Dituding Selingkuh, Calon Wali Kota Tangerang Selatan Lapor Polisi

Reporter

Sabtu, 7 November 2015 17:24 WIB

Calon Wali Kota Tangerang Selatan nomor urut dua, Arsyid (tengah), mengikuti pawai kampanye damai di Ciputat, Tangerang Selatan, 20 September 2015. Pawai ini diikuti oleh tiga pasang calon yaitu: Ikhsan Modjo - Li Claudia Chandra, 2 Arsid - Elvier, dan Airin-Benyamin. TEMPO/M Iqbal Ichsan

TEMPO.CO, Tangerang Selatan - Tak terima diisukan berselingkuh, calon Wali Kota Tangerang Selatan, Arsid, melapor ke Kepolisian Resor Tangerang Selatan. "Telah kami laporkan ke Polres Tangerang Selatan, Jumat, 6 November," ujar kuasa hukum Arsid, Endang Hardian, Sabtu, 7 November 2015.

Arsid menilai isu miring perselingkuhan yang menyerangnya saat ini merupakan bagian dari kampanye hitam yang dilakukan lawan politiknya. Kabar itu menyebutkan ia telah berselingkuh atau berhubungan gelap dengan seorang perempuan hingga memiliki anak. "Ini fitnah kejam untuk menghancurkan nama baik saya dan menjatuhkan saya di pilkada ini," kata Arsid, menyangkal isu yang santer beredar saat ini.

Dengan wajah kesal, kandidat yang diusung Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan dan Hanura ini menyatakan isu miring itu sengaja ditebarkan lawan-lawan politiknya untuk menjegalnya dalam pilkada Tangerang Selatan. "Saya pastikan isu itu tidak benar, saya orang baik-baik, memiliki istri, anak tiga, semuanya sudah besar-besar," ucapnya.

Isu perselingkuhan Arsid menyeruak melalui pesan berantai di media sosial dalam satu pekan ini. Pesan berantai tersebut berbunyi, "Pesta demokrasi sudah sebentar lagi digelar bertepatan pada tanggal 9 Desember 2015. Sudah banyak putra-putri daerah dengan gagah berani menampilkan diri sebagai calon pemimpin di daerah; Kabupaten/Kota dan Provinsi. Tak terkecuali Tangsel juga akan melaksanakan Pilkada serentak pada tahun ini. Salah satu kandidat calon adalah Arsid-Elvier yang diusung oleh partai PDIP. Sebagai calon pemimpin harus mempunyai track record yang baik untuk menjadi modal dalam merebut kursi kepemimpinan selain kapabilitas, elektabilitas, dan popularitas."

Pesan itu selanjunya berbunyi, "Arsid yang tak lain merupakan mantan birokrat yang pernah menjabat sebagai camat namun selama menjadi camat ternyata Arsid ditengarai melakukan perselingkuhan atau hubungan gelap dengan seorang perempuan bernama Armanih dan hasil dari hubungan gelap itu Armanih melahirkan seorang anak yg sekarang duduk dibangku SD dan bejatnya ternyata Arsid tidak bertanggung jawab dan tidak menikahi Armani sampai sekarang. Maka dari itu sebagai calon pemimpin harus bersih dari tindak kriminal dan menjunjung tinggi moralitas."

Pesan yang disebarkan koordinator aksi Aliansi Pemuda Pemuda Peduli Sosial (APPSOSI), Qurniayasi Roni Wijaya, ini juga akan akan dilanjutkan dengan aksi pada Rabu, 10 November 2015, pukul 10.00, di depan kantor KPU Tangerang Selatan dengan agenda, "Selamatkan Tangsel dari Pemimpin Cabul".

Menurut Endang, isu yang disebarkan tersebut adalah fitnah dan mencemarkan nama baik Arsid. Untuk itu, kata dia, pihaknya melaporkan penyebar pesan itu dengan tuduhan pencemaran nama baik dan pelanggaran Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik. "Ini serangan langsung untuk menjatuhkan Pak Arsid sebagai calon wali kota," katanya.

JONIANSYAH HARDJONO

Berita terkait

Pemkot Tangsel Raih Penghargaan Anugerah Parahita Ekapraya 2023

19 Desember 2023

Pemkot Tangsel Raih Penghargaan Anugerah Parahita Ekapraya 2023

Kota Tangerang Selatan meraih penghargaan Anugerah Parahita Ekapraya (APE) Kategori Utama dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KemenPPPA) Republik Indonesia (RI).

Baca Selengkapnya

BMKG Keluarkan Peringatan Dini Cuaca Buruk di Kota Tangerang Selatan

1 Desember 2023

BMKG Keluarkan Peringatan Dini Cuaca Buruk di Kota Tangerang Selatan

BMKG mengeluarkan peringatan dini cuaca buruk di Kota Tangerang Selatan, Banten yang ditandai hujan lebat disertai angin kencang.

Baca Selengkapnya

Benyamin Harap Kualitas Keagamaan Meningkat dan Ekonomi Masyarakat Tumbuh

25 November 2023

Benyamin Harap Kualitas Keagamaan Meningkat dan Ekonomi Masyarakat Tumbuh

Lewat Harmony Fest, Benyamin Harap Kualitas Keagamaan Meningkat dan Ekonomi Masyarakat Tumbuh

Baca Selengkapnya

Ben-Pilar di Tahun 2023 Banyak Raih Prestasi

24 November 2023

Ben-Pilar di Tahun 2023 Banyak Raih Prestasi

kinerja Pemerintah Kota Tangerang Selatan di tahun ini patut diacungi jempol. Bagaimana tidak, sejumlah penghargaan diraih daerah yang baru menginjak usia 15 tahun.

Baca Selengkapnya

Wali Kota Tangsel: Tsouth Kustom Kulture Miniatur Indonesia

16 Oktober 2023

Wali Kota Tangsel: Tsouth Kustom Kulture Miniatur Indonesia

Seluruh elemen masyarakat berkumpul tanpa memandang agama dan suku dari mana ia berasal di Tsouth Kustom Kulture

Baca Selengkapnya

Rakornas bersama Kemendagri, Benyamin Jabarkan Capaian Tangsel

22 September 2023

Rakornas bersama Kemendagri, Benyamin Jabarkan Capaian Tangsel

Tangerang Selatan meraih sejumlah penghargaan berkat keberhasil berbagai program yang dijalankan.

Baca Selengkapnya

Pemkot Tangsel Raih Penghargaan Peduli Pelayanan Publik

12 September 2023

Pemkot Tangsel Raih Penghargaan Peduli Pelayanan Publik

Penghargaan kembali diraih oleh Pemerintah Kota Tangerang Selatan.

Baca Selengkapnya

Siap Difungsikan Antar Jemput Sekolah, Pilar Pastikan Kesiapan Bus Trans Anggrek

6 September 2023

Siap Difungsikan Antar Jemput Sekolah, Pilar Pastikan Kesiapan Bus Trans Anggrek

Pemerintah Kota Tangerang melalui Dinas Perhubungan terus melakukan persiapan difungsikannya Bus Trans Anggrek untuk antar jemput sekolah.

Baca Selengkapnya

Upaya Kurangi Polusi Udara, Pemkot Tangsel Tambah Bus Sekolah Gratis dan Trayek Baru

4 September 2023

Upaya Kurangi Polusi Udara, Pemkot Tangsel Tambah Bus Sekolah Gratis dan Trayek Baru

Pemerintah Kota Tangerang Selatan akan menambah armada bus sekolah dan trayek baru sebagai upaya mengurangi polusi udara.

Baca Selengkapnya

Ketua PMI Tangsel Tinjau Rumah Hasil Donasi Warga di Kota Serang

27 Juli 2023

Ketua PMI Tangsel Tinjau Rumah Hasil Donasi Warga di Kota Serang

PMI Tangsel menerima donasi warga sebesar Rp 203 juta.

Baca Selengkapnya