Kopi Maut Mirna, Ini Kenapa Polisi Curigai Jessica

Jumat, 29 Januari 2016 23:07 WIB

Wayan Mirna Salihin bersama suaminya Arief Sumarko. Instagram

TEMPO.CO, Jakarta - Kriminolog Universitas Indonesia, Eko Haryanto mengatakan kecurigaan polisi pada peran Jessica Wongso, kawan dari Wayan Mirna Salihin, yang tewas setelah minum kopi vietnam awal Januari 2016 lalu, wajar belaka.

“Wajar polisi mencurigai Jessica, karena sejauh ini (bukti--) mengarah kuat ke sana,” ujar Eko saat dihubungi Tempo, Jumat, 29 Januari 2016.

Eko menuturkan sebagaimana yang diungkapkan polisi dan diberitakan di media, kecurigaan penyidik memang seakan-akan seluruhnya tertuju pada Jessica. “Memang secara umum sudah terarah ke Jessica, tapi bisa jadi ada tersangka lain,” kata dia.

Beberapa hal yang menunjukkan bahwa polisi mengincar Jessica adalah adanya kecurigaan polisi soal celana yang dipakai Jessica saat kejadian, upaya polisi menelusuri kabar kalau Jessica pernah bekerja di industri kimia, dan orang tua Mirna yang seolah yakin bahwa Jessica adalah tersangka utama.

Eko berujar, tugas utama polisi adalah mencari siapa yang memasukkan sianida ke dalam kopi vietnam Wayan Mirna. “Bisa Jessica , bisa orang lain, memang tidak boleh menghakimi,” ucapnya. Eko menilai langkah yang diambil polisi saat ini sudah benar, dengan mengumpulkan seluruh kesaksian dan mengumpulkan barang bukti.

Eko mengatakan ada satu alat bukti kuat yang belum dipublikasikan polisi yaitu rekaman kamera pengintai (CCTV) di dalam tempat kejadian, Café Olivier, di Mall Grand Indonesia, Jakarta. “Di situ kelihatan visualisasi lengkap, bisa diketahui apa yang dilakukan Jessica, apa ada yang dimasukkan ke dalam kopi,” katanya.

Eko menuturkan kemungkinan ada juga pihak ketiga yang terlibat, namun tidak ada di tempat kejadian perkara. Dialah tersangka utama yang menugaskan eksekutor. “Pihak ketiga bisa seperti petugas dapur atau pelayan.”

Pembuktian melalui CCTV misalnya, menurut Eko penting untuk memperkuat pembuktian materiil dan rasional. Pembuktian ini yang kemudian diperkuat dengan kesaksian para ahli.

GHOIDA RAHMAH

Berita terkait

WNI Saling Serang di Korea Selatan, Satu Orang Tewas

14 jam lalu

WNI Saling Serang di Korea Selatan, Satu Orang Tewas

Seorang pria warga negara Indonesia (WNI) ditangkap polisi Daegu, Korea Selatan setelah menikam rekan senegaranya hingga tewas dan melarikan diri.

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Dalami Dugaan Pembunuhan dalam Kasus Penemuan Mayat dalam Koper di Bekasi

4 hari lalu

Polda Metro Jaya Dalami Dugaan Pembunuhan dalam Kasus Penemuan Mayat dalam Koper di Bekasi

Polda Metro Jaya mendalami dugaan pembunuhan dalam kasus penemuan mayat dalam koper yang ditemukan di Bekasi.

Baca Selengkapnya

Polisi Ungkap Identitas Mayat dalam Koper di Bekasi, Karyawati asal Bandung

5 hari lalu

Polisi Ungkap Identitas Mayat dalam Koper di Bekasi, Karyawati asal Bandung

Polda Metro Jaya mengungkap identitas mayat dalam koper yang ditemukan di semak belukar di Jalan Kalimalang, Desa Sukadanu, Cikarang Barat, Bekasi

Baca Selengkapnya

Penemuan Mayat Wanita di Pulau Pari, Karin Dibunuh karena Minta Tambahan Biaya Kencan

5 hari lalu

Penemuan Mayat Wanita di Pulau Pari, Karin Dibunuh karena Minta Tambahan Biaya Kencan

Polisi mengungkap kasus penemuan mayat wanita di dermaga Pulau Pari, Kepualuan Seribu, Jakarta

Baca Selengkapnya

Polisi Tetapkan 3 Tersangka Pembunuhan Serlina, Mayat Wanita Dalam Parit di Sukoharjo

5 hari lalu

Polisi Tetapkan 3 Tersangka Pembunuhan Serlina, Mayat Wanita Dalam Parit di Sukoharjo

Para tersangka sepakat akan menjalankan rencana pembunuhan terhadap wanita itu saat malam takbiran.

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Olah TKP Pembunuhan Perempuan yang Mayatnya di Pulau Pari

6 hari lalu

Polda Metro Jaya Olah TKP Pembunuhan Perempuan yang Mayatnya di Pulau Pari

Selain olah TKP pembunuhan perempuan yang mayatnya ditemukan di Pulau Pari, polisi menyiita barang bungkus rokok hingga tisu magic.

Baca Selengkapnya

Tante Bunuh Keponakan Berusia 7 Tahun di Tangerang, Sakit Hati Ibu Korban Tak Meminjami Uang Rp 300 Ribu

6 hari lalu

Tante Bunuh Keponakan Berusia 7 Tahun di Tangerang, Sakit Hati Ibu Korban Tak Meminjami Uang Rp 300 Ribu

Seorang tante membunuh keponakan yang berusia 7 tahun di Tangerang karena sakit hati ibu korban tak meminjami uang Rp 300 ribu.

Baca Selengkapnya

Seorang Wanita 40 Tahun di Tangerang Diduga Membunuh Ponakannya yang Berusia 7 Tahun

6 hari lalu

Seorang Wanita 40 Tahun di Tangerang Diduga Membunuh Ponakannya yang Berusia 7 Tahun

Polisi menangkap seorang wanita 40 tahun di Tangerang yang diduga membunuh ponakannya yang berusia 7 tahun.

Baca Selengkapnya

Temuan Kerangka Manusia di Wonogiri, Polisi Tetapkan Pemilik Pekarangan sebagai Tersangka Pembunuhan

7 hari lalu

Temuan Kerangka Manusia di Wonogiri, Polisi Tetapkan Pemilik Pekarangan sebagai Tersangka Pembunuhan

Polres Wonogiri, menetapkan SPY, 44 tahun, sebagai tersangka pembunuhan dalam kasus penemuan kerangka manusia di Desa Setren, Wonogiri.

Baca Selengkapnya

Pembunuhan di Kedai Anak Mami, Pelaku Tinggalkan Korban dalam Kondisi Pendarahan Saat Mengugurkan Janin

7 hari lalu

Pembunuhan di Kedai Anak Mami, Pelaku Tinggalkan Korban dalam Kondisi Pendarahan Saat Mengugurkan Janin

Seorang wanita menjadi korban pembunuhan. Jasadnya ditemukan di sebuah Kedai Anak Mami di Kelapa Gading. Hendak menggugurkan janin.

Baca Selengkapnya