NasDem Tergiur Kinerja Ahok, tapi...

Reporter

Rabu, 23 September 2015 08:33 WIB

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok). ANTARA/Akbar Nugroho Gumay

TEMPO.CO, Jakarta - Anggota Dewan Pimpinan Pusat Partai NasDem, Enggartiasto Lukita, mengakui, selama memimpin DKI Jakarta, Gubernur Basuki Tjahaja Purnama menampakkan kinerja yang patut diacungi jempol.

"Kita tahu kinerjanya bagus. Kita tahu sudah 40 tahun normalisasi sungai tidak pernah terjadi. Hal yang ia lakukan juga banyak. Tapi, sekali lagi, kita tanya kepada rakyat. Dan dari pengamatan, kiprah dan kinerja yang ia lakukan dia juga memberikan perhatian kepada masyarakat bawah. Itu juga bagus," kata Ketua Badan Pemenangan Pemilu Partai NasDem tersebut, Selasa malam, 22 September 2015.

Meski begitu, menurut Enggartiasto, partainya masih perlu mengkaji lebih dalam tentang kelayakan Ahok dibanding para pesaingnya yang akan bertarung dalam pemilihan kepala daerah DKI 2017.

"Itu masih cukup waktu. Kita masih tetap pada komitmen kriteria kita, yaitu kompetensi calon, moral, kemudian bagaimana rakyat menghendaki. Apa yang dikehendaki rakyat, dialah yang kita pilih. Tiga syarat itu yang akan kita pegang," ucap Enggartiasto.

Untuk melihat kompetensi para calon Gubernur DKI, sejak Maret 2015, partainya sudah mulai melakukan penjaringan resmi melalui lembaga survei untuk melihat bagaimana rakyat memberikan penilaian. Lembaga survei itu adala Indo Barometer, Charta Politika, Polmark Indonesia, dan Indikator. Setelah empat lembaga tersebut mengeluarkan hasil surveinya, partai kombinasi biru dan kuning ini baru akan menentukan langkah, mana calon yang akan mereka usung.

"Kita akan menentukan satu calon dari hasil survei empat lembaga tersebut, dan itu independen. Itu tidak akan berbeda karena metodologinya sama. Kita punya integritas yang tinggi, tidak bisa diatur-atur. Kita lihat hasil survei. Nanti kita lihat penilaian rakyat, dari elektabilitas, kemampuan, kepuasan, hingga keinginan, apakah ia dikehendaki atau tidak," ujar Enggartiasto.

DESTRIANITA K.

Baca Juga:
Vicky Shu Blusukan ke Gedung Putih: Mencari Pakde Obama
Fahri Hamzah Intervensi Sidang Kehormatan Setya Novanto cs

Berita terkait

4 Wajah Lama Ini Kembali Muncul dalam Bursa Bakal Calon Gubernur Pilkada 2024

18 jam lalu

4 Wajah Lama Ini Kembali Muncul dalam Bursa Bakal Calon Gubernur Pilkada 2024

Sejumlah nama bakal calon gubernur di Pilkada 2024 sudah mulai bermunculan, termasuk 4 wajah lama ini. Siapa saja mereka?

Baca Selengkapnya

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

1 hari lalu

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

Ahok akan bersaing dengan sejumlah nama populer dalam Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

4 hari lalu

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

PDIP mulai menjaring empat nama yang akan menjadi calon Gubernur (Cagub) DKI Jakarta. Lantas, siapa saja bakal cagub DKI Jakarta yang diusung PDIP?

Baca Selengkapnya

Koalisi Prabowo Rangkul PKB dan Partai Nasdem Bahayakan Demokrasi

4 hari lalu

Koalisi Prabowo Rangkul PKB dan Partai Nasdem Bahayakan Demokrasi

Upaya Koalisi Prabowo merangkul rival politiknya dalam pemilihan presiden seperti PKB dan Partai Nasdem, berbahaya bagi demokrasi.

Baca Selengkapnya

Selain Galih Loss, Ini Daftar Kasus Dugaan Penistaan Agama di Indonesia

6 hari lalu

Selain Galih Loss, Ini Daftar Kasus Dugaan Penistaan Agama di Indonesia

Kasus yang menjerat Galih Loss menambah daftar panjang kasus penistaan agama di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Gaya Ahok, Anies, dan Heru Budi Tangani Banjir di DKI Jakarta

35 hari lalu

Gaya Ahok, Anies, dan Heru Budi Tangani Banjir di DKI Jakarta

Banjir melanda sebagian wilayah di DKI Jakarta kerap terjadi berulang kali. Berikut gaya gubernur DKI menyikapi banjir di wilayahnya.

Baca Selengkapnya

Mereka yang Dijerat Kasus Penistaan Agama, Ahok hingga Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun

35 hari lalu

Mereka yang Dijerat Kasus Penistaan Agama, Ahok hingga Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun

Berikut sederet kasus penistaan agama yang dijatuhkan vonis untuk Ahok, Arya Wedakarna, dan terakhir Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun.

Baca Selengkapnya

Syahrul Yasin Limpo Ogah Komentar Soal Aliran Dana Rp 40,1 Juta ke Partai NasDem

41 hari lalu

Syahrul Yasin Limpo Ogah Komentar Soal Aliran Dana Rp 40,1 Juta ke Partai NasDem

JPU KPK dalam dakwaannya menyatakan bekas Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo menggunakan uang sebesar Rp 40.123.500 untuk kepentingan NasDem.

Baca Selengkapnya

Istilah Efek Ekor Jas dalam Pemilu, Bagaimana Terjadi Anomali di Pemilu 2024?

42 hari lalu

Istilah Efek Ekor Jas dalam Pemilu, Bagaimana Terjadi Anomali di Pemilu 2024?

Dalam konteks Pemilu, efek ekor jas mengacu ke bagaimana keputusan pemilih pada satu posisi pemilihan bisa pengaruhi hasil dari posisi pemilihan lain.

Baca Selengkapnya

Ketua NasDem Malaysia Balik Menuding PPLN Kuala Lumpur Lobi Partai Politik untuk Menambah Pemilih KSK

42 hari lalu

Ketua NasDem Malaysia Balik Menuding PPLN Kuala Lumpur Lobi Partai Politik untuk Menambah Pemilih KSK

Ketua Partai NasDem Malaysia Tengku Adnan mengatakan usulan menambah jumlah pemilih Kotak Suara Keliling atau KSK datang dari PPLN Kuala Lumpur.

Baca Selengkapnya