Kenapa Tas Ransel di Depan ITC Depok Dicurigai Bom?  

Reporter

Editor

Suseno TNR

Senin, 3 Juli 2017 23:08 WIB

Warga memadati lokasi TKP penemuan tas yang diduga berisi bom di depan ITC Depok, Jawa Barat, 3 Juli 2017. TEMPO/Rizki Putra

TEMPO.CO, Depok - Gara-gara sebuah tas ransel yang ditinggal pemiliknya, polisi terpaksa menutup Jalan Margonda selama lebih dari dua jam, Senin, 3 Juli 2017. Langkah ini diambil karena tas diduga berisi bom. Polisi tidak mau ambil risiko dengan segera mendatangkan Unit Penjinak Bom. "Penutupan jalan demi keamanan masyarakat," kata Kepala Subbagian Humas Kepolisian Resor Kota Depok Ajun Komisaris Rahmaningtyas.

Sikap hati-hati polisi itu tidak berlebihan. Apalagi sejumlah aksi teror terjadi nyaris beruntun belakangan ini. Pada 25 Mei lalu, misalnya. Masyarakat dikejutkan dengan teror bom bunuh diri di Terminal Kampung Melayu. Sebulan kemudian, Markas Polda Sumatera Utara diserang dua teroris bersenjata tajam. Sedangkan pada akhir Juni lalu, insiden serupa terjadi di Masjid Faletehan dekat Mabes Polri.

Dengan rentetan peristiwa itu, tidak heran jika orang cepat curiga ketika ada tas ransel ditinggal begitu saja oleh pemiliknya di ITC Depok. Apalagi tempat itu hanya berjarak sekitar 100 meter dari kantor pemerintahan Kota Depok dan Polresta Depok.

Kecurigaan itu bertambah kuat setelah seorang saksi mengatakan pemilik tas sengaja meninggalkan barang-barangnya. Saksi itu adalah Adi Saputra Tambunan, timer angkutan kota di depan ITC.

Adi melihat dua laki-laki membawa dua buah tas hitam keluar dari ITC Depok. Dua orang itu menyetop angkot dan meletakkan tas di atas kap mobil. Selanjutnya, mereka bersalaman dengan semua penumpang di angkot itu.

Tingkah janggal dua orang itu belum berakhir. "Setelah bersalaman dengan penumpang di dalam angkot, kedua orang itu mengambil tas ransel dan meletakkannya di depan trotoar ITC," kata Rahmaningtyas menirukan keterangan Adi. Menurut Rahmaningtyas, bukan hanya Adi yang curiga. "Sopir (angkot) juga."

IMAM HAMDI

Berita terkait

PKB Bahas Koalisi dengan PKS untuk Pilkada 2024 di Kota Depok

4 hari lalu

PKB Bahas Koalisi dengan PKS untuk Pilkada 2024 di Kota Depok

PKS Kota Depok membuka peluang bagi partai politik untuk bergabung pada Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Alasan PKS Usung Kader Internal di Pilkada 2024 Kota Depok

14 hari lalu

Alasan PKS Usung Kader Internal di Pilkada 2024 Kota Depok

Imam Budi Hartono akan melanjutkan RPJMD Kota Depok 2021-2026 jika terpilih pada Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Golkar Jajaki Koalisi dengan PKS Hadapi Pilkada Depok 2024

27 hari lalu

Golkar Jajaki Koalisi dengan PKS Hadapi Pilkada Depok 2024

Ketua DPD Golkar Kota Depok Farabi A. Arafiq telah bertemu dengan Ketua DPD PKS Kota Depok Imam Budi Hartono untuk menjajaki koalisi di Pilkada Depok.

Baca Selengkapnya

Geger Rekapitulasi Suara di Kota Depok: Dugaan Intimidasi hingga Viral Surat PPK Mundur

7 Maret 2024

Geger Rekapitulasi Suara di Kota Depok: Dugaan Intimidasi hingga Viral Surat PPK Mundur

Proses rekapitulasi penghitungan suara di Kota Depok diwarnai dugaan intimidasi. Proses rekapitulasi sempat terhenti.

Baca Selengkapnya

Politikus PDIP Sebut Relokasi Paksa Siswa SDN Pondok Cina 1 Bukti Keangkuhan Penguasa Depok

11 Januari 2024

Politikus PDIP Sebut Relokasi Paksa Siswa SDN Pondok Cina 1 Bukti Keangkuhan Penguasa Depok

Wakil Ketua DPRD Kota Depok dari Fraksi PDIP, Hendrik Tangke Allo, menilai relokasi paksa siswa SDN Pondok Cina 1 bukti keangkuhan penguasa Depok.

Baca Selengkapnya

Wali Kota Gratiskan Depok Open Space Dipakai untuk Pertunjukan

25 Desember 2023

Wali Kota Gratiskan Depok Open Space Dipakai untuk Pertunjukan

Warga Kota Depok dipersilakan memanfaatkan Depok Open Space jika ingin membuat pertunjukan di sana tanpa dipungut biaya

Baca Selengkapnya

PMT Lokal Rp 18 Ribu hanya Dapat 2 Otak-otak, Kota Depok: Bukan Otak-otak Pinggir Jalan

17 November 2023

PMT Lokal Rp 18 Ribu hanya Dapat 2 Otak-otak, Kota Depok: Bukan Otak-otak Pinggir Jalan

Program Pemberian Makanan Tambahan (PMT) untuk lebih menekan angka stunting di Kota Depok ramai diperbincangkan

Baca Selengkapnya

Hendak Study Tour, Bus Rombongan SMPN 3 Depok Kecelakaan di Cipali

5 Oktober 2023

Hendak Study Tour, Bus Rombongan SMPN 3 Depok Kecelakaan di Cipali

Bus yang ditumpangi siswa SMP Negeri 3 Depok dikabarkan mengalami kecelakaan di Tol Cipali

Baca Selengkapnya

Wali Kota Sebut Pemkot Depok Gelar Salat Istisqa Minimalis, Begini Penjelasannya

4 Oktober 2023

Wali Kota Sebut Pemkot Depok Gelar Salat Istisqa Minimalis, Begini Penjelasannya

Pemerintah Kota Depok menggelar salat minta hujan atau Salat Istisqa di Lapangan Balai Kota Depok, Rabu, 4 Oktober 2023.

Baca Selengkapnya

PKS Prioritaskan Usung Kader Internal untuk Cawalkot Depok

27 Agustus 2023

PKS Prioritaskan Usung Kader Internal untuk Cawalkot Depok

Ahmad Syaikhu mengatakan PKS telah membuat petunjuk pelaksanaan soal pemilihan kepala daerah 2024.

Baca Selengkapnya