Ahok Jamin Bus City Tour Tetap Beroperasi

Reporter

Editor

Juli Hantoro

Selasa, 6 Januari 2015 05:24 WIB

Sejumlah warga turun karena tidak mendapat bangku untuk menaiki Bus Tingkat Pariwisata di kawasan Jl. Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, 3 Januari 2015. TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengatakan bus tingkat pariwisata City Tour Jakarta akan tetap beroperasi. Pernyataan ini membantah kabar yang menyebut bus tersebut akan berhenti beroperasi dalam waktu dekat.

"Bus pariwisata akan tetap beroperasi, tidak dihilangkan," ujar Ahok di Balai Kota, Senin, 5 Januari 2015.

Netizen ramai membicarakan bus pariwisata yang mengelilingi landmark di Ibu Kota tersebut. Akun Twitter @CityTourJakarta menyatakan ada kemungkinan operasional bus tersebut akan dihentikan.

Ahok menuturkan bus yang semula berada di bawah pengelolaan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan DKI Jakarta itu akan dikelola PT Transjakarta. Saat ini proses peralihannya sudah memasuki pengurusan administrasi. Peralihan pengelola ini bertujuan mengintegrasikan pengelolaan moda transportasi di Jakarta.

Nantinya, kata Ahok, bus yang beroperasi sejak 24 Februari 2014 itu akan dipasangi mesin pemindai. Warga Jakarta yang akan menaiki bus tersebut harus menempelkan kartu uang elektronik ke mesin itu. Tujuannya, agar Pemerintah DKI bisa mendata siapa saja warga yang menaiki bus tersebut.

Meski harus menempelkan kartu, Ahok menjamin sistem pada mesin tidak akan memotong saldo pada kartu. "Busnya tetap gratis, tapi harus tap kartunya dulu," kata Ahok.

Direktur Utama PT Transportasi Jakarta Antonius N.S. Kosasih menuturkan sudah mendengar informasi awal peralihan tersebut. Menurut dia, saat ini pengurusan administrasi sudah diurus Badan Pengelola Keuangan Daerah dan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan. "Kejelasannya ada di dua satuan kerja tersebut," ujar Kosasih.

LINDA HAIRANI


Berita Terpopuler:

Kayle Jadi Korban Air Asia QZ8501, Siapa Dia?

Air Asia QZ8501 Tak Diizinkan Terbang Ahad Lalu

Sangat Berani, Tim SAR Indonesia Dikagumi Amerika

Fans Instagram Tuding Madonna Rasis, Ini Sebabnya

Berita terkait

Hasto PDIP Bilang Begini soal Peluang Duet Ahok-Anies di Pilgub DKI Jakarta

4 jam lalu

Hasto PDIP Bilang Begini soal Peluang Duet Ahok-Anies di Pilgub DKI Jakarta

Nama Ahok dan Anies digadang-gadang untuk maju di Pilgub DKI Jakarta. Apa kata Hasto PDIP?

Baca Selengkapnya

Ahok dan Anies Digadang-gadang Maju Lagi, Demokrat Berharap Pilkada Jakarta Tidak Panas Seperti Dulu

5 jam lalu

Ahok dan Anies Digadang-gadang Maju Lagi, Demokrat Berharap Pilkada Jakarta Tidak Panas Seperti Dulu

Demokrat tidak mempermasalahkan majunya kembali Anies Baswedan maupun Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok di Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Kembali Aktif Ngonten di Akun YouTube Pribadinya, Apa Saja yang Dibicarakan Ahok?

5 jam lalu

Kembali Aktif Ngonten di Akun YouTube Pribadinya, Apa Saja yang Dibicarakan Ahok?

Ahok kembali aktif di akun YouTube pribadinya dengan membuat konten yang membahas permasalah di Jakarta hingga sosok pemimpin yang ideal.

Baca Selengkapnya

Peluang Duet Ahok-Anies di Pilgub DKI Jakarta 2024

6 jam lalu

Peluang Duet Ahok-Anies di Pilgub DKI Jakarta 2024

Nama Ahok dan Anies masuk dalam bursa calon gubernur Pilkada DKI Jakarta 2024. Bahkan keduanya disandingkan sebagai duet Ahok-Anies.

Baca Selengkapnya

Kata Ahok soal Namanya Muncul di Bursa Pilgub DKI Jakarta

20 jam lalu

Kata Ahok soal Namanya Muncul di Bursa Pilgub DKI Jakarta

Politikus PDIP menyebut empat nama yang berpotensi maju di cagub DKI Jakarta. Ada nama Ahok.

Baca Selengkapnya

Ahok Kritik Penonaktifan NIK KTP Jakarta: Jangan Merepotkan Orang

3 hari lalu

Ahok Kritik Penonaktifan NIK KTP Jakarta: Jangan Merepotkan Orang

Bulan lalu, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) DKI Jakarta mengajukan penonaktifan terhadap 92.493 NIK warga Jakarta ke Kemendagri.

Baca Selengkapnya

Cerita Ahok Soal Ide Bangun Parkir Bawah Tanah Monas untuk Atasi Kemacetan Jakarta

4 hari lalu

Cerita Ahok Soal Ide Bangun Parkir Bawah Tanah Monas untuk Atasi Kemacetan Jakarta

Mantan Gubernur DKI Jakarta Ahok mengatakan konsep tempat parkir bawah tanah Monas ini sempat masuk gagasannya.

Baca Selengkapnya

4 Wajah Lama Ini Kembali Muncul dalam Bursa Bakal Calon Gubernur Pilkada 2024

7 hari lalu

4 Wajah Lama Ini Kembali Muncul dalam Bursa Bakal Calon Gubernur Pilkada 2024

Sejumlah nama bakal calon gubernur di Pilkada 2024 sudah mulai bermunculan, termasuk 4 wajah lama ini. Siapa saja mereka?

Baca Selengkapnya

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

8 hari lalu

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

Ahok akan bersaing dengan sejumlah nama populer dalam Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

10 hari lalu

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

PDIP mulai menjaring empat nama yang akan menjadi calon Gubernur (Cagub) DKI Jakarta. Lantas, siapa saja bakal cagub DKI Jakarta yang diusung PDIP?

Baca Selengkapnya