Sandiaga Siap Membantu Wujudkan Program Djarot yang Tersisa

Reporter

Editor

Dwi Arjanto

Sabtu, 29 April 2017 02:39 WIB

Wakil Gubernur DKI Jakarya Djarot Saiful Hidayat saat ditemui wartawan di Balai Kota Jakarta, 20 April 2017. Tempo/ Benedicta Alvinta

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Gubernur DKI Jakarta terpilih, Sandiaga Uno, mengatakan akan membantu Djarot Saiful Hidayat setelah penetapan hasil Pilkada putaran kedua oleh KPU mendatang.

“Kemarin sih ngomongnya sama Pak Djarot, saya mau full bantu beliau supaya program-program beliau yang tersisa bisa terwujud,” ujar Sandiga di Posko Pemenangan Anies-Sandi di Blok M Square, Jakarta Selatan, Jumat, 28 April 2017.
Baca : Sandiaga Uno Akan Bertemu dengan Agus Yudhoyono Hari Ini, Agendanya...

Sandiaga mengatakan setelah penetapan nanti, ia ingin melakukan pertemuan informal yang diadakan di luar Balai Kota. “Maunya modelnya lebih informal, cair, kalau di Balkot rada kaku,” ujarnya.

Ditambahkannya, dirinya dan Anies Baswedan selaku Gubernur DKI Jakarta terpilih ingin membantu apabila ada kendala dalam program-program Djarot yang tersisa. “Itu yang ingin kita jalankan sih,” kata Sandiaga.
Simak pula : BAPPEDA DKI Jakarta: Awas, Penurunan Air Tanah Sudah sampai Area Thamrin

Sebelumnya, berdasarkan hasil hitung cepat beberapa lembaga survei, pasangan Anies-Sandi unggul sekitar 15 persen dari pasangan Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok-Djarot.


Berdasarkan hitung cepat versi Polmark Indonesia, pasangan pasangan Anies-Sandi memperoleh 57,53 persen suara sedangkan Basuki-Djarot 42 persen. Begitu juga dengan hitung cepat versi LSI Denny JA yang menempatkan Anies-Sandi diposisi pertama dengan 57,67 persen suara sedangkan Ahok-Djarot 42,33 persen.

“Ya kita lihatlah formatnya,” tutup Sandiaga.


AMMY HETHARIA

Berita terkait

2 Alasan PPP Belum Putuskan Sikap soal Oposisi atau Koalisi

1 jam lalu

2 Alasan PPP Belum Putuskan Sikap soal Oposisi atau Koalisi

Pelaksana Tugas Ketua Umum PPP, Mardiono mengungkap alasan partainya belum memutuskan sikap terhadapan pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Mengenal Kain Tenun Bima, Ada Tembe Mee yang Dipercaya Bisa untuk Pengobatan Penyakit Kulit

2 jam lalu

Mengenal Kain Tenun Bima, Ada Tembe Mee yang Dipercaya Bisa untuk Pengobatan Penyakit Kulit

Kain tenun Bima yang sudah ada sejak sebelum Islam masuk ke Bima ini memiliki ciri khas, misalnya warna hitam pada tenun Donggo.

Baca Selengkapnya

PPP Ajak Semua Pihak Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ada Peran Sandiaga Uno?

21 jam lalu

PPP Ajak Semua Pihak Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ada Peran Sandiaga Uno?

Sandiaga Uno mengucapkan selamat kepada Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Accor Live Limitless (ALL) Kembali sebagai Sponsor Utama Jakarta International BNI Java Jazz Festival 2024

1 hari lalu

Accor Live Limitless (ALL) Kembali sebagai Sponsor Utama Jakarta International BNI Java Jazz Festival 2024

Pengunjung Java Jazz Festival 2024 juga diundang untuk terlibat dalam pertunjukan musik di ALL.com Hall.

Baca Selengkapnya

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

2 hari lalu

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

Anggota Komisi V DPR RI Sigit Sosiantomo menolak rencana iuran pariwisata di tiket pesawat.

Baca Selengkapnya

Jadwal dan Harga Tiket Dieng Culture Festival 2024

2 hari lalu

Jadwal dan Harga Tiket Dieng Culture Festival 2024

Dieng Culture Festival 2024, yang bertajuk "The Journey," akan kembali menyapa penggemar budaya dan seni pada Agustus mendatang.

Baca Selengkapnya

Sandiaga Uno Optimistis BNI Java Jazz Tingkatkan Kunjungan Wisatawan

3 hari lalu

Sandiaga Uno Optimistis BNI Java Jazz Tingkatkan Kunjungan Wisatawan

Sandiaga Uno yakin BNI Java Jazz akan meningkatkan kunjungan wisatawan.

Baca Selengkapnya

Wisatawan Cina Jatuh di Ijen, Sandiaga Uno Minta Pelancong Utamakan Aspek Keselamatan

4 hari lalu

Wisatawan Cina Jatuh di Ijen, Sandiaga Uno Minta Pelancong Utamakan Aspek Keselamatan

Sandiaga Uno menegaskan aspek keamanan dalam berwisata harus diutamakan, agar kecelakaan di kawasan wisata tidak kembali terulang

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Sengketa Pilpres atau PHPU 2019, Putusan MK Tolak Seluruh Permohonan Prabowo - Sandiaga Uno

5 hari lalu

Kilas Balik Sengketa Pilpres atau PHPU 2019, Putusan MK Tolak Seluruh Permohonan Prabowo - Sandiaga Uno

Sengketa Pilpres 2024 tengah dibacakan MK. Pada PHPU 2019, putusan MK menolak seluruh permohonan Prabowo - Sandiaga Uno.

Baca Selengkapnya

Gerindra Tafsir Silaturahim Lebaran Sandiaga Uno ke Prabowo Subianto

15 hari lalu

Gerindra Tafsir Silaturahim Lebaran Sandiaga Uno ke Prabowo Subianto

Politikus PPP Sandiaga Uno bersilaturahmi ke Prabowo Subianto pada Lebaran kemarin. Gerindra menafsirkan ini soal silaturahim Sandiaga.

Baca Selengkapnya