Imlek dan Pentingnya Waspada Bandeng Berformalin

Reporter

Editor

Sunu Dyantoro

Rabu, 18 Februari 2015 05:19 WIB

Penuhi Pesanan, Vihara Cetak Lilin Enam Bulan Sebelum Imlek

TEMPO.CO, Jakarta- Menjelang perayaan Imlek penjualan ikan bandeng meningkat nyaris 20 hingga 30 persen. Sayangnya kondisi peningkatan penjualan tersebut tidak sebanding dengan kualitas bandeng saat ini karena pengaruh cuaca.

Turunnya kualitas ikan dikeluhkan penjual karena berpengaruh terhadap harga jual, meski permintaan masih tinggi bahkan meningkat. "Yang beli ya kalau Imlek banyak, tapi penjualannya parah. Banyak yang beli tapi harganya parah," kata penjual ikan di pasar Muara Angke Subehi, 30 tahun, saat ditemui di Sentra Penjualan Ikan Muara Angke, Penjaringan, Jakarta Utara, Selasa 17 Februari 2015.

Intensitas hujan yang tinggi menurut Behi--panggilan Subehi--berpengaruh pada kualitas dan kuantitas penangkapan ikan. "Kalau hujan ikan sepi, dari kapal sepi juga, jadi ngaruh ke sini (penjualan)," ujar Subehi. Behi mengaku dirinya takbisa menjual bandeng dengan harga tinggi. Menurutnya bandeng yang tadinya bisa dijual perkilonya Rp 35.000 sekarang jatuh di harga Rp 20.000 perkilo, meski dalam sehari menurutnya permintaan ikan bandeng bisa mencapai sampai satu ton perhari. Sedangkan pada hari-hari biasanya Behi menjual 700-800 kilo perhari. Demikian halnya dengan harga jual jelang Imlek tahun lalu yaitu Rp35.000 perkilonya.

Pedagang ikan lainnya, Amil, 38 tahun mengaku bisa mendapatkan keuntungan hingga 15 persen dari penjualan bandeng jelang Imlek. "Meski harga turun, pas Imlek gini kalau permintaan terus ada kami masih bisa sediakan," kata pria berdarah Bugis tersebut.

Kepala Dinas Kelautan, Pertanian, dan Ketahanan Pangan Provinsi DKI Jakarta Darjamuni di UPT Kelautan, Pertanian, dan Ketahanan Pangan Muara Angke mengatakan wajar jika permintaan ikan bandeng menjelang Imlek akan meningkat. Ia pun tak memungkiri jika akan ada penurunan harga karena pengaruh musim hujan sepanjang bulan Februari 2015. "Kalau bandeng di saat Imlek harganya sudah wajar akan naik tinggi, itu wajar jika dalam kondisi hari besar, kualitas bisa turun juga jika alur distribusi terganggu," kata Darjamuni.

Darjamuni menganggap lumrah terjadinya penurunan kualitas bandeng saat musim hujan. "Bandeng sebagian besar kami datangkan luar Jakarta. Kalau alur distribusi terganggu karena hujan tentu akan memakan waktu. Maka akan terjadi penurunan kualitas, itu lumrah," kata dia.

Tingginya permintaan bandeng jelang Imlek, Kepala Bidang Ketahanan Pangan Dinas Kelautan, Pertanian dan Ketahanan Pangan DKI Jakarta, Sri Hayati melakukan pengetatan pengawasan terhadap penjualan bahan pangan terutama bandeng. Sejak tadi pagi hingga sore timnya melakukan sidak ke enam lokasi untuk memastikan ikan dan bahan pangan seperti buah dan daging aman dari bahan pengawet.

Beberapa lokasi yang didatangi Dinas Kelautan, Pertanian dan Ketahanan Pangan DKI Jakarta di antaranya supermarket di komplek pertokoan Duta Merlin Kemayoran, Sentra Pelelangan Ikan di Kalibaru, Cilincing, Muara Angke, Pasar Rawa Belong Jakarta Barat, dan Kepulauan Seribu.

Sebanyak 130 sampel bahan pangan termasuk ikan bandeng yang dinilai laris menjelang Imlek dicek di lab untuk mengetahui apakah mengandung bahan berbahaya seperti formalin. "Tentu saja ini dilakukan agar mereka yang akan melakukan perayaan Imlek merasa aman dan nyaman, hasilnya dari semua sampel yang diuji negatif," kata Sri.

AISHA SHAIDRA

Berita terkait

63 Tahun Bank DKI, Profil Bank Peraih The Best Performance Bank untuk Kategori BPD 2023

17 hari lalu

63 Tahun Bank DKI, Profil Bank Peraih The Best Performance Bank untuk Kategori BPD 2023

Bank DKI merupakan bank yang memiliki status BUMD. Didirikan sejak 11 April 1961, kepemilikan saham Bank DKI dipegang Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik 23 Tahun Lalu Presiden Gus Dur Tetapkan Hari Raya Imlek Sebagai Hari Libur

19 hari lalu

Kilas Balik 23 Tahun Lalu Presiden Gus Dur Tetapkan Hari Raya Imlek Sebagai Hari Libur

Keputusan 23 tahun lalu ini merupakan sebuah keputusan revolusioner Gus Dur mengingat di Orde Baru, perayaan Imlek di tempat-tempat umum dilarang.

Baca Selengkapnya

Uji Coba Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta, Bagaimana Mekanismenya?

53 hari lalu

Uji Coba Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta, Bagaimana Mekanismenya?

Bagaimana mekanisme penerapan tiket berbasis akun atau Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta?

Baca Selengkapnya

Begini Cara Kerja TPS 3R yang Mampu Mengolah 50 Ton Sampah Per Hari

16 Februari 2024

Begini Cara Kerja TPS 3R yang Mampu Mengolah 50 Ton Sampah Per Hari

Pengolahan sampah berbasis reduce-reuse-recycle atau yang populer disebut TPS 3R bisa mengolah sekitar 50 ton sampah per hari.

Baca Selengkapnya

Masuki Hari Raya Imlek, Potensi Hujan Sedang hingga Ekstrem Hadir di Pantura Dinihari

10 Februari 2024

Masuki Hari Raya Imlek, Potensi Hujan Sedang hingga Ekstrem Hadir di Pantura Dinihari

Hari Raya Imlek dipahami selalu identik dengan hujan di pagi hari. Bagaimana menurut BMKG dan BRIN?

Baca Selengkapnya

5 Resep Kue Mangkok untuk Imlek yang Enak dan Mekar

9 Februari 2024

5 Resep Kue Mangkok untuk Imlek yang Enak dan Mekar

Menjelang perayaan Imlek, sudahkah Anda menyiapkan kue mangkok? Jika belum, berikut resep kue mangkok yang enak dan mekar sempurna.

Baca Selengkapnya

Tips Tetap Sehat saat Merayakan Imlek

8 Februari 2024

Tips Tetap Sehat saat Merayakan Imlek

Perayaan Tahun Baru Imlek juga identik dengan makanan manis dan hidangan khas yang lezat. Berikut saran dokter agar kesehatan tetap terjaga.

Baca Selengkapnya

Prediksi Cuaca BMKG Hari-hari Menuju Imlek 2024

31 Januari 2024

Prediksi Cuaca BMKG Hari-hari Menuju Imlek 2024

Mendekati Tahun Baru Imlek pada 10 Februari 2024, BMKG memberikan prediksi cuaca di Indonesia yang dominan hujan.

Baca Selengkapnya

Sambut Imlek 2024 Menjadi Tahun Naga Kayu, Berikut Makna dan Sejarahnya

30 Januari 2024

Sambut Imlek 2024 Menjadi Tahun Naga Kayu, Berikut Makna dan Sejarahnya

Naga dalam Naga Kayu merupakan simbol kekuatan, kehormatan dan kekuasaan di kebudayaan Cina melalui astrologi shio dalam urutan ke-5.

Baca Selengkapnya

Food Destination, Agenda Kuliner Selama Setahun di Mal Ciputra

21 Januari 2024

Food Destination, Agenda Kuliner Selama Setahun di Mal Ciputra

Food Destination Mal Ciputra mengetengahkan empat tema berbeda hingga 2025.

Baca Selengkapnya