Jokowi Sumbang Duit Buat Bikin Tanggul

Reporter

Editor

Alia fathiyah

Senin, 26 November 2012 15:49 WIB

Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo, berkunjung ke pinggir Kali Ciliwung di Kampung Pulo, Bukit Duri, Jakarta, (6/11) untuk melihat penyebab banjir diwilayah tersebut. Tempo/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Uang bantuan senilai Rp 25 juta dari Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo langsung dipakai untuk membuat tanggul oleh warga RW 07, Makasar, Jakarta Timur. "Bikin sementara dari tumpukan karung isi batu dan pasir. Total terpakai baru tiga juta rupiah," ujar Ketua RW 07, Sukirin, 61 tahun, saat ditemui Tempo, Senin, 26 November 2012.

Total ada tiga titik yang akan diperbaiki oleh warga. Jebolnya tiga tanggul ini menyebabkan banjir setinggi perut pada akhir pekan lalu. Akibatnya, 30 KK di RW tersebut terpaksa harus mengungsi.

"Panjang tanggul yang diperbaiki mencapai 73 meter," ujarnya. Titik terpanjang berada di sisi timur kampung, mencapai 42 meter. Namun, daerah itu akan dikerjakan belakangan karena daerah terimbas tak vital. Dua tanggul jebol sepanjang 21 meter dan 11 meter kini sedang dikerjakan dan baru rampung setengahnya.

"Pokoknya sebelum hujan lagi, harus sudah beres," ujarnya. Sepuluh warga terlihat sibuk memecah batu, mencampurkannya dengan pasir, dan memasukkannya ke dalam karung sebesar ukuran dua buah bola basket.

"Nanti setelah usai musim hujan baru disemen lagi oleh Suku Dinas pekerjaan umum," ujar Ketua RW yang telah menjabat dua periode ini.

Terkait masih banyaknya sisa uang pemberian Jokowi, Sukirin menyatakan hal itu bukan karena pelit. "Intinya, harus dihemat karena musim hujan masih panjang," ujarnya. Lagipula uang itu tak hanya digunakan untuk memperbaiki tanggul, tetapi juga untuk logistik lain seperti bahan makanan dan upah pekerja.

Korban banjir di RW itu telah meninggalkan lokasi pengungsian sejak Ahad malam kemarin. Aktivitas sudah berjalan seperti biasa. Warung-warung yang kemarin terendam setinggi perut sudah mulai buka. Warga pun sudah bisa bercengkerama dengan tetangganya di teras-teras rumah mereka.

M. ANDI PERDANA

Berita Lain:
Ahok Masuk TV Al-Jazeera
Faisal Basri: Ical Jadi Cawapres, Indonesia Kiamat
Larang Posko, Jokowi Dinilai Kontraproduktif
Jokowi: Posko Banjir Cukup Satu
"Mahfud Tak Perlu Malu Menjadi Calon Presiden"
Sisi Gelap Hakim Yamanie

Berita terkait

Aturan Baru KRIS, DJSN: Iuran BPJS Kesehatan Tidak Akan Sama, yang Kaya Tetap Bantu yang Miskin

27 menit lalu

Aturan Baru KRIS, DJSN: Iuran BPJS Kesehatan Tidak Akan Sama, yang Kaya Tetap Bantu yang Miskin

Ketua Dewan Jaminan Sosial Nasional (DJSN) Agus Suprapto menyatakan pihaknya masih membahas soal besaran iuran untuk peserta BPJS Kesehatan.

Baca Selengkapnya

Ngabalin Tak Terima PDIP Sebut Jokowi Menyibukkan Diri: Jangan Gitu Ngomongnya

53 menit lalu

Ngabalin Tak Terima PDIP Sebut Jokowi Menyibukkan Diri: Jangan Gitu Ngomongnya

Tenaga Ahli Utama Kedeputian IV Kantor Staf Presiden Ali Ngabalin keberatan jika Jokowi disebut menyibukkan diri oleh PDIP.

Baca Selengkapnya

Tolak Revisi UU MK, 26 Akademisi Kirim Surat Terbuka ke Jokowi dan Puan

1 jam lalu

Tolak Revisi UU MK, 26 Akademisi Kirim Surat Terbuka ke Jokowi dan Puan

Puluhan akademisi menolak revisi UU MK dengan mengirimkan surat terbuka kepada Presiden Jokowi dan Ketua DPR Puan Maharani. Apa isinya?

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi dan Sri Mulyani Rapat Pembatasan Impor, Sertifikat Tanah di Bekasi Beralih ke Elektronik

2 jam lalu

Terkini: Jokowi dan Sri Mulyani Rapat Pembatasan Impor, Sertifikat Tanah di Bekasi Beralih ke Elektronik

Berita terkini bisnis: Presiden Jokowi dan Sri Mulyani rapat membahas pembatasan impor, sertifikat tanah di Kabupaten Bekasi beralih ke elektronik.

Baca Selengkapnya

Antara Surplus 48 Bulan Berturut-turut, Ekspor Turun dan Pembatasan Impor Jokowi

3 jam lalu

Antara Surplus 48 Bulan Berturut-turut, Ekspor Turun dan Pembatasan Impor Jokowi

Indonesia kembali mencatat surplus perdagangan 48 bulan berturut-turut pada April 2024

Baca Selengkapnya

Pengurus GP Ansor Bertemu Jokowi di Istana Negara, Berikut Profil Gerakan Pemuda Ansor

4 jam lalu

Pengurus GP Ansor Bertemu Jokowi di Istana Negara, Berikut Profil Gerakan Pemuda Ansor

Jajaran pengurus GP Ansor menemui Jokowi di Istana Kepresidenan Jakarta, Kamis, 16 Mei 2024. Berikut profil Gerakan Pemuda Ansor.

Baca Selengkapnya

Istana soal PDIP Tak Undang Jokowi di Rakernas: Presiden Ucapkan Terima Kasih

4 jam lalu

Istana soal PDIP Tak Undang Jokowi di Rakernas: Presiden Ucapkan Terima Kasih

Istana Kepresidenan juga menyatakan Jokowi selalu menghormati PDIP.

Baca Selengkapnya

Pemprov Kaltim Siapkan 16 Sapi Kurban Bantuan Presiden Jokowi

4 jam lalu

Pemprov Kaltim Siapkan 16 Sapi Kurban Bantuan Presiden Jokowi

Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur menyiapkan 16 sapi kurban bantuan Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya

Tak Undang Jokowi, PDIP Bakal Tentukan Sikap Politiknya di Rakernas V

4 jam lalu

Tak Undang Jokowi, PDIP Bakal Tentukan Sikap Politiknya di Rakernas V

PDIP tidak mengundang Jokowi dalam acara Rakernas V di Jakarta. Djarot Saiful Hidayat mengungkapkan PDIP juga bakal menentukan sikap politiknya.

Baca Selengkapnya

Jokowi, Sri Mulyani, dan Airlangga Gelar Rapat tentang Pembatasan Impor

4 jam lalu

Jokowi, Sri Mulyani, dan Airlangga Gelar Rapat tentang Pembatasan Impor

Presiden Joko Widodo atau Jokowi menggelar rapat dengan Sri Mulyani, Airlangga Hartarto, dan Agus Gumiwang tentang pembatasan impor.

Baca Selengkapnya