DKI Minta PD Pasar Jaya Isi Kios di Terminal Bus Manggarai  

Reporter

Editor

Budi Riza

Senin, 20 Maret 2017 23:01 WIB

Sejumlah pekerja saat memasang eskalator di terminal Manggarai yang sedang direvitalisasi, di Jakarta, Senin (3/2). TEMPO/Aditia Noviansyah

TEMPO.CO, Jakarta - Pelaksana tugas Gubernur DKI Jakarta, Sumarsono, mengatakan jajarannya sedang membahas sistem integrasi transportasi bersama Kementerian Perhubungan. Salah satu contohnya pelayanan Terminal Bus Manggarai, yang dinilai belum berjalan optimal.

Menurut Soni, sapaan Sumarsono, Perusahaan Daerah (PD) Pasar Jaya belum bisa memanfaatkan kios-kios yang ada di terminal ini. "Kesepakatannya, PD Pasar Jaya harus segera masuk untuk mengoptimalkan ini semua," ujar Soni di Balai Kota, Senin, 20 Maret 2017.

Baca: Revitalisasi Terminal Manggarai Perlu Konektivitas

Soni sangat menyayangkan banyaknya kios yang masih kosong, padahal terminal ini sudah berpendingin ruangan. Beberapa pedagang tidak memanfaatkan fasilitas yang telah disediakan. Hal ini menjadi salah satu pembahasan dalam rapat pimpinan pagi tadi.

Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Andri Yansyah mencatat tiga hal dalam permasalahan di Terminal Bus Manggarai. Menurut dia, pemanfaatan gerai makanan (food court), kios, dan pedestrian tidak maksimal. Andri berharap ada kanalisasi, seperti jembatan penyeberangan orang yang ada di Dukuh Atas dan Sudirman.

Baca: Penghubung Stasiun ke Terminal Manggarai Dikaji

Yandri mengatakan para penumpang lebih memilih menyusuri lorong stasiun dibanding menggunakan JPO karena menganggap jaraknya terlalu jauh. Pihaknya akan membahas hal itu dengan PT Kereta Api Indonesia untuk dilanjutkan dari terminal ke stasiun.

"Kemarin kan sempat ditutup karena tidak ada izin. Lalu ada rapat koordinasi khusus dengan Dirjen Perkeretaapian. Istilahnya, orang Betawi yang keluar dari terminal ke stasiun kagak aur-auran, lewat JPO aja," ujar Andri.

LARISSA HUDA


Berita terkait

Terkini: Sri Mulyani Adakan Rapat di Tengah Konflik Iran dan Israel, Kemenhub Berangkatkan Peserta Arus Balik Gratis dengan 160 Bus

12 hari lalu

Terkini: Sri Mulyani Adakan Rapat di Tengah Konflik Iran dan Israel, Kemenhub Berangkatkan Peserta Arus Balik Gratis dengan 160 Bus

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengadakan rapat bersama Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara serta jajaran eselon I Kemenkeu.

Baca Selengkapnya

63 Tahun Bank DKI, Profil Bank Peraih The Best Performance Bank untuk Kategori BPD 2023

16 hari lalu

63 Tahun Bank DKI, Profil Bank Peraih The Best Performance Bank untuk Kategori BPD 2023

Bank DKI merupakan bank yang memiliki status BUMD. Didirikan sejak 11 April 1961, kepemilikan saham Bank DKI dipegang Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya

Jumlah Penumpang Bus Melonjak, Terminal Tirtonadi Sambut Kedatangan Peserta Mudik Gratis Kemenhub

20 hari lalu

Jumlah Penumpang Bus Melonjak, Terminal Tirtonadi Sambut Kedatangan Peserta Mudik Gratis Kemenhub

Lonjakan pemudik di Terminal Tirtonadi itu masih pemudik lokal diantaranya dari Solo Raya, Semarang, dan Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

400 Warga Medan Dapat Tiket Mudik Gratis Pulang-Pergi dari Pelindo Multi Terminal

20 hari lalu

400 Warga Medan Dapat Tiket Mudik Gratis Pulang-Pergi dari Pelindo Multi Terminal

Tahun ini, Pelindo Group melepas 159 bus secara pulang-pergi, total 7.950 orang diberangkatkan menuju 13 kota tujuan di program mudik gratis.

Baca Selengkapnya

Inspeksi Keselamatan dan Angkutan Jalan di Terminal Tirtonadi, 5 Bus Kena Tilang, 1 Unit Dikandangkan

51 hari lalu

Inspeksi Keselamatan dan Angkutan Jalan di Terminal Tirtonadi, 5 Bus Kena Tilang, 1 Unit Dikandangkan

Tim gabungan melakukan inspeksi keselamatan lalu lintas dan angkutan jalan (ramp check) di Terminal Tirtonadi Solo, Jawa Tengah, Rabu, 6 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Uji Coba Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta, Bagaimana Mekanismenya?

52 hari lalu

Uji Coba Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta, Bagaimana Mekanismenya?

Bagaimana mekanisme penerapan tiket berbasis akun atau Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta?

Baca Selengkapnya

Presiden Jokowi Harap Terminal Samarinda Seberang Dorong Masyarakat Gunakan Transportasi Umum

58 hari lalu

Presiden Jokowi Harap Terminal Samarinda Seberang Dorong Masyarakat Gunakan Transportasi Umum

Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Terminal Samarinda Seberang di Kota Samarinda, Kalimantan Timur, pada Rabu, 28 Februari 2024.

Baca Selengkapnya

Besok, Jokowi akan Resmikan Terminal Tipe A Samarinda Seberang

27 Februari 2024

Besok, Jokowi akan Resmikan Terminal Tipe A Samarinda Seberang

Jokowi akan meresmikan Terminal Tipe A Samarinda Seberang besok, Rabu, 28 Februari 2024.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Kerja TPS 3R yang Mampu Mengolah 50 Ton Sampah Per Hari

16 Februari 2024

Begini Cara Kerja TPS 3R yang Mampu Mengolah 50 Ton Sampah Per Hari

Pengolahan sampah berbasis reduce-reuse-recycle atau yang populer disebut TPS 3R bisa mengolah sekitar 50 ton sampah per hari.

Baca Selengkapnya

Bank Dunia Beri Bantuan 462 Bus Listrik yang Bakal Beroperasi di Bandung dan Medan

4 Februari 2024

Bank Dunia Beri Bantuan 462 Bus Listrik yang Bakal Beroperasi di Bandung dan Medan

Pemerintah mendapatkan bantuan dana dari Bank Dunia untuk meningkatkan kualitas infrastruktur transportasi

Baca Selengkapnya