Bentrok Sopir Angkot Tangerang dan Ojek Online Berakhir Damai

Reporter

Editor

Juli Hantoro

Kamis, 9 Maret 2017 08:22 WIB

Satu mobil angkutan umum rusak dilempari batu saat terjadi bentrokan antara pengemudi angkota atau angkutan umum dengan pengemudi ojek "online" di kawasan Sangiang, Tangerang, Banten, 8 Maret 2017. ANTARA/Lucky R

TEMPO.CO, Jakarta - Demo sopir angkot Kota Tangerang yang memprotes keberadaan ojek dan taksi online kemarin berakhir bentrok. Polisi langsung mempertemukan perwakilan sopir angkot dan ojek online untuk berdamai.

Kepala Polres Metro Tangerang Kota Komisaris Besar Harry Kurniawan mengatakan, akhirnya dicapai kesepakatan damai antara sopir angkot dan kelompok ojek online.

”Damai dan tidak ada lagi pertikaian antara dua kelompok itu,” kata Harry kepada Tempo, Kamis pagi, 9 Maret 2017.

Menurut Harry, ada sejumlah poin dalam kesepakatan damai yang diteken dua kelompok tersebut. Di antaranya kedua kelompok saling memaafkan dan menyadari jika kondisi ini terjadi karena kesalahpahaman, berjanji akan membuat situasi dan kondisi kondusif dengan menyampaikan ke anggota kelompok jika tidak ada lagi perselisihan di antara mereka, serta berjanji tidak akan melakukan aksi sweeping lagi.”Jika mereka masih melakukan tindakan anarkis, polisi akan melakukan tindakan tegas,” kata Harry.

Baca: Protes Angkutan Online, Sebagian Angkot Tangerang Tetap Mogok

Menurut Harry, proses mendamaikan kedua kelompok tersebut cukup panjang dan alot. Masing-masing kelompok, kata dia, saling menyalahkan. “Tapi sebagai mediator damai, kami berusaha menenangkan mereka dan akhirnya, pukul 12 malam, mereka sepakat untuk damai,” ujarnya.








Bentrok antara kelompok sopir angkot dengan ojek online di Kota Tangerang terjadi pada Rabu petang, 8 Maret. Aksi bentrok terjadi di beberapa titik Kota Tangerang berupa tindakan anarkis yang dilakukan masing-masing kelompok, seperti sopir angkot menabrak empat sopir ojek online, yang menyebabkan keempatnya terluka. Aksi balasan dilakukan para kelompok ojek online dengan melakukan perusakan terhadap angkutan umum. “Ini terjadi di beberapa titik di Kota Tangerang,” kata Harry.

Menurut Kapolres, empat pengendara ojek online yang terluka saat ini masih dalam penanganan. “Satu masih dirawat di rumah sakit, tiga lainnya sudah bisa pulang untuk rawat jalan.” Untuk tindakan anarkis dan perusakan, Harry berjanji polisi akan melakukan pengusutan dan menindak pelakunya. “Tapi untuk saat ini, kami ingin semua tenang dan situasi kondusif,” kata dia.

JONIANSYAH HARDJONO

Video Terkait:
Ojek Online dan Sopir Angkot Tangerang Konvoi Bareng, Ini yang Terjadi
Korban Pengeroyokan Ojek Online Dirawat Intensif
Bentrok Sopir Angkot dan Ojek Online, 18 Orang Ditangkap

Berita terkait

Gagalkan Perang Sarung, Polisi Tangkap 11 Remaja di Ciledug Tangerang

39 hari lalu

Gagalkan Perang Sarung, Polisi Tangkap 11 Remaja di Ciledug Tangerang

Polsek Ciledug menangkap 11 remaja yang hendak perang sarung di Jalan Sukarela, Kelurahan Paninggilan, Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Lansia Predator Anak di Tangerang, Cabuli 3 Anak Di Bawah Umur

31 Januari 2024

Polisi Tangkap Lansia Predator Anak di Tangerang, Cabuli 3 Anak Di Bawah Umur

Kakek lansia berusia 60 tahun melakukan pencabulan kepada tiga bocah di kontrakannya, Cipadu, Kota Tangerang

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan Jembatan Cisadane, Kota Tangerang Macet

8 Januari 2024

Jokowi Resmikan Jembatan Cisadane, Kota Tangerang Macet

Kota Tangerang macet menjelang peresmian Jembatan Cisadane oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo.

Baca Selengkapnya

Komplotan Curanmor ini Preteli Motor Hasil Curian Lalu Dijual via Medsos, Keuntungan 3 Kali Lipat

6 Januari 2024

Komplotan Curanmor ini Preteli Motor Hasil Curian Lalu Dijual via Medsos, Keuntungan 3 Kali Lipat

Komplotan curanmor di Tangerang ini mempreteli motor curian kemudian menjualnya secara online di platform media sosial.

Baca Selengkapnya

Pejabat Kemendagri Dilantik Sebagai Penjabat Wali Kota Tangerang, Gantikan Arief R Wismansyah

26 Desember 2023

Pejabat Kemendagri Dilantik Sebagai Penjabat Wali Kota Tangerang, Gantikan Arief R Wismansyah

Pj Gubernur Banten itu berpesan agar Nurdin melaksanakan tugas sebagai Pj Wali Kota Tangerang dengan penuh integritas, transparans dan berkelanjutan.

Baca Selengkapnya

Masuki Pemilu, Puluhan Pos Satkamling di Wilayah Ini Akan Dihidupkan Kembali

8 November 2023

Masuki Pemilu, Puluhan Pos Satkamling di Wilayah Ini Akan Dihidupkan Kembali

Kepolisian setempat juga minta warganya bijak di medsos dan tokoh masyarakat berperan aktif cegah gangguan kamtibmas di masa pemilu.

Baca Selengkapnya

Mayat Mengambang di Cisadane Telah Dijemput Keluarga, Ternyata Warga Bogor

8 November 2023

Mayat Mengambang di Cisadane Telah Dijemput Keluarga, Ternyata Warga Bogor

Polisi mengungkap identitas mayat laki-laki yang ditemukan mengambang di Sungai Cisadane di Kota Tangerang.

Baca Selengkapnya

Petugas Imigrasi Jatuh dari Lantai 19 Apartemen, Paman: Baru 2 Tahun Jadi PNS

27 Oktober 2023

Petugas Imigrasi Jatuh dari Lantai 19 Apartemen, Paman: Baru 2 Tahun Jadi PNS

Paman korban, Kusnaedi, membenarkan jika korban tewas terjatuh dari lantai 19 apartemen adalah petugas Imigrasi.

Baca Selengkapnya

Petugas Imigrasi Diduga Dilempar WNA dari Lantai 19 Apartemen, Tetangga Dengar Keributan

27 Oktober 2023

Petugas Imigrasi Diduga Dilempar WNA dari Lantai 19 Apartemen, Tetangga Dengar Keributan

Petugas Imigrasi jatuh dari lantai 19 Apartemen Metro Garden Karang Tengah, Kota Tangerang, diduga dilempar temannya WNA Korea

Baca Selengkapnya

Kebakaran TPA Rawa Kucing Meluas ke Pemukiman, Warga Dievakuasi

21 Oktober 2023

Kebakaran TPA Rawa Kucing Meluas ke Pemukiman, Warga Dievakuasi

Warga Dievakuasi setelah kebakaran Tempat Pembuangan Akhir atau TPA Rawa Kucing meluas pada Sabtu sore, 21 Oktober 2023.

Baca Selengkapnya