Hari Peduli Sampah, 500 Kilogram Sampah Terkumpul di Jakarta  

Reporter

Minggu, 21 Februari 2016 14:54 WIB

Peserta gerakan pungut sampah dari Bank BNI mengumpulkan sampah di Bundaran Hotel Indonesia dalam peringatan Hari Peduli Sampah Nasional di Jakarta, 21 Februari 2016. Tempo/Rezki Alvionitasari

TEMPO.CO, Jakarta - Hari Peduli Sampah Nasional disemarakkan oleh ribuan warga Jakarta yang turun ke jalan. Dari rakyat jelata hingga pejabat berkumpul menyaksikan deklarasi hari bebas sampah. Ada yang mengumpulkan sampah, yang lainnya membagi-bagikan kantong plastik secara cuma-cuma.

Kepala Suku Dinas Kebersihan DKI Jakarta Marsigit menurunkan 10 truk sampah anorganik di sekitar jantung Ibu Kota, hari ini, Minggu, 21 Februari 2016. Sebanyak 8 truk sampah anorganik diletakkan di bundaran HI dan 1 truk di Gelora Bung Karno. Sedangkan 1 truk lagi digunakan untuk menampung sampah organik.

Pada pagi saja, timnya mengumpulkan 342,7 kilogram sampah di bundaran HI. Sedangkan di GBK, terkumpul sekitar 100 kilogram sampah. Ia juga mencatat total sampah yang dikumpulkan di sekitar pusat belanja Sarinah mencapai 75,7 kilogram.

Nanti akan kami masukkan ke bank sampah," ujarnya di lokasi. Jumlah bank sampah di seluruh Ibu Kota saat ini mencapai 90 unit.

Di bundaran HI, pemerintah memasang “ATM Bank Sampah”, yang bisa digunakan untuk mendaur ulang sampah plastik. Masyarakat bisa mendapatkan voucher yang bisa ditukar dengan uang apabila memasukkan sampah plastik ke ATM tersebut.

Marsigit berharap semua lapisan masyarakat peduli terhadap sampah, tak hanya hari ini, tapi juga setiap hari. "Kalau semua peduli, akan tercapai Indonesia bebas sampah tahun 2020," tuturnya.

Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat mengatakan total sampah yang terkumpul di seluruh Ibu Kota per hari bisa mencapai 7 ton. Sekitar 15 persen di antaranya merupakan sampah plastik.

Untuk mengatasinya, hari ini pemerintah mendeklarasikan kantong sampah berbayar. Tujuannya, agar masyarakat bisa mengurangi sampah plastik yang berdampak hingga 500 tahun ke depan.

MAYA AYU PUSPITASARI

Berita terkait

Sampah Jakarta Saat Malam Tahun Baru 2024 Mencapai 130 Ton, Tertinggi Sejak Pandemi

1 Januari 2024

Sampah Jakarta Saat Malam Tahun Baru 2024 Mencapai 130 Ton, Tertinggi Sejak Pandemi

Jumlah sampah malam tahun baru 2024 ini adalah yang terbanyak sejak DKI Jakarta melewati masa pandemi.

Baca Selengkapnya

RDF Rorotan Senilai Rp 1,3 Triliun Bakal Dibangun Awal Maret 2024, Olah Sampah Jakarta

20 November 2023

RDF Rorotan Senilai Rp 1,3 Triliun Bakal Dibangun Awal Maret 2024, Olah Sampah Jakarta

Proyek RDF Rorotan akan dibangun di atas lahan seluas 7,8 hektar.

Baca Selengkapnya

Sekda DKI Bakal Sisir APBD untuk Bangun RDF Plant di Rorotan

22 Agustus 2023

Sekda DKI Bakal Sisir APBD untuk Bangun RDF Plant di Rorotan

Pemprov DKI berencana nangun tempat pengolahan sampah menjadi bahan bakar atau Refuse Derived Fuel (RDF) untuk atasi masalah sampah Jakarta.

Baca Selengkapnya

Jokowi Sempat Turun Tangan agar Proyek ITF Sunter Berjalan, Kini Disetop Heru Budi

27 Juni 2023

Jokowi Sempat Turun Tangan agar Proyek ITF Sunter Berjalan, Kini Disetop Heru Budi

Pj Gubernur DKI Heru Budi memutuskan menyetop pembangunan ITF Sunter, Jakarta Utara.

Baca Selengkapnya

Gandeng PLN, Heru Budi Mau Sampah Jakarta Diolah jadi Pembangkit Listrik

8 Juni 2023

Gandeng PLN, Heru Budi Mau Sampah Jakarta Diolah jadi Pembangkit Listrik

Heru Budi Hartono mengatakan kerja sama pengolahan sampah dengan PLN merupakan langkah Pemprov DKI mengurangi pencemaran lingkungan.

Baca Selengkapnya

Tak Cukup Drone, Menanti Sanksi Tegas bagi Pembuang Sampah Sembarangan di Jakarta

12 November 2022

Tak Cukup Drone, Menanti Sanksi Tegas bagi Pembuang Sampah Sembarangan di Jakarta

Pj Gubernur DKI Jakarta meminta penggunaan drone untuk mengawasi warga yang masih buang sampah sembarangan

Baca Selengkapnya

Pengelolaan Sampah ITF Sunter Hasilkan Listrik 35 MW, Kurangi 30 Persen Sampah Jakarta

20 September 2022

Pengelolaan Sampah ITF Sunter Hasilkan Listrik 35 MW, Kurangi 30 Persen Sampah Jakarta

Jakpro menyebutkan proyek Fasilitas Pengelolaan Sampah atau ITF Sunter di Jakarta Utara mampu menghasilkan energi listrik sekitar 35 MW.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Senang Warga Ikut Pekan Sadar Sampah, Ada Dasawisma, PKK, dan Karang Taruna

25 Juni 2022

Anies Baswedan Senang Warga Ikut Pekan Sadar Sampah, Ada Dasawisma, PKK, dan Karang Taruna

Anies Baswedan mengungkap rasa senangnya melihat warga antusias mengikuti Pekan Gerakan Jakarta Sadar Sampah 2022 yang berlangsung 20-25 Juni 2022.

Baca Selengkapnya

Libur Lebaran, 2.500 Petugas Kebersihan Disiagakan Pemprov DKI Jakarta

27 April 2022

Libur Lebaran, 2.500 Petugas Kebersihan Disiagakan Pemprov DKI Jakarta

Selama libur Lebaran, Tempat Pengelolaan Sampah Terpadu (TPST) Bantargebang juga akan tetap beroperasi.

Baca Selengkapnya

Wagub: Sampah di DKI Jakarta 7.800 Ton per Hari

13 Maret 2022

Wagub: Sampah di DKI Jakarta 7.800 Ton per Hari

Wagub DKI Jakarta Ahmad Riza Patria berharap pembangunan tempat pengolahan sampah berskala besar (ITF) cepat rampung

Baca Selengkapnya