Ini Pengalihan Lalu Lintas di Festival Cap Go Meh Glodok

Reporter

Minggu, 21 Februari 2016 08:46 WIB

Sejumlah anak-anak menunjukkan kepiawaiannya memainkan Barongsai saat dilaksanakan kirab perayaan Cap Go Meh di Klentang Liong Hok Bio Kota Magelang, Jawa Tengah, Senin (6/2). ANTARA/Anis Efizudin

TEMPO.CO, Jakarta - Festival perayaan Cap Go Meh dihelat di kawasan China Town Glodok, Jakarta Barat, hari ini, Minggu, 21 Februari 2016. Acaranya ini akan dihadiri ribuan warga Jakarta dan sekitarnya.

Pengalihan arus lalu lintas pun diberlakukan oleh Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya pada sejumlah rute di sekitar lokasi perayaan. Sebab, festival ini menyuguhkan penampilan sejumlah atraksi dan pagelaran budaya.

Berdasarkan informasi dari Traffic Management Center (TMC) Polda Metro Jaya, berikut ini adalah rute lengkap pengalihan arus yang diberlakukan:

Pukul 07.00 - 22.00 WIB

- Bazar (Hiburan Pecinan-Betawi) di Jalan Pancoran Tamansari ditutup dan arus lalu lintas akan dialihkan mulai pukul 07.00 WIB.

- Arus lalu lintas dari Jalan Pintu Kecil dan Jalan Toko Tiga ke Jalan Pancoran ditutup dan dialihkan ke Jalan Pintu Kecil atau ke Jalan Toko Tiga atau putar arah balik.

- Arus lalu lintas dari Jalan Gajah Mada ke Jalan Pancoran ditutup dan dialihkan ke Jalan Pintu Besar Selatan atau ke TL Ketapang.

Pukul 12.00 -18.00 WIB

- Karnaval Cap Gomeh di Jalan Gajah Mada- Jalan Hayam Wuruk- Jalan Pintu Besar Selatan Tamansari akan ditutup dan dialihkan arus lalu lintasnya.

- Arus dari TL Harmoni yang mengarah ke Jalan Gajah Mada atau yang menuju ke Kota di TL Ketapang dialihkan melalui Jalan KH Zainul Arifin – Jalan KH Moch Mansyur atau melalui Jalan KH Hasyim Ashari atau melalui Jalan Suryopranoto – Jalan S Parman.

- Arus lalu lintas dari Jalan Gunung Sahari – Jalan Mangga Besar Raya yang ke arah Jalan Hayam Wuruk (TL Olimo) ditutup dialihkan (putar arah balik) ke Jalan Mangga Besar I atau melalui Jalan Tamansari Raya.

- Arus lalu lintas dari Kota (Jalan Lada) dan Mangga Dua (Jl Jembatan Batu) yang ke arah Jalan Pintu Besar Selatan – Jalan Hayam Wuruk di TL Asemka akan dialihkan ke Jalan Asemka (TL Jembatan Lima) atau melalui Jalan Jembatan Batu atau Jalan Pangeran Jayakarta atau Jalan Mangga Besar I.

- Arus lalu lintas dari Kota (Jalan Lada) dan Mangga Dua (Jalan Jembatan Batu) yang ke arah Jalan Pintu Besar Selatan – Jalan Hayam Wuruk di TL Asemka akan dialihkan ke Jalan Asemka (TL Jembatan Lima) atau melalui Jalan Jembatan Batu atau Jalan Pangeran Jayakarta atau Jalan Mangga Besar I.

-Arus lalu lintas dari Kota (Jalan Lada) dan Mangga Dua (Jalan Jembatan Batu) yang ke arah Jalan Pintu Besar Selatan – Jalan Hayam Wuruk di TL Asemka akan dialihkan ke Jalqn Asemka (TL Jembatan Lima) atau melalui Jalan Jembatan Batu atau Jalan Pangeran Jayakarta atau Jalan Mangga Besar I.

- Arus lalu lintas dari jalan – jalan kecil di sepanjang ruas Jalan Gajah Mada – Jalan Hayam Wuruk – Jalan Pintu Besar Selatan yang mengarah ke rute karnaval akan ditutup. Disarankan masyarakat dan pengunjung yang menuju ke Jalan Gajah Mada – Jalan Hayam Wuruk – Jalan Pintu Besar Selatan kendaraannya di parkir di luar jalan tersebut kemudian melanjutkan perjalanan dengan menggunakan TransJakarta.

Kepala Sub Direktorat Bidang Penegalan Hukum Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Ajun Komisaris Budiyanto mengatakan Transjakarta menjadi satu-satunya kendaraan yang diperbolehkan melintas di kawasan tersebut selama festival berlangsung. "Kalau bawa kendaraan pribadi bisa parkir di tempat yang tersedia," katanya saat dihubungi, Minggu, 21 Februari 2016.

Tempat parkir yang tersedia yaitu di Gedung Asemka, Pasar Pagi, Gedung HWI, dan Gedung LTC.

Adapun karnaval rencananya akan membuat barisan sepanjang 1 km. Karnaval menyuguhkan mobil hias raksasa, barongsai, Joli Toa Pe Kong, marching band, ondel-ondel, tanjidor, sisingaan, rebana, dan beragam atraksi lainnya.

GHOIDA RAHMAH

Berita terkait

Kilas Balik 23 Tahun Lalu Presiden Gus Dur Tetapkan Hari Raya Imlek Sebagai Hari Libur

28 hari lalu

Kilas Balik 23 Tahun Lalu Presiden Gus Dur Tetapkan Hari Raya Imlek Sebagai Hari Libur

Keputusan 23 tahun lalu ini merupakan sebuah keputusan revolusioner Gus Dur mengingat di Orde Baru, perayaan Imlek di tempat-tempat umum dilarang.

Baca Selengkapnya

Masuki Hari Raya Imlek, Potensi Hujan Sedang hingga Ekstrem Hadir di Pantura Dinihari

10 Februari 2024

Masuki Hari Raya Imlek, Potensi Hujan Sedang hingga Ekstrem Hadir di Pantura Dinihari

Hari Raya Imlek dipahami selalu identik dengan hujan di pagi hari. Bagaimana menurut BMKG dan BRIN?

Baca Selengkapnya

5 Resep Kue Mangkok untuk Imlek yang Enak dan Mekar

9 Februari 2024

5 Resep Kue Mangkok untuk Imlek yang Enak dan Mekar

Menjelang perayaan Imlek, sudahkah Anda menyiapkan kue mangkok? Jika belum, berikut resep kue mangkok yang enak dan mekar sempurna.

Baca Selengkapnya

Tips Tetap Sehat saat Merayakan Imlek

8 Februari 2024

Tips Tetap Sehat saat Merayakan Imlek

Perayaan Tahun Baru Imlek juga identik dengan makanan manis dan hidangan khas yang lezat. Berikut saran dokter agar kesehatan tetap terjaga.

Baca Selengkapnya

Prediksi Cuaca BMKG Hari-hari Menuju Imlek 2024

31 Januari 2024

Prediksi Cuaca BMKG Hari-hari Menuju Imlek 2024

Mendekati Tahun Baru Imlek pada 10 Februari 2024, BMKG memberikan prediksi cuaca di Indonesia yang dominan hujan.

Baca Selengkapnya

Sambut Imlek 2024 Menjadi Tahun Naga Kayu, Berikut Makna dan Sejarahnya

30 Januari 2024

Sambut Imlek 2024 Menjadi Tahun Naga Kayu, Berikut Makna dan Sejarahnya

Naga dalam Naga Kayu merupakan simbol kekuatan, kehormatan dan kekuasaan di kebudayaan Cina melalui astrologi shio dalam urutan ke-5.

Baca Selengkapnya

Food Destination, Agenda Kuliner Selama Setahun di Mal Ciputra

21 Januari 2024

Food Destination, Agenda Kuliner Selama Setahun di Mal Ciputra

Food Destination Mal Ciputra mengetengahkan empat tema berbeda hingga 2025.

Baca Selengkapnya

Festival Cap Go Meh 5 Februari, Berikut 5 Tradisi Perayaannya

31 Januari 2023

Festival Cap Go Meh 5 Februari, Berikut 5 Tradisi Perayaannya

Pada perayaan Cap Go Meh, orang biasanya makan bola nasi yang disebut tangyuan, menonton barongsai, dan menyalakan kembang api.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dorong Persatuan dalam Keberagaman

24 Januari 2023

Bamsoet Dorong Persatuan dalam Keberagaman

Pengakuan negara terhadap tahun baru Imlek tidak lepas dari jasa Presiden Republik Indonesia

Baca Selengkapnya

Jasa Marga: Hari Raya Imlek, Volume Kendaraan Naik 19,76 Persen

23 Januari 2023

Jasa Marga: Hari Raya Imlek, Volume Kendaraan Naik 19,76 Persen

PT Jasa Marga menyebut volume kendaraan di jalan tol naik sebesar 19,76 saat Hari Raya Imlek.

Baca Selengkapnya