Libur Hari Buruh, Puncak Macet Sejak Pagi hingga Siang  

Reporter

Editor

Rini Kustiani

Jumat, 1 Mei 2015 14:43 WIB

Sejumlah kendaraan menuju kawasan Puncak terjebak macet di Gerbang tol Ciawi, Bogor, Jabar, 25 Desember 2014. Padatnya volume kendaraan wisatawan saat libur Natal membuat kawasan Puncak macet, sementara itu, petugas dari Satuan Lalu Lintas Polres Bogor masih memberlakukan sistem buka tutup jalur. Tempo/Dian Triyuli Handoko

TEMPO.CO, Bogor - Kemacetan lalu lintas yang sangat parah terjadi di jalur Puncak, Bogor, Jawa Barat. Kendaraan roda dua dan empat berjejalan sejak pagi hingga siang ini, 1 Mei 2015,

Antrean kendaraan dari arah Jakarta yang akan masuk ke jalur Puncak mengular lebih dari 13 kilometer mulai Gerbang Tol Sentul hingga jalur puncak.

"Kepadatan dan antrean kendaraan menuju arah Puncak sudah terjadi sejak pukul 07.00," ujar Kepala Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resor Bogor Ajun Komisaris Bramastiyo Priaji, Jumat, 1 Mei 2015.

Dia mengatakan peningkatan volume kendaraan yang mengakibatkan kemacetan arus lalu lintas di Puncak ini merupakan salah satu dampak libur peringatan Hari Buruh yang jatuh pada akhir pekan. "Kondisi long weekend bertepatan May Day yang memicu masyarakat berlibur panjang," ucapnya.

Dia menuturkan kemacetan arus lalu lintas yang cukup parah di kawasan Puncak bukan hanya karena tidak seimbangnya antara volume kendaraan dan lebar jalan, tapi akibat banyaknya pengemudi yang belum patuh dan kerap melanggar lalu lintas. "Banyak pengemudi yang kurang patuh menambah kemacetan semakin parah," katanya.

Ditambah lagi, di sepanjang jalur Puncak banyak persimpangan dan pasar tradisional serta lokasi wisata yang menjadi pusat keramaian masyarakat. "Pasar dan persimpangan menjadi titik rawan kemacetan," ujar Bram.

Di sepanjang jalur Puncak, ada banyak titik rawan kemacetan, di antaranya pertigaan Gadog, Tanjakan Selarong, pertigaan Megamendung, Taman Wisata Matahari, Cimori, Pasar Cisarua, TSI, dan Gunung Mas.

"Untuk meminimalkan kemacetan yang cukup parah, kami akhirnya memberlakukan beberapa kali buka-tutup jalur atau satu arah (oneway), baik dari arah Puncak maupun Jakarta," ucapnya.

Sistem buka-tutup jalur Puncak ini, tutur Bram, dilakukan secara situasional. "Untuk oneway situasional. Bahkan petugas di lapangan pun bisa memberlakukan penyekatan dan oneway lokal atau dilokasi kemacetan yang dianggap parah," katanya.

M. SIDIK PERMANA

Berita terkait

Jalur Puncak Ditutup, Pemudik Diarahkan ke Jalur Alternatif Jonggol dan Sukabumi

21 hari lalu

Jalur Puncak Ditutup, Pemudik Diarahkan ke Jalur Alternatif Jonggol dan Sukabumi

Kemacetan masih terjadi di jalur nasional kawasan Puncak, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, pada H+1 Lebaran Idulfitri 1445 Hijriyah, Minggu 14 April 2024. Akibatnya, arus kendaraan dari arah Cianjur menuju Bogor ditutup imbas pemberlakuan sistem satu arah (one way).

Baca Selengkapnya

Arus Balik Lebaran, Arah Cianjur-Puncak Macet hingga 3 Kilometer

22 hari lalu

Arus Balik Lebaran, Arah Cianjur-Puncak Macet hingga 3 Kilometer

Anjar menyebutkan, jajarannya terus berkoordinasi dengan Polres Bogor untuk dapat mengurangi kepadatan arus balik kendaraan dari arah Cianjur.

Baca Selengkapnya

Jalur Puncak Arah Jakarta Macet, Pengendara Terjebak hingga 5 Jam

22 hari lalu

Jalur Puncak Arah Jakarta Macet, Pengendara Terjebak hingga 5 Jam

Proses pencairan arus kendaraan di kawasan wisata Puncak tengah dilakukan untuk arus kendaraan dari arah Cianjur menuju Bogor atau Jakarta.

Baca Selengkapnya

H+3 Lebaran Jumlah Kendaraan di Jalur Puncak Meningkat Drastis

22 hari lalu

H+3 Lebaran Jumlah Kendaraan di Jalur Puncak Meningkat Drastis

Sabtu pagi tadi, jumlah kendaraan yang melintasi jalur puncak, Bogor, Jawa Barat, sudah mencapai 23 ribu

Baca Selengkapnya

Belum Ada Tersangka Penyebab Kecelakaan Maut di Jalur Puncak Cisarua

25 Januari 2024

Belum Ada Tersangka Penyebab Kecelakaan Maut di Jalur Puncak Cisarua

Polisi masih olah TKP di lokasi kecelakaan beruntun di Jalur Puncak, Cisarua, menggunakan alat Traffic Acciden Analityc.

Baca Selengkapnya

Tabrakan Beruntun Terjadi di Jalur Puncak Bogor, 14 Orang Luka-luka

23 Januari 2024

Tabrakan Beruntun Terjadi di Jalur Puncak Bogor, 14 Orang Luka-luka

Terjadi tabrakan beruntun yang melibatkan sekitar lima kendaraan di Jalur Puncak, Bogor, pada Selasa, 23 Januari 2024

Baca Selengkapnya

Tabrakan Beruntun di Jalur Puncak Disebabkan Truk Boks Hilang Kendali, 1 Korban Dievakuasi dari Bawah Truk

23 Januari 2024

Tabrakan Beruntun di Jalur Puncak Disebabkan Truk Boks Hilang Kendali, 1 Korban Dievakuasi dari Bawah Truk

Ada tiga anak di antara 8 penumpang minibus yang turut jadi korban dalam tabrakan beruntun di Puncak itu.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan Beruntun di Jalur Puncak Cisarua Melibatkan 9 Kendaraan, 2 di Antaranya Truk Boks

23 Januari 2024

Kecelakaan Beruntun di Jalur Puncak Cisarua Melibatkan 9 Kendaraan, 2 di Antaranya Truk Boks

Dugaan awal kecelakaan di Jalur Puncak itu disebabkan truk boks bermuatan air kemasan mengalami rem blong.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan Tabrakan Beruntun di Jalur Puncak, Truk Box Seruduk Rumah Makan

23 Januari 2024

Kecelakaan Tabrakan Beruntun di Jalur Puncak, Truk Box Seruduk Rumah Makan

Rumah Sakit Goenawan Partiwidigdo (RSPG) Cisarua telah menerima 15 korban kecelakaan beruntun itu, yang langsung ditangani di IGD.

Baca Selengkapnya

Masuk 2024, Ganjil Genap di Puncak Bogor Tetap Berlaku

6 Januari 2024

Masuk 2024, Ganjil Genap di Puncak Bogor Tetap Berlaku

Polres Bogor tetap memberlakukan sistem ganjil genap untuk setiap kendaraan yang melintas di daerah puncak.

Baca Selengkapnya