Minggu Ketiga Januari Puncak Hujan di Jakarta

Reporter

Selasa, 13 Januari 2015 16:20 WIB

Pengendara motor menerobos banjir yang melanda kawasan Petogogan, Jakarta, 12 Januari 2015. Daerah Petogogan kembali banjir karena hujan sehingga air di kali Krukut kembali meluap hingga ke pemukiman warga. TEMPO/M IQBAL ICHSAN

TEMPO.CO, Jakarta -Badan Meteorologi , Klimatologi, dan Geofisika mengimbau warga Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi untuk mewaspadai puncak musim hujan di awal tahun. “Puncak musim hujan akan datang pada pekan ketiga Januari hingga pekan kedua Februari,” kata Deputi Bidang Klimatologi BMKG Widada Sulistya kepada Tempo, Selasa, 13 Januari 2015. (Baca: Cuaca Ekstrem di Nusa Tenggara dan Maluku)

Menurut Widada, istilah puncak musim hujan merujuk pada intensitas hujan yang mulai sering dan akumulasi frekuensi hujan dalam sebulan yang lebih besar dibanding bulan sebelumnya. Bila saat itu tiba, kata dia, hujan akan turun selama tiga sampai empat hari berturut-turut. Lantas, hujan akan reda sementara waktu dan akan kembali hujan. “Intensitas curah hujan akan mencapai 200 milimeter atau setara 200 liter per meter persegi,” kata dia.

Kondisi itu, kata Widada, tak pelak akan menyebabkan banjir di wilayah Jakarta. Banjir pada puncak musim hujan diprediksi karena tiga faktor. Pertama ialah banjir yang disebabkan hujan deras hampir tanpa henti di sekitar hulu Kali Ciliwung. “Biasanya Jakarta akan dilanda banjir karena kiriman air dari Bogor,” kata Widada.

Potensi banjir kedua karena hujan deras di wilayah yang terletak antara Bogor dan Jakarta. Lantas, hujan yang mengguyur seluruh Jakarta tanpa henti bisa menjadi potensi ketiga penyebab banjir di Jakarta. “Karakter banjir ketiga ini biasanya dapat dilihat dari banyaknya genangan di Jakarta,” dia menjelaskan.

BMKG mengimbau warga untuk bersiap menghadapi puncak musim hujan tersebut. Imbauan itu khususnya ditujukan pada warga yang rumahnya menjadi langganan banjir di Jakarta, seperti di Kampung Melayu. Widada meminta warga untuk mulai mengemasi dan mengamankan barang elektronik yang bisa rusak bila terendam air.

RAYMUNDUS RIKANG

Terpopuler
Pemeran Mahar Film Laskar Pelangi Meninggal di Kos
Kesaksian Teman Mahar Laskar Pelangi Sebelum Tewas
Ikal Laskar Pelangi Oles Minyak ke Tubuh Mahar
Adian Mau Pinjam Di Balik 98, Lukman Sardi Marah
Tangis Ikal Sambut Jenazah Mahar Laskar Pelangi

Berita terkait

Top 3 Tekno: Gempa Mengguncang Kuat Sumedang, Prakiraan Cuaca BMKG, World Water Forum Bali

3 jam lalu

Top 3 Tekno: Gempa Mengguncang Kuat Sumedang, Prakiraan Cuaca BMKG, World Water Forum Bali

Topik tentang gempa tektonik bermagnitudo 3,5 mengguncang kuat wilayah Sumedang menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno.

Baca Selengkapnya

BMKG Prakirakan Hujan Melanda Sebagian Kota Besar, Waspadai Banjir Rob di Pesisir Jateng

22 jam lalu

BMKG Prakirakan Hujan Melanda Sebagian Kota Besar, Waspadai Banjir Rob di Pesisir Jateng

Sirkulasi siklonik membentuk daerah konvergensi yang mampu meningkatkan pertumbuhan awan hujan.

Baca Selengkapnya

Cara dan Syarat Daftar Sekolah Kedinasan STMKG 2024, Lulus Jadi PNS BMKG

1 hari lalu

Cara dan Syarat Daftar Sekolah Kedinasan STMKG 2024, Lulus Jadi PNS BMKG

Pendaftaran sekolah kedinasan STMKG BMKG tersedia sebanyak 120 formasi.

Baca Selengkapnya

Gempa Mengguncang Kuat Sumedang, Sumber Dekat Gempa Merusak 2023

1 hari lalu

Gempa Mengguncang Kuat Sumedang, Sumber Dekat Gempa Merusak 2023

Gempa dirasakan di wilayah Sumedang utara dan selatan dengan skala intensitas gempa III - IV MMI.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno: Antara Banyuwangi dan Gunung Marapi, Respons Pemkab dan Aksi BMKG

2 hari lalu

Top 3 Tekno: Antara Banyuwangi dan Gunung Marapi, Respons Pemkab dan Aksi BMKG

Top 3 Tekno Berita Terkini didominasi artikel mengenai aktivitas peledakan di tambang emas yang menggetarkan kawasan pantai Pulau Merah, Banyuwangi.

Baca Selengkapnya

Peringatan Dini Cuaca BMKG, Wilayah Provinsi Mana Bakal Diguyur Hujan Lebat Hari Ini?

2 hari lalu

Peringatan Dini Cuaca BMKG, Wilayah Provinsi Mana Bakal Diguyur Hujan Lebat Hari Ini?

Peringatan dini cuaca BMKG yang diperbarui pada Kamis siang lalu menyebut Sumatera Barat dan Kalimantan Timur ada di antaranya. Simak selengkapnya.

Baca Selengkapnya

Prediksi Cuaca Jabodetabek Hari Ini: Hujan, Suhu Udara, Kelembapan Udara

2 hari lalu

Prediksi Cuaca Jabodetabek Hari Ini: Hujan, Suhu Udara, Kelembapan Udara

Prediksi cuaca dari BMKG menyebutkan Jakarta pagi ini cerah berlanjut cerah berawan sepanjang siang dan malam nanti. Bagaimana dengan Bodetabek?

Baca Selengkapnya

Cegah Banjir Lahar Lebih Besar, BMKG Modifikasi Cuaca Sumbar per Hari Ini

2 hari lalu

Cegah Banjir Lahar Lebih Besar, BMKG Modifikasi Cuaca Sumbar per Hari Ini

BMKG akan menyemai awan hujan sebelum memasuki wilayah bencana banjir lahar Marapi. Volume endapan erupsi di puncak Marapi masih 1,3 juta meter kubik

Baca Selengkapnya

Ini Arti Galodo, Banjir Bandang dari Gunung Singgalang Sapu Wilayah Berbagai Daerah di Sumbar

2 hari lalu

Ini Arti Galodo, Banjir Bandang dari Gunung Singgalang Sapu Wilayah Berbagai Daerah di Sumbar

Banjir bandang dari Gunung Singgalang menghantam Galudua, Koto Tuo Ampek Koto, Kabupaten Agam, Sumbar. Apa arti galodo bagi suku Minangkabau?

Baca Selengkapnya

Aktivitas Tambang Emas Ganggu Wisata Pulau Merah Banyuwangi di Top 3 Tekno

3 hari lalu

Aktivitas Tambang Emas Ganggu Wisata Pulau Merah Banyuwangi di Top 3 Tekno

Top 3 Tekno Kamis pagi ini, 16 Mei 2024, dipuncaki artikel dari perusakan lingkungan oleh aktivitas tambang emas di Tumpang Pitu, Banyuwangi.

Baca Selengkapnya