Razia Jelang Ramadan, 54 Motor Protol Diamankan  

Reporter

Editor

Senin, 16 Juli 2012 12:35 WIB

Polisi menilang pengendara bermotor yang melewati jalur bus trasnjakarta di daerah Kramat, Jakarta, Senin (18/6). TEMPO/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Menjelang datangnya Ramadan, Kepolisian Sektor Penjaringan Jakarta Utara melakukan razia kendaraan roda dua. Dalam razia itu, sebanyak 54 sepeda motor tanpa perlengkapan standar disita. "Razia ini dilakukan atas laporan masyarakat sekitar yang merasa terganggu dengan ulah mereka," kata Kepala Kepolisian Sektor Penjaringan, Ajun Komisaris Besar Aries Syahbudin, Senin, 16 Juli 2012.

Aries menjelaskan kelengkapan keamanan yang tak terpasang di motor-motor yang terjaring itu berupa pelat nomor, lampu penanda, dan spion. Selain itu, ada juga yang memasang ban lebih kecil dari standar dan memodifikasi knalpot sehingga suaranya keras. Bahkan, ada yang nekat berkendara di malam hari tanpa lampu depan.

Pengguna motor saat dirazia itu adalah para remaja berusia belasan tahun. Selain mempreteli sepeda motor, rupanya para ABG itu juga tak bisa menunjukkan surat-surat kelengkapan kendaraannya.

Aries menjelaskan motor yang terjaring hanya bisa diambil oleh orang tua mereka dengan syarat tertentu. Syarat tersebut seperti melengkapi standar keamanan sepeda motornya. "Peralatan itu harus dipasang di sini (kantor Polsek Penjaringan) sebelum dibawa pulang," ia berujar. Selain itu, mereka juga diminta menandatangani surat perjanjian untuk tidak mengulangi perbuatannya.

Lokasi razia, menurut Aries, dilakukan di pintu keluar tol Pantai Indah Kapuk, Jalan Kapuk Muara, Penjaringan, Jakarta Utara sekitar pukul 22.00 hingga 03.00 dinihari tadi. Lokasi tersebut, menurut Aries, memang sering digunakan sebagai tempat nongkrong para remaja tanggung. "Selain melakukan aksi kebut-kebutan, mereka juga sering menggunakannya sebagai tempat berpacaran karena gelap," kata Aries.

PINGIT ARIA

Berita terkait

Perkuat Transaksi Mata Uang Lokal, BI dan Bank Sentral UEA Jalin Kerja Sama

1 menit lalu

Perkuat Transaksi Mata Uang Lokal, BI dan Bank Sentral UEA Jalin Kerja Sama

Gubernur BI dan Gubernur Bank Sentral UEA menyepakati kerja sama penggunaan mata uang lokal untuk transaksi bilateral.

Baca Selengkapnya

Jalur Padang-Bukittinggi Lumpuh Total Akibat Jalan Ambles

12 menit lalu

Jalur Padang-Bukittinggi Lumpuh Total Akibat Jalan Ambles

Jalur Padang-Bukittinggi lumpuh total akibat jalan ambles di Silaing, Tanah Datar, Sumatera Barat.

Baca Selengkapnya

Mengapa Seseorang Bisa Kecanduan Bermain Game?

21 menit lalu

Mengapa Seseorang Bisa Kecanduan Bermain Game?

Ketika seseorang menikmati bermain game, kadar neurotransmitter dopamine dalam tubuhnya meningkat, yang pada gilirannya menciptakan efek kenikmatan.

Baca Selengkapnya

Israel Bersiap Serang Rafah Lagi, Warga Palestina Diperintahkan Mengungsi Besar-besaran

30 menit lalu

Israel Bersiap Serang Rafah Lagi, Warga Palestina Diperintahkan Mengungsi Besar-besaran

Israel menyiapkan serangan besar-besaran di Rafah, perintahkan warga Palestina mengungsi.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana, Polisi: Tak Ada Jejak Rem di Lokasi

30 menit lalu

Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana, Polisi: Tak Ada Jejak Rem di Lokasi

Polisi tidak menemukan jejak rem di lokasi kecelakaan bus rombongan SMK Lingga Kencana Depok.

Baca Selengkapnya

Ibu Kota Nusantara, Wajah Baru Indonesia Menyongsong Era Global

32 menit lalu

Ibu Kota Nusantara, Wajah Baru Indonesia Menyongsong Era Global

Pembangunan tahap pertama IKN Nusantara mencapai 80,82 persen. Klaster pendidikan untuk mendukung kebutuhan pertumbuhan dan inovasi dalam klaster ekonomi di masa depan.

Baca Selengkapnya

Fakta Unik Samsung Galaxy F55 yang akan Segera Rilis: Pertama Berbahan Kulit Vegan

33 menit lalu

Fakta Unik Samsung Galaxy F55 yang akan Segera Rilis: Pertama Berbahan Kulit Vegan

Berikut fakta-fakta menarik Samsung Galaxy F55 yang akan segera rilis di pasaran.

Baca Selengkapnya

Kala Jokowi Getol Gowes Sepeda di CFD Jakarta

57 menit lalu

Kala Jokowi Getol Gowes Sepeda di CFD Jakarta

Di Bundaran HI, Jokowi berhenti sejenak untuk beristirahat dan berinteraksi dengan masyarakat lainnya

Baca Selengkapnya

Kylian Mbappe Umumkan Keputusannya Tinggalkan PSG, Begini Luis Enrique Merespons

58 menit lalu

Kylian Mbappe Umumkan Keputusannya Tinggalkan PSG, Begini Luis Enrique Merespons

Kylian Mbappe mengumumkan kepergiannya dari PSG pada akhir musim ini melalui pesan video yang diunggahnya di akun media sosialnya pada Jumat.

Baca Selengkapnya

WNA Cina jadi Tersangka Kasus Tambang Bijih Emas Ilegal di Kalbar, ESDM Hitung Kerugian Negara

59 menit lalu

WNA Cina jadi Tersangka Kasus Tambang Bijih Emas Ilegal di Kalbar, ESDM Hitung Kerugian Negara

ESDM menyatakan WNACina yang jadi tersangka itu telah melakukan kegiatan produksi dan penjualan atas kegiatan tambang ilegal bijih emas.

Baca Selengkapnya