Penghasilan di Bawah Rp 2,5 Juta, Awas Kena Rentenir

Reporter

Editor

Rini Kustiani

Minggu, 30 Desember 2012 09:27 WIB

Tukang sayur keliling di Bandung, Jawa Barat (23/2). Pelaku usaha mikro hingga saat ini masih terjerat rentenir, karena mereka kesulitan mendapat pinjaman dari lembaga keuangan, terutama bank. TEMPO/ Aditya Herlambang

TEMPO.CO, Jakarta - Bagi Anda yang memiliki penghasilan kurang dari Rp 2,5 juta setiap bulan, sebaiknya Anda berhati-hati akan bujuk rayu para rentenir.

Ketua Koperasi Ukhuwah Kota Bekasi, Asep Didi Kurnia mengatakan masyarakat dengan penghasilan kurang dari angka tadi potensial menjadi sasaran empuk para lintah darat. "Jeratan rentenir marak terjadi di kalangan masyarakat dhuafa hingga yang berpenghasilan kurang dari Rp 2,5 juta per bulan," kata Asep, Jumat 28 Desember 2012.

Dari pantauan di lapangan, kata Asep, sekitar 50 kepala keluarga di setiap RT di empat kecamatan di Kota Bekasi telah terjerat utang dengan lintah darat. Empat kecamatan yang dimaksud antara lain Kecamatan Bekasi Barat, Bekasi Timur, Pondok Melati, dan Pondokgede. "Bunga yang diberikan rata-rata 30-40 persen per bulan," ujarnya.

Menurut Asep, kondisi tersebut sangat mengkhawatirkan. Oleh karenanya, melalui Program Indonesia Berdaya Ukhuwah (Proibu) yang dicanangkan sejak awal 2011, Asep beserta rekan-rekannya berusaha membebaskan 1.250 kepala keluarga di wilayah rawan jeratan lintah darat tadi.

Caranya, warga yang terjerat utang dengan rentenir diberikan pinjaman uang tahap awal Rp 500 ribu per bulan. "Pinjaman tanpa bagi hasil atau nol persen bunga," kata dia. Uang itu dipakai untuk membayar tagihan rentenir hingga lunas. "Kami mendapat bantuan dari 15 ribu dermawan dan 35 perusahaan swasta," ujarnya.

MUHAMMAD GHUFRON

Berita terpopuler lainnya:
Jokowi, Tokoh Terpopuler 2012 Google Indonesia

Mourinho Pelatih Terbaik Dunia 2012

Penyakit Lama Golkar Kambuh

Berita terkait

Mengelola Utang Negara Melalui Pinjaman dan Hibah

22 Oktober 2022

Mengelola Utang Negara Melalui Pinjaman dan Hibah

Pemanfaatan utang negara yang produktif serta sumber pembiayaan yang efisien dan berisiko rendah akan meringankan beban generasi mendatang.

Baca Selengkapnya

Menimbang Modernisasi Alutsista TNI Dengan Anggaran Rp 1,7 Kuadriliun

30 Mei 2021

Menimbang Modernisasi Alutsista TNI Dengan Anggaran Rp 1,7 Kuadriliun

Pemerintah tengah merancang Perpres modernisasi alutsista untuk jangka panjang hingga waktu 25 tahun. Total anggaran mencapai Rp 1.773 triliun.

Baca Selengkapnya

Mengintip Anggaran Alutsista TNI 10 Tahun Terakhir

30 Mei 2021

Mengintip Anggaran Alutsista TNI 10 Tahun Terakhir

Kementerian Pertahanan mengklaim Presiden Jokowi sudah memberi lampu hijau. Pengadaan alutsista TNI bisa didapat lewat pinjaman asing.

Baca Selengkapnya

Beredar Draf Perpres Pengadaan Alutsista, Total Anggaran Disebut Rp1.773 T

30 Mei 2021

Beredar Draf Perpres Pengadaan Alutsista, Total Anggaran Disebut Rp1.773 T

Saat dikonfirmasi, Kemenhan enggan memastikan kebenaran besaran kebutuhan anggaran alutsista bagi TNI di draft Perpres yang beredar.

Baca Selengkapnya

Pengadaan Alutsista, Kemenhan dapat Pinjaman Asing Sampai Rp 100 T

30 Mei 2021

Pengadaan Alutsista, Kemenhan dapat Pinjaman Asing Sampai Rp 100 T

Kemenhan mengatakan sumber dana pengadaan alat utama sistem persenjataan (alutsista) yang sedang dibahas berasal dari pinjaman luar negeri.

Baca Selengkapnya

Kemenhan Pastikan Perpres Pengadaan Alutsista Sudah Libatkan 3 Matra TNI

30 Mei 2021

Kemenhan Pastikan Perpres Pengadaan Alutsista Sudah Libatkan 3 Matra TNI

Direktur Jenderal Strategi Pertahanan Kemenhan membantah bila penyusunan Perpres alutsista tak melibatkan TNI sebagai pengguna.

Baca Selengkapnya

Kemenhan Sebut Presiden Jokowi Sudah Setuju Perpres Pengadaan Alutsista

29 Mei 2021

Kemenhan Sebut Presiden Jokowi Sudah Setuju Perpres Pengadaan Alutsista

Kementerian Pertahanan menyebut Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah setuju Perpres pengadaan alutsista dengan skema anggaran pinjaman luar negeri.

Baca Selengkapnya

Beri Pinjaman 7 Triliun Rupiah, Ini Harapan Jepang Dari Indonesia

21 Oktober 2020

Beri Pinjaman 7 Triliun Rupiah, Ini Harapan Jepang Dari Indonesia

Kunjungan PM Jepang Yoshihide Suga tidak hanya membahas kerjasama saja, namun juga soal pemberian pinjaman ke Indonesia senilai 50 Miliar Yen.

Baca Selengkapnya

Pemulihan Pascabencana Indonesia, ADB Beri Pinjaman USD 500 Juta

20 November 2018

Pemulihan Pascabencana Indonesia, ADB Beri Pinjaman USD 500 Juta

ADB telah menyetujui pinjaman bantuan darurat senilai US$ 500 juta untuk pemerintah Indonesia.

Baca Selengkapnya

Dapat pinjaman dari Jepang, Pembangunan MRT Fase 2 Siap Dimulai

31 Oktober 2018

Dapat pinjaman dari Jepang, Pembangunan MRT Fase 2 Siap Dimulai

Pembangunan jalur MRT fase 2 ini akan mendapat banyak kesilitan karena melewati banyak gedung tua dan Sungai Ciliwung.

Baca Selengkapnya