecelakaan Bus Rosalia Indah di Tol Batang, Ini Daftarnya

16 hari lalu

7 Orang Meninggal dan 20 Luka dalam Kecelakaan Bus Rosalia Indah di Tol Batang, Ini Daftarnya

Sebanyak tujuh orang menjadi korban dalam kecelakaan tunggal Bus Rosalia Indah di jalur Tol Semarang-Batang KM 370

Baca Selengkapnya

Kecelakaan Bus Rosalia Indah di KM 370 Tol Batang, Kakorlantas Libatkan Tim TAA Polda Jawa Tengah

16 hari lalu

Kecelakaan Bus Rosalia Indah di KM 370 Tol Batang, Kakorlantas Libatkan Tim TAA Polda Jawa Tengah

Dugaan awal penyebab kecelakaan bus Rosalia Indah di Tol Batang karena sopir bus mengalami microsleep.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan Bus di Afrika Selatan Tewaskan 45 Orang, Hanya Ada Satu Korban Selamat

29 hari lalu

Kecelakaan Bus di Afrika Selatan Tewaskan 45 Orang, Hanya Ada Satu Korban Selamat

Empat puluh lima orang tewas dalam kecelakaan bus di Afrika Selatan, setelah bus yang mereka tumpangi jatuh sekitar 50 meter dari jembatan ke jurang

Baca Selengkapnya