Bupati: Perbaikan Jembatan Pakai Dana Darurat  

Reporter

Editor

Ali Anwar

Rabu, 14 Januari 2015 15:41 WIB

Kondisi jembatan amblas di kawasan Kalideres, Jakarta Barat (20/11). Jembatan tersebut merupakan akses utama menuju Bandara Soekarno Hatta dan penghubung wilayah DKI Jakarta dengan Tangerang. TEMPO/Marifka Wahyu Hidayat

TEMPO.CO, Tangerang - Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar Zulkarnaen mengatakan perbaikan sementara jembatan Sentiong di Jalan Raya Kresek yang ambles akan menggunakan dana darurat. "Segera diperbaiki, tapi masih menunggu dana darurat dicairkan," kata Zaki kepada Tempo, Rabu, 14 Januari 2015

Tim dari Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Tangerang, menurut Zaki, telah terjun ke lokasi untuk menghitung jumlah biaya yang dibutuhkan bagi penanganan sementara jembatan rusak tersebut. (Baca: Jembatan Ambles, Jalan Balaraja-Kresek Terputus.)

Mengenai kondisi jembatan yang semakin parah tapi masih dilalui ribuan kendaraan, Zaki mengatakan, akan menutup jembatan tersebut. "Kami melihat dulu kondisi terakhir hari ini, sudah siap untuk ditutup, jalur alternatifnya sudah disiapkan," katanya.

Kepala Bidang Perencanaan Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Tangerang Iwan Firmansyah mengatakan telah mengusulkan pemakaian dana darurat Rp 300 juta untuk perbaikan sementara jembatan itu. "Sudah diusulkan, tinggal menunggu pencairan," katanya.

Dana Rp 300 juta tersebut, kata Iwan, akan digunakan untuk pemasangan besi penahan badan jembatan yang rusak agar bisa tetap dilalui. "Ini sifatnya sementara saja sambil menunggu rehab total dilakukan," katanya.

Menurut Iwan, dalam APBD 2015 dianggarkan dana Rp 2 miliar untuk merenovasi total jembatan itu. "Status jembatan juga ditingkatkan dari tipe C ke tipe A," katanya.

Menurut Iwan, secara konstruksi jembatan di atas kali dangkal itu dibangun untuk masa 30 tahun ke atas. Tapi tingginya pertumbuhan penduduk dan ekonomi di wilayah tersebut membuat lalu lintas kendaraan meningkat pesat. "Beban kendaraan jembatan tersebut melebihi kapasitasnya dari 20 ton menjadi 30 ton," katanya.

Apalagi, kata dia, truk-truk pengangkut tanah untuk pembangunan perumahan dan kawasan bisnis dan niaga di wilayah tersebut turut menyumbang cepat amblesnya jembatan itu.

JONIANSYAH

Berita terkait

FBI Buka Penyelidikan Kriminal atas Runtuhnya Jembatan Baltimore

11 hari lalu

FBI Buka Penyelidikan Kriminal atas Runtuhnya Jembatan Baltimore

FBI mengatakan pada Senin pihaknya membuka penyelidikan kriminal atas runtuhnya jembatan Baltimore

Baca Selengkapnya

Kronologi Pemuda Demak Rusak Pagar Jembatan Agar Truk Sound Horeg Bisa Lewat

17 hari lalu

Kronologi Pemuda Demak Rusak Pagar Jembatan Agar Truk Sound Horeg Bisa Lewat

Pagar jembatan beton di Desa Babatan, Kecamatan Kebonagung, Demak, Jawa Tengah dirusak pemuda agar truk berisi sound system untuk takbiran bisa lewat.

Baca Selengkapnya

Sigit Sosiantomo Prihatin 85,88 Persen Jembatan Rusak di Jalan Nasional

25 hari lalu

Sigit Sosiantomo Prihatin 85,88 Persen Jembatan Rusak di Jalan Nasional

Kerusakan jembatan di jalan nasional dikhawatirkan akan mengganggu kelancaran dan keselamatan arus mudik.

Baca Selengkapnya

Inilah 5 Jembatan Termahal di Dunia

25 hari lalu

Inilah 5 Jembatan Termahal di Dunia

Jembatan merupakan infrastruktur penting sehingga pembangunannya dapat menghabiskan biaya yang mahal. Berikut sederet jembatan termahal di dunia.

Baca Selengkapnya

Inilah 5 Jembatan Terpanjang di Dunia

25 hari lalu

Inilah 5 Jembatan Terpanjang di Dunia

Jembatan Danyang-Kunshan Grand Bridge di China saat ini menjadi jembatan terpanjang di dunia. Panjanganya mencapai 164 kilometer.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Dugaan WNI di Kapal Penabrak Jembatan Baltimore, Warga AS Tak Setujui Serangan Israel

29 hari lalu

Top 3 Dunia: Dugaan WNI di Kapal Penabrak Jembatan Baltimore, Warga AS Tak Setujui Serangan Israel

Top 3 dunia adalah Kemlu dalami dugaan adanya WNI di kapal penabrak di Baltimore, warga AS tak setuju serangan Israel, jenazah ABK WNI dipulangkan.

Baca Selengkapnya

5 Hal Mengenai Kecelakaan di Jembatan Baltimore

29 hari lalu

5 Hal Mengenai Kecelakaan di Jembatan Baltimore

Jembatan Francis Scott Key ditabrak Kapal Kargo Dali di sepanjang Interstate 695, Baltimore, Maryland pada Selasa, 26 Maret 2024

Baca Selengkapnya

WNI Disebut Jadi Kapten Kapal Penabrak Jembatan Baltimore, Ini Penjelasan Kemlu

30 hari lalu

WNI Disebut Jadi Kapten Kapal Penabrak Jembatan Baltimore, Ini Penjelasan Kemlu

Kementerian Luar Negeri menjelaskan ihwal WNI yang disebut menjadi kapten kapal yang menabrak jembatan di Baltimore, Amerika Serikat.

Baca Selengkapnya

Tak Ada Korban WNI dalam Musibah Ambruknya Jembatan di Baltimore

30 hari lalu

Tak Ada Korban WNI dalam Musibah Ambruknya Jembatan di Baltimore

Kementerian Luar Negeri RI memastikan tak ada WNI dalam daftar korban musibah ambruknya jembatan di Baltimore

Baca Selengkapnya

Dampak Runtuhnya Jembatan di Baltimore, Perjalanan Kapal Pesiar Ditangguhkan

30 hari lalu

Dampak Runtuhnya Jembatan di Baltimore, Perjalanan Kapal Pesiar Ditangguhkan

Ada beberapa jalur pelayaran utama yang melewati Baltimore, diperkirakan lusinan kapal melewati jembatan itu

Baca Selengkapnya