Transjabodetabek Akan Buka 16 Rute Baru  

Reporter

Editor

Sugiharto

Sabtu, 23 Januari 2016 05:43 WIB

Bus Transjabodetabek. TEMPO/Marifka Wahyu Hidayat.

TEMPO.CO, Jakarta - Perum Pengangkutan Penumpang Djakarta (PPD) akan segera meluncurkan 16 rute baru untuk armada Transjabodetabek. Sebanyak 400 bus sedang diurus izinnya agar segera beroperasi.

Direktur Utama Perum PPD Pande Putu Yasa mengatakan bus-bus tersebut sudah diserahterimakan kepada PPD pada 21 Januari 2016. "Bus-nya sudah diserahkan dari Kementerian Perhubungan. Sekarang kami sedang urus izin jalannya," katanya Jumat, 22 Januari 2016.

Baca: Transjabodetabek Ternyata Merugi, Ini Penjelasannya

Dia mengatakan paling cepat butuh waktu satu minggu untuk mengurus perizinan tersebut. "Setelah izin diurus, bus-busnya segera kami ambil dari karoseri," ujarnya. Sejumlah bus memang masih dalam proses perakitan dan penyempurnaan di karoseri.

Sebanyak 16 rute baru tersebut akan melengkapi empat rute yang telah ada. Bus Transjabodetabek akan melayani warga commuter di Depok, Bekasi, Bogor, dan Tangerang.

Rute baru
1. Bekasi-Hotel Indonesia
2. Bekasi-Tanjung Priuk
3. Delta Mas-Grogol-Pluit
4. Delta Mas-Senen-Tanjung Priuk
5. Summarecon Bekasi-Pasar Baru
6. Bogor-Kota
7. Jatijajar-Ancol
8. Jatijajar-Pulogadung
9. Jatijajar-Dukuh Atas
10. Jatijajar-Senen
11. BSD City-Blok M
12. Ciputat-Kampung Rambutan
13. Kota Bumi-Senen
14. Poris Plawad-Ancol
15. Poris Plawad-Blok M
16. Serpong-Tanjung Priok

Rute yang sudah ada
1. Harapan Indah Bekasi-Pasar Baru
2. Depok-PGC-Grogol
3. Poris Plawad-Kemayoran
4. Ciputat-Blok M

Selain 400 bus untuk Transjabodetabek, masih ada 200 bus lain yang akan beroperasi di dalam koridor Transjakarta. Bus-bus itu akan disebar di koridor yang dilayani pula oleh PPD, yaitu Koridor 1, 2, 3, 4, 5, 6, dan 7. Kementerian Perhubungan memang menghibahkan 600 bus untuk pelayanan transportasi di Jakarta.

NINIS CHAIRUNNISA


Berita terkait

Jam Operasional Busway TransJakarta 2024 untuk Weekdays dan Weekend

27 Januari 2024

Jam Operasional Busway TransJakarta 2024 untuk Weekdays dan Weekend

TransJakarta merupakan moda transportasi yang memudahkan mobilitas masyarakat setiap harinya. Berikut jam busway TransJakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Kendaraan Masuk Busway Transjakarta bakal Kena Tilang Manual

20 Mei 2023

Kendaraan Masuk Busway Transjakarta bakal Kena Tilang Manual

Polda Metro Jaya akan menyiapkan polantas di lokasi yang rawan penerobosan busway Transjakarta. Tilang manual tanpa kecuali.

Baca Selengkapnya

Agar Jalur Sepeda Steril, B2W Indonesia Minta Pemprov Tiru Cara Transjakarta

11 November 2022

Agar Jalur Sepeda Steril, B2W Indonesia Minta Pemprov Tiru Cara Transjakarta

Ketua Umum B2W Indonesia, Fahmi Saimima, mengatakan perlu ada pendidikan dan penegakan hukum yang tegas untuk membuat masyarakat peduli jalur sepeda

Baca Selengkapnya

Bus Transjakarta Blok M-Kota Terjebak di Jalan Sempit, Ini Penjelasannya

16 Juni 2022

Bus Transjakarta Blok M-Kota Terjebak di Jalan Sempit, Ini Penjelasannya

Bus Transjakarta rute Blok M-Kota sempat terjebak di jalan sempit kawasan Pademangan, Jakarta Utara.

Baca Selengkapnya

Pengemudi Porsche Boxster Terobos Jalur Busway, Ini Beberapa Sanksinya

25 April 2021

Pengemudi Porsche Boxster Terobos Jalur Busway, Ini Beberapa Sanksinya

Pengemudi mobil sport Porsche Boxster putih tak cuma menerobos jalur Transjakarta, tapi juga menghalangi jalannya bus.

Baca Selengkapnya

Polisi Buru Gerombolan Sopir Ojek Online Perusak Taksi

26 Juli 2019

Polisi Buru Gerombolan Sopir Ojek Online Perusak Taksi

Video gerombolan sopir ojek online melampiaskan kemarahannya dengan merusak mobil taksi Blue Bird viral.

Baca Selengkapnya

Beda Versi Transjakarta, PPD Soal Puluhan Bus Mangkrak di Ciputat

24 Juli 2019

Beda Versi Transjakarta, PPD Soal Puluhan Bus Mangkrak di Ciputat

Sebanyak 36 bus Transjakarta berwarna oranye mangkrak di belakang pool Perum PPD di Ciputat. Milik siapa?

Baca Selengkapnya

Massa Demo di Bawaslu Bubar, Jalan Thamrin Kembali Dibuka

10 Mei 2019

Massa Demo di Bawaslu Bubar, Jalan Thamrin Kembali Dibuka

Kapolres Jakarta Pusat mengatakan massa demo di Bawaslu telah bubar dengan tertib.

Baca Selengkapnya

Kisah dari Busway Transjakarta, Bus Dipukul Bambu Dipaksa Mundur

10 Mei 2019

Kisah dari Busway Transjakarta, Bus Dipukul Bambu Dipaksa Mundur

Massa demo di Bawaslu sempat tegang di busway Transjakarta.

Baca Selengkapnya

Simak Head to Head MRT dan Busway di Koridor Blok M-Bundaran HI

8 April 2019

Simak Head to Head MRT dan Busway di Koridor Blok M-Bundaran HI

Tempo mencoba perjalanan di ruas yang saling berimpit itu dan menemukan Transjakarta bisa saingi MRT, asal ...

Baca Selengkapnya